Bola.com, Jakarta - Natal merupakan momen sukacita yang dirayakan umat Kristiani bersama keluarga, teman, dan handai tolan.
Natal merupakan peringatan besar umat Kristiani di mana Sang Juru Selamat, Yesus Kristus, lahir ke dunia, tepatnya di Betlehem.
Advertisement
Di hari tersebut, jemaat akan melakukan kebaktian dengan berdoa dan melantunkan puji-pujian untuk Yesus Kristus.
Puji-pujian yang dilantunkan dapat berupa lagu maupun puisi-puisi tentang Natal dan Tuhan Yesus. Dengan demikian, perayaan Natal akan terasa lebih hikmat.
Ada berbagai contoh puisi Natal, baik puisi pendek dan panjang. Puisi Natal yang menyentuh hati dan memiliki makna mendalam serta kata-kata yang indah, yang dapat kamu bacakan untuk orang-orang tersayang.
Berikut ini beberapa contoh puisi Natal, dikutip dari laman natal.sabda.org, Selasa (20/12/2022).
Berita video highlights pertandingan BRI Liga 1 antara PSM Makassar melawan PSIS Semarang di pekan ke-16 BRI Liga 1 2022/2026, Senin, (19/12/2022) malam WIB.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pujilah Nama-Nya Selalu
Saat malam tiba
Ada terang bintang bersinar yang sangat indah
Tidak seperti bintang biasa...
Bintang itu memberikan tanda bahwa Sang Juru Selamat sudah hadir di bumi ini
Untukku, kamu, dan kita semua
Yang percaya pada Kristus... Sang Juru Selamat
Kita patut berbangga dan bersukacita
Karena kedatangan-Nya membawa anugerah bagi setiap orang yang mau menerima-Nya
Nyanyikan pujian, penyembahan untuk kemuliaan Kristus
Nyanyikan senantiasa dengan penuh ucapan syukur
Pujilah nama-Nya selalu...
Advertisement
Percaya
Di suatu malam gelap nan berbintang serta sang langit ikut bergirang,
Berkedip satu bintang memancarkan cahaya gemilang.
Yang menghantarkan orang bijak menuju kepada terang.
Bahwa seorang Raja Juru Selamat telah datang.
Tidak seperti bintang biasa, namun bintang yang memberi tanda.
Tanda bahwa dunia ikut berseri karena seorang bayi telah lahir untuk bumi ini.
Untukku, untukmu, dan untuk kita semua.
Karena kedatangan-Nya membawa anugerah untuk setiap orang percaya.
Orang yang mau menerima-Nya sebagai Tuhan Allah Juru Selamat.
Yang akan mengubahkan hidup yang pekat, dosa yang mengikat, dan iblis yang menjilat.
Ya, kita semua akan selamat karena kelahiran bayi yang amat dahsyat.
Bayi Sukacita
Aku tidak punya nama
Aku baru berusia dua hari.
Aku harus memanggilmu siapa?
Aku bahagia
Sukacita adalah namaku,
Sukacita yang manis dilimpahkan padamu!
Sukacita cantik!
Sukacita manis yang baru berusia dua tahun,
Sukacita manis aku memanggilmu;
Kau tersenyum.
Aku bernyanyi sementara
Sukacita manis dilimpahkan kepadamu.
Advertisement
Ultah-Nya
Berlapis kemeja baru
Dengan kaki jeans biru
Aku datang ke ultah-Nya
Padahal aku tak membawa
Secuil pun kado tuk diberi
Tapi Ia terus terbuka
Ia terus memberkati
Tanpa henti
Ku hanya bisa
Menyanyi
Memuja, memuja, memuji
Melakukan yang Ia hendaki
Sampai mati
Sukacita dalam Nyanyian
Para gembala bernyanyi
Memuliakan Allah yang telah memberikan terang
Terang bagi hidup manusia
Terang bagi jalan-jalan kita
Terang itu mengantar kita pada seorang bayi mungil
Terang itu akhirnya terlihat nyata di depan kita
Bayi mungil itu... Yesus
Yesus yang terlahir dari perawan Maria
Penuh kekudusan, penuh kesederhanaan
Bersorak-sorai haleluya
Memuji nama Allah di tempat yang maha tinggi
Sebab, damai sejahtera telah Ia turunkan
Dan sukacita melimpah telah kita rasakan
Sumber: natal.sabda.org
Dapatkan artikel contoh dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement