Bola.com, Jakarta - Bagi sebagian orang, mimpi sering kali dianggap sebagai bunga tidur sehingga kerap diabaikan begitu saja.
Namun, sebagian orang lainnya, menganggap mimpi sebagai pertanda, firasat atau isyarat akan datangnya suatu kejadian.
Baca Juga
Advertisement
Berbicara mimpi, pernahkan kamu mendapati pengalaman tidur yang berkaitan dengan hujan abu? Mimpi tentang hujan abu melambangkan kamu akan merasakan beban yang sangat berat dalam hidup.
Meski, terlihat cukup buruk, mimpi ini ada pula yang membawa pertanda baik pada kehidupanmu. Namun, semuanya tergantung bagaimana situasi kamu dalam mengalami mimpi tersebut.
Ada beberapa literatur yang memang secara khusus membahas tentang arti mimpi tentang hujan abu.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini beberapa arti mimpi hujan abu, dikutip dari laman Menurutparaahli dan Majlisdakwahku, Selasa (6/12/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Arti Mimpi Hujan Abu
1. Bagi kamu yang pernah mengalami mimpi tentang hujan abu, ini melambangkan kamu akan merasakan beban yang sangat berat dalam hidup.
2. Apabila kamu mendapati mimpi melihat ada hujan abu, ini mengisyaratkan kamu akan mendapatkan sebuah teguran keras dari Tuhan yang membuat hidupmu jadi menderita dari sebelumnya.
3. Jika kamu mengalami mimpi hujan abu masuk ke rumah, dalam waktu dekat kamu akan tertimpa suatu masalah yang melibatkan seluruh anggota keluarga.
4. Pernahkah kamu mendapati mimpi hujan abu yang sangat tebal? Konon, ini pertanda datangnya sebuah ancaman yang cukup serius bahkan bisa membahayakan dirimu.
5. Mimpi hujan abu ringan, ini menunjukkan akan datang suatu ujian, tetapi si pemimpi dapat dengan mudah mengatasinya.
Advertisement
Arti Mimpi Hujan Abu
6. Arti mimpi bermain hujan abu, ini memberikan suatu pesan si pemimpi akan mendapatkan banyak peluang baru yang harus bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
7. Saat kamu memimpikan tentang hujan abu karena gunung meletus, ini menandakan adanya bahaya yang akan menyerang dalam waktu dekat. Hal ini cukup mengancam keselamatanmu, jadi kamu diminta untuk berhati-hati dan selalu mawas diri.
8. Untuk kamu yang pernah mengalami mimpi hujan badai abu vulkanik, konon kamu akan mendapatkan berbagai macam ujian yang rumit untuk diselesaikan.
9. Jika kamu pernah bermimpi mengungsi karena hujam abu, ini menandakan kamu akan akan terserang suatu penyakit yang cukup serius dan perlu mendapatkan penanganan khusus.
10. Pernahkah kamu bermimpi terjebak hujan abu? Mimpi ini miliki makna buruk. Dalam waktu dekat kamu akan dihadapkan oleh sebuah keadaan yang serbasalah.
Â
Sumber: menurutparaahli.com, majlisdakwahku.blogspot.com
Dapatkan kumpulan artikel arti mimpi lainnya dengan mengeklik tautan ini.