Bola.com, Jakarta - Pengertian teks ulasan adalah sebuah teks yang dihasilkan dari sebuah analisis terhadap berbagai hal. Ada banyak hal yang bisa dianalisis, seperti buku, novel, berita, film, atau dongeng.
Ulasan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBU) adalah kupasan, tafsiran, atau komentar.
Baca Juga
Pratama Arhan: Pemain Pertama Timnas Indonesia yang Menyentuh 50 Caps di Era Shin Tae-yong
3 Fakta Miring Timnas Indonesia Selama Fase Grup yang Membuat Pasukan STY Limbung Lalu Hancur di Piala AFF 2024
Evan Dimas Berikan Semangat untuk Timnas Indonesia yang Gagal Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024: Terima Kasih Sudah Berjuang!
Advertisement
Sebuah teks ulasan umumnya ditulis dalam bentuk artikel.
Tujuan teks ulasan antara lain adalah untuk memberikan pendapat tentang kelebihan dan kelemahan karya yang diulas dan memberikan gambaran atau garis besar mengenai suatu karya.
Dalam membuat sebiah teks ulasan biasanya didasari oleh empat struktur, yakni orientasi, tafsiran, evaluasi, dan rangkuman.
Untuk memahami lebih lanjut, kamu bisa membaca dengan saksama contoh teks ulasan di bawah ini.
Berikut contoh teks ulasan buku beserta strukturnya, yang singkat dan mudah kamu pahami, seperti dikutip dari laman Materibindo, Selasa (20/9/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Contoh Teks Ulasan Buku
Teks Ulasan Buku "Cinta Brontosaurus" Karya Raditya Dika
Informasi umum
- Judul: Cinta Brontosaurus
- Pengarang: Raditya Dika
- Genre: Komedi, Percintaan
- Penerbit: Gagas Media
- Tahun terbit: 2006
- Tebal buku: 160 Halaman
Orientasi
Buku karya Raditya Dika seorang penulis dan stand up comedy terkenal.
Buku ini menceritakan tentang Dika yang baru mengalami putus cinta dengan pacarnya bernama Nina. Semenjak itu, ia mulai percaya bahwa tidak ada yang abadi, bahkan cinta juga memiliki kadaluarsa.
Buku yang berjudul "Cinta Brontosaurus" merupakan perjalanan Dika dalam memahami cinta, yang dia dapatkan dari pengalamannya bersama Jessica, teman, dan keluarganya.
Tafsiran
Semenjak ia putus cinta, ia tak lagi percaya dengan cinta. Oleh karena itu Kosasih, agen naskah Dika, mencoba memberi semangat agar lebih yakin bahwa cinta akan kembali.
Usaha yang dilakukan Kosasih membawa Dika ke dalam serangkaian perkenalan dengan orang-orang baru.
Namun, namanya cinta datang tiba-tiba tanpa adanya persiapan. Seperti halnya ketika Dika bertemu dengan Jessica. Jessica merupakan perempuan yang memiliki jalan pikiran yang aneh sama seperti Dika.
Di sisi lain, Mr. Soe Lim menawarkan Dika untuk pembuatan film dari buku karyanya. Dika merasa tertarik akan tawaran tersebut dan memutuskan menulis skrip untuk film tersebut.
Berbagai masalah mulai timbul saat Mr. Soe Lim mencoba untuk mengubah naskah asli menjadi film bergenre horror yang sedang booming pada saat itu.
Evaluasi
Tampilan cover buku ini sangat menarik. Hal ini didukung dari tampilan di dalamnya sehingga terlihat ceria. Isinya mudah dipahami mulai komedi, kisah cinta, hingga kehidupan sehari-hari sang tokoh.
Kisahnya sesuai dengan kehidupan remaja masa kini. Bahasa buku ini tidak membosakan bahasa yang digunakan kebanyakan menggunakan bahasa gaul seperti, lo, gue, dan lain sebagainya.
Kekurangannya akhir cerita pada buku ini sangat mengambang dan membuat pembacanya penasaran, serta juga terdapat kata-kata agak vulgar tidak disensor.
Rangkuman
Secara garis besar, buku "Cinta Brontosaurus" mempunyai kelebihan dan kekurangan. Namun, buku ini tetap mempunyai daya tarik sangat besar, dikarenakan penulisnya adalah Raditya Dika, seorang penulis yang dikenal banyak orang.
Raditya Dika memang dikenal memiliki jiwa yang humoris. Jiwa humoris ini dituangkannya ke dalam buku.
Advertisement
Contoh Teks Ulasan Buku
Teks Ulasan Buku "Sang Pemimpi" Karya Andrea Hirata
Informasi umum
- Judul: Sang Pemimpi
- Penulis: Andrea Hirata
- Jenis Buku: Fiksi
- Penerbit: Bentang
- Cetakan I: Juli 2006
- Tebal: 292 Halaman
Orientasi
Sang Pemimpi adalah buku kedua dari Laskar Pelangi karya Andrea Hirata. Menceritakan kisah kehidupannya di Pulau Belitung yang dililit kemiskinan.
Ada tiga remaja SMA yang bermimpi untuk melanjutkan sekolah hingga ke Prancis menjelajahi Eropa hingga ke Afrika. Ikal, Arai, dan Jimbron adalah para pemimpi itu.
Tafsiran
Pada bab pertama buku ini, Andrea menceritakan bahwa dirinya (Ikal) dan kedua temannya Arai dan Jimbron adalah remaja yang nakal. Mereka sangat dibenci oleh Pak Mustar (tokoh antagonis buku ini).
Pak Mustar adalah wakil kepala SMA, tetapi berbeda dengan sang kepala sekolah yang bernama Pak Balia. Ia adalah cerminan guru teladan.
Pak Balia yang memberikan mimpi-mimpi kepada murid-muridnya terutama pada Ikal, Arai dan Jimbron.
Pada bab-bab selanjutnya, pembaca akan melihat potongan-potongan kisah seperti berdiri sendiri. Andrea hanya membuat cerpen-cerpen dalam satu buku.
Meski demikian, pada setiap bab, mulai awal hingga akhir, buku ini memiliki hubungan yang sangat erat, seperti mozaik-mozaik dalam kehidupan.
Evaluasi
Buku ini ditulis dengan bahasa yang mampu menyihir pembacanya sehingga pembaca ikut merasakan kebahagiaan, semangat, keputusasaan, dan kesedihan.
Selain itu, buku ini memiliki lelucon-lelucon yang tidak biasa, cerdas, dan pastinya membuat pembaca tertawa. Meskipun buku kedua dari Laskar Pelangi, nyaris tidak ada hubungannya dengan buku Laskar Pelangi.
Rangkuman
Dengan mengesampingkan beberapa kekurangan tadi, buku ini benar-benar buku yang sangat dibutuhkan oleh remaja masa kini.
Buku ini memberikan motivasi, semangat, dan mimpi pada anak-anak yang patah semangat, agar melanjutkan ke pendidikan yang lebih tinggi.
Selain itu, buku ini mengajarkan tentang ketakmungkinan yang bisa diwujudkan dengan kerja keras.
Contoh Teks Ulasan Buku
Teks Ulasan Buku Akademik "Khasiat dan Manfaat Daun Dewa dan Sambung Nyawa"
Informasi umum
- Judul: Khasiat dan Manfaat Daun Dewa dan Sambung Nyawa
- Penulis: Dra. Herti Maryani dan Dra. Suharmiati, M.Si, Apt
- Penerbit: PT. Agro Media Pustaka
- Cetakan: PertamaTahun 2003
- Tebal: 49 Halaman
Orientasi
Buku ini ditulis oleh Dra. Herti Maryani dan Dra. Suharmiati, M.Si, Apt di mana mereka telah banyak melakukan penelitian dan pengembangan tentang pelayanan pengobatan obat tradisional dan efek pemberian ramuan.
Buku ini disajikan dengan bahasa yang lugas dan ilustrasi yang menarik. Tampilan tata letak juga baik sehingga para pembaca dengan mudah memahami manfaat dari daun dewa dan sambung nyawa.
Buku ini sangat cocok dibaca oleh kalangan umum yang ingin mengetahui tanaman dewa dan sambung nyawa secara mendalam.
Tafsiran
Indonesia merupakan sebuah negeri yang memiliki kekayaan sumber daya alam yang melimpah. Sudah tidak diragukan lagi, bahwa tanaman daun dewa dan sambung nyawa banyak tumbuh di sekitar kita, bahkan sering kali tumbuh secara liar di pekarangan.
Tanaman daun dewa dan sambung nyawa memiliki banyak manfaat, biasanya untuk mengobati demam, rash atau ruam dikulit, dan kelainan ginjal.
Kedua tanaman ini juga banyak dimanfaatkan untuk mengontrol penyakit kencing manis dan hyperlipedemia atau kadar kolesterol tinggi.
Berdasarkan pengalaman, kedua tanaman ini ternyata dapat mengatas, mengurangi hingga menghilangkan rasa nyeri dari beberapa penyakit dan gangguan kesehatan seperti kanker dan tumor.
Evaluasi
Keunggulan buku ini sangat banyak, di antaranya buku ini menyingkap aneka cara memanfaatkan daun dewa dan sambung nyawa untuk mengatasi berbagai penyakit, termasuk cara budidayanya.
Buku ini juga menjelaskan cara pembuatan ramuan, makanan serta minuman yang dapat dikonsumsi oleh kita.
Akan tetapi, buku ini mempunyai kekurangan pada sampul yang digunakan. Sampul yang digunakan kurang menarik sehingga sedikit orang yang tertarik membaca buku ini.
Rangkuman
Daun Dewa dan Sambung Nyawa mempunyai banyak khasiat, satu di antaranya sebagai obat antikanker. Kedua tanaman ini termasuk famili asteraceae.
Beberapa masyarakat sulit membadakan antara kedua tanaman ini bahkan ada yang menganggap tanaman ini sama.
Maka itu dalam buku ini Daun Dewa dan Sambung Nyawa dibahas tuntas, mulai morfologi tanaman, khasiat, cara membudidayakannya, dan masih banyak lagi inforamsi yang didapat dalam buku ini.
Sumber: Materibindo
Yuk, baca juga artikel contoh lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement