Sukses


Contoh Puisi untuk Memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober

Bola.com, Jakarta - Pada bulan Oktober, tepatnya tanggal 28, warga Indonesia memperingati satu di antara hari bersejarah, yakni Hari Sumpah Pemuda.

Sumpah Pemuda merupakan suatu pergerakan kemerdekaan Republik Indonesia yang dilakukan oleh para pemuda-pemudi Indonesia dengan menyatakan janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa.

Janji dalam Sumpah Pemuda tersebut bertujuan untuk membangkitkan semangat rakyat Indonesia, terutama kalangan anak muda untuk menegaskan kemerdekaan Republik Indonesia.

Jadi, Sumpah Pemuda merupakan sebuah tekad dan semangat para pemuda-pemudi Indonesia untuk menegakkan kemerdekaan bangsa Indonesia dari jajahan negara asing.

Di tahun 2022, Hari Sumpah Pemuda akan menjadi peringatan yang ke-94. Ada berbagai cara bisa dilakukan untuk meramaikan Hari Sumpah Pemuda. Satu di antaranya dengan membaca puisi dengan bait-bait yang membakar semangat kebangsaan pada pemuda dan pemudi Indonesia.

Bagi kamu yang hendak membaca puisi tema Sumpah Pemuda, bisa menyimak pada artikel ini.

Berikut ini contoh puisi untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, yang dapat menginspirasi warga Indonesia, dikutip dari laman Berkaspuisi dan Gurupenyemangat, Selasa (25/10/2022).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Contoh Puisi untuk Memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober

1. Pemuda Pemersatu Bangsa

Dua puluh delapan Oktober

Tahun dua puluh delapan

Ruang sidang itu riuh

 

Dengan tangan terkepal

Disertai semangat membara di dalam dada

Terucaplah mantra sakti

Sumpah Pemuda!

 

Di tanganmu, wahai pemuda

Kau kobarkan persatuan

Untuk bersama-sama

Berdiri di bawah nama besar

Indonesia

 

Kini, tugas generasi muda masa kini

Untuk menjaga persatuan yang dibangun

Para pemuda kala itu

 

Bersatulah pemuda

Dari Sabang sampai Merauke

Dari ujung Banda Aceh

Sampai tanah Papua

 

Bersatulah generasi harapan bangsa

Bersatulah di bawah kibaran

Sang Saka Dwi Warna!

 

2. Pemuda Kebanggaan Negeri

Negeriku hari ini sedang berselimut duka

Para penduduk sudah lama tak bercerita

Sibuk bercermin mengkhawatirkan muka

Tentang hari ini; apakah dapat gaji atau malah air mata

 

Pandemi menerangkan banyak kisah

Menjadikan mimpi kita hilang arah

Saban hari hanya bertanya tentang apakah

Bingung atas musibah; ini ujian atau anugerah

 

Lalu kepada siapa aku boleh menitip cita?

Tiada pilihan lain kecuali pemuda

Mereka pandai berorasi

Pantang patah arang mengembangkan diri

 

Jadilah engkau bagian dari pemuda

Jadi kebanggaan negeri

Pemuda yang enggan ingkar janji

Membanggakan umat dengan karya

 

Jadilah kita pemuda kebanggaan negeri

Berani berbuat, tanggung jawab tak dipungkiri

Berani berharap, mau bangun dari mimpi

Berani membela, entah di kala ramai atau sepi

3 dari 4 halaman

Contoh Puisi untuk Memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober

3. Pemuda Terbaik

Pemuda terbaik mungkin dirimu

Yang enggan menebar harap-harap semu

Bukan seperti mereka yang kulihat waktu itu

Yang katanya berjanji tapi enggan ditepati walau sudah sewindu

 

Pemuda terbaik, mungkin saat ini masih dirimu

Yang peduli dengan diri sendiri

Sayang keluarga dan negeri

Mau berkorban dan siap sedia saban waktu

 

Menjadi pemuda terbaik adalah pilihanmu

Sumpah Pemuda adalah bekal perjuangan

Tak ada alasan cinta tanah air untuk jemu

Karena tiada alasan bosan untuk menggapai angan

 

Jadilah pemuda terbaik yang berkebajikan

Bertumpah darah yang satu

Berbangsa yang satu

Menjunjung tinggi bahasa persatuan

 

4. Saat Seorang Pemuda Bersumpah

Darah bergejolak saat terhina

Gemetar tubuhnya saat melihat ketidak setujuan

Gemeretak giginya berpadu dengan nafsu

Kepal tangannya sekuat batu

Robohkan segala ketidaknyamanan!!!

 

Itulah yang terbersit dalam dadanya

Sekali lagi berbuat semena-mena

Pemuda tak kuasa menahan amarahnya

 

Selain majuuuu dan terus majuuuuu

Pantang bagi pemuda kembali munduuur

Karena Pemuda adalah jiwaku dan jiwamu

Semangat Sumpah Pemuda 28 Oktober

4 dari 4 halaman

Contoh Puisi untuk Memperingati Hari Sumpah Pemuda 28 Oktober

5. Sumpah Abadi ketika Pemuda Bersumpah

Ketika pemuda bersumpah

Sumpah yang bukan hanya untuk dirinya

Melainkan Tanah Airnya

 

Ketika pemudi bertekad

Tekad yang bukan hanya untuk kaumnya

Melainkan segenap bangsanya

 

Gegar gunung dan lembah

Gemetar lautan dan pantai

Bergetar jantung dan berdesir darah

 

Ketika pemuda dan pemudi

Menyeberang keberagaman

Ketidaksamaan demi bersama bekerja

Abadi bersumpah untuk Indonesia

 

6. Pemuda Harapan Bangsa

Hatiku bergetar ketika kudengar

Bait-bait Sumpah Pemuda terbacakan

Begitu tulus dan penuh semangat membara

 

Para Pemuda berjuang untuk Tanah Air Indonesia

Mereka tak gentar dengan senjata tajam dan tembakan yang menghadang

 

Mereka kuatkan tekad

Bulatkan semangat untuk Bangsa dan Negara

 

28 Oktober 1928

Semangat Pemuda terus membara

Untuk menyatukan Tanah Air Indonesia

Untuk menyatukan Bahasa Indonesia

Untuk menyatukan Bangsa Indonesia

 

Pemuda harapan bangsa

Tonggak perjuangan kini berada di tangan kita

Singsingkan lengan baju kita

Lanjutkan perjuangan para pemuda

Untuk terus mempertahankan kemerdekaan

Memajukan bangsa dan menjaga nama baik Indonesia di mata dunia

 

Sumber: Berkaspuisi, Gurupenyemangat

Dapatkan artikel contoh berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer