Bola.com, Jakarta - NOC Indonesia menggelar acara gathering yang dihadiri Pemimpin Redaksi media-media di Indonesia. Acara berlangsung di Jakarta hari Jumat (03/09/2022).
Ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari turut didampingi oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali.
Baca Juga
Pandit Malaysia Desak Oxford United Segera Beri Menit Bermain yang Cukup untuk Marselino Ferdinan
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement
Saat membuka acara ini, Okto-sapaan akrab Oktohari memuji peran media dalam memajukan olahraga di Indonesia.
"Kita sadar pembinaan olahraga Indonesia tidak akan berjalan positif tanpa dukungan dari media-media Indonesia," kata Okto.
Pada kesempatan ini, Okto turut menginformasikan bahwa Indonesia, tepatnya Bali akan menjadi tuan rumah gelaran World Beach Games 2023 pada bulan Agustus.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rayakan Kemerdekaan Indonesia
Lantaran bulan Agustus, menurut Okto, rencananya para peserta World Beach Games 2023 akan sama-sama merayakan hari kemerdekaan Indonesia yang jatuh 17 Agustus.
"Kita dipercaya menjadi tuan rumah World Beach Games pada Agustus 2023. Jadi acara dimulai tanggal 5 dan selesai tanggal 12," kata Okto.
"Kemudian tanggal 13-15 ada General Assembly. Lalu akan kita akan tahan peserta di Bali dua hari. Mereka pasti senang."
"Lalu Insya Allah, kita di Bali akan merayakan ulang tahun Indonesia dengan dihadiri perwakilan semua negara," lanjutnya.
Â
Â
Advertisement
Apresiasi Menpora
Zainudin Amali turut memberikan apresiasi terhadap sosok Okto. Menurutnya Okto, salah satu orang pertama yang ia ajak bicara ketika diangkat menjadi Menpora.Â
"Berkat beliau juga saya percaya, bahwa prestasi olahraga Indonesia bisa berbicara banyak di Olimpiade ke depannya. Beliau menyebut, kita ini harus punya mimpi," ujar Amali.Â