Bola.com, Jakarta - Surat pengangkatan karyawan adalah surat yang diterbitkan dan diputuskan oleh pihak perusahaan atas tujuan pengangkatan karyawan, staf maupun posisi jabatan tertentu.
Biasanya, surat ini diberikan setelah karyawan yang bersangkutan dinyatakan sudah layak dan lulus dari masa percobaan di kantor yang baru.
Baca Juga
Advertisement
Sebelum membuat surat pengangkatan karyawan, sebaiknya memahami betul apa yang yang harus dituliskan di dalam surat tersebut. Banyak contoh dan referensi di media daring yang bisa kamu lihat.
Dalam contoh surat pengangkatan karyawan ini akan terlihat berbagai bentuk yang berbeda, tetapi untuk isi dan tujuan yang disampaikan dalam surat tersebut sama.
Berikut contoh surat pengangkatan karyawan tetap yang baik dan benar, seperti dikutip dari laman Suratresmi, Jumat (21/10/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Contoh Surat Pengangkatan Karyawan Tetap
PT. MAJU JAYA SEJAHTERA
Jl. Mahameru No. 123, Medan
Telp: 061-123456, Email: Majujaya @gmail. com
Website: majujaya.com
SURAT KEPUTUSAN
Nomor: 123/SK/MJS/2020
Perihal: Kenaikan Jabatan Karyawan
Setelah melakukan evaluasi dan penilaian intensif terhadap kinerja Sdr. Muhammad Ilham, terhitung sejak tanggal 25 Mei 2020 dengan jabatan sebagai Kepala Sub Bagian Departemen Keuangan, dengan ini PT. Maju Jaya Sejahtera menganggap yang bersangkutan telah memenuhi kriteria untuk diangkat menjadi Kepala Departemen Keuangan, dengan ketentuan sebagai berikut:
Menimbang : Berdasarkan hasil evaluasi terhadap kinerja Sdr. Muhammad Ilham di PT. Maju Jaya Sejahtera
Mengingat : Anggaran Dasar dan Peraturan Perusahaan PT. Maju Jaya Sejahtera
Memperhatikan : Kebutuhan Sumber Daya Manusia sebagai Kepala Departemen Keuangan setelah pejabat sebelumnya pensiun
MEMUTUSKAN :
Mengangkat Sdr. Muhammad Ilham sebagai Kepala Departemen Keuangan PT. Maju Jaya Sejahtera dari jabatan sebelumnya sebagai Kepala Sub Bagian. Segala hal yang berkaitan dengan kenaikan jabatan ini akan diselesaikan secepatnya. Bilamana ditemukan kesalahan di kemudian hari atas penerbitan surat keputusan ini, akan diperbaiki sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di: Medan
Pada Tanggal: 25 November 2020
Mengetahui,
Anton Syahputra
Direktur PT. MJS
Advertisement
Contoh Surat Pengangkatan Karyawan Tetap
SURAT KEPUTUSAN PENGANGKATAN KARYAWAN
Jakarta, 10 Desember 2021
Nomor: 10/20/2021
Perihal: Pengangkatan Karyawan
Kepada,
Yth. Joko Wibowo
Jl. Pattimura No. 110, Bogor
Setelah menyelesaikan serangkaian tahapan evaluasi atas kinerja Saudara/Saudari dimulai dari 10 September 2021 sampai 10 Desember 2021, Saudara/Saudari dinilai telah memenuhi kriteria dan persyaratan yang diperlukan untuk diangkat sebagai karyawan tetap dengan jabatan (nama jabatan) di PT. Ibu Kota Sejahtera
Terhitung sejak tanggal diterbitkannya surat ini, Saudara/Saudari sudah memiliki hak dan kewajiban karyawan tetap seperti yang telah tercantum dalam peraturan yang berlaku PT. Ibu Kota Sejahtera, termasuk di dalamnya hak atas gaji sebesar (besar gaji per bulan).
Apabila di kemudian hari ditemukan kekeliruan tentang isi surat ini, pihak perusahaan akan melakukan perbaikan yang diperlukan.
Demikian surat keputusan pengangkatan karyawan ini dibuat supaya bisa diketahui dan dipergunakan sebagaimana mestinya.
Ditetapkan di Jakarta,
10 Desember 2021
Mengetahui,
Direksi dan Manajemen PT. Ibu Kota Sejahtera
Contoh Surat Pengangkatan Karyawan Tetap
Atlas Senantiasa Luas
Nomor: SK.455//dfru/-HRG/2019
Kepada Yth Saudara
Zefri Sitorus
di Tempat
Perihal: Pengangkatan Karyawan
Bersamaan dengan surat ini maka disampaikan dengan sangat hormat kepada Saudara, berdasarkan penilaian produktivitas kerja saudara maka perusahaan telah memutuskan telah mengangkat Saudara menjadi karyawan tetap di PT. Atlas Senantiasa Luas.
Sejak terhitung dan diterbitkannya surat ini pada tanggal 1 Oktober 2019 maka Saudara telah menjadi karyawan tetap di perusahaan ini. Adapun ketetapan dan ketentuan yang akan berlaku setelah pengangkatan Saudara adalah:
Nama : Zefri Sitorus
T.Tgl.Lahir : Pematang Siantar 23 November 1980
Jenis Kelamin : Pria
Alamat : Jln. Asahan Bukit barisan No 78
Jabatan : Staf
Gaji : Rp3.500.000 (tiga juta lima ratus rupiah)
Kiranya saudara dapat mematuhi peraturan dan keputusan ini dengan sebagaimana mestinya. Terima kasih atas perhatian Saudara. Jika terdapat kesalahan serta kekeliruan di dalam surat keputusan ini maka perusahaan akan melakukan perbaikan sebagai mana peraturan yang berlaku.
Demikian surat keputusan ini semoga dapat dilaksanakan dengan sebaik-baik. Selamat bekerja di perusahaan kami.
Ditetapkan di Medan
Tanggal 23 28 September 2019-09-06
Atlas Senantiasa Luas
Budi Santoso MM
Finace & HR Director
Sumber: Suratresmi
Yuk, baca artikel contoh lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement