Sukses


Contoh Teks Ulasan Film dan Strukturnya yang Menarik Dicermati

Bola.com, Jakarta - Teks ulasan atau bisa disebut juga dengan resensi adalah suatu teks yang berisi ulasan, penilaian atau review terhadap suatu karya.

Teks ulasan juga dapat diartikan sebuah teks yang mengupas serta menilai sebuah karya sastra yang sebagian besar menjadi tolok ukur untuk meningkatkan sebuah karya kepada pembaca.

Adapun fungsi pembuatan teks ulasan untuk memberikan informasikan kepada khalayak bagaimana standar kelayakan suatu karya karena dalam teks ulasan terdapat kelebihan dan kekurangan suatu karya.

Nah, saat mengulas suatu karya, pengulas harus bersikap kritis dan objektif agar hasil ulasannya dapat memberikan kontribusi bagi kemajuan karya yang dijadikan ulasan.

Umumnya, teks ulasan ditulis dalam bentuk artikel dan satu di antara karya yang sering diulas adalah film.

Teks ulasan film berguna untuk menilai kelayakan sebuah film sehingga para pembaca bisa memutuskan apakah ingin menontonnya atau tidak.

Berikut ini beberapa contoh teks ulasan film dan strukturnya yang menarik dicermati, dilansir dari laman Lezgetreal dan Materibindo, Kamis (5/1/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Frozen

- Orientasi

Film yang berjudul Frozen merupakan film animasi musikal tentang petualangan yang dilengkapi komedi. Film ini disutradarai Jennifer Lee dan Chris Buck, produser yang bernama Peter Del Vecho, serta Jennifer Lee dan Shane Morris sebagai penulis naskah.

Diproduksi oleh Walt Disney Animation Studios dengan durasi 102 menit. Rilis pada tanggal 27 November 2013 di Amerika Serikat.

Pemain yang membintangi film ini terdiri dari Kristen Bell sebagai Anna, Dina Menzel sebagai Elsa, Jonathan Groff sebagai Kristoff, Josh Gad sebagai Olaf. Santino Fontana sebagai Pangeran Hans, Livvy Stubenrauch sebagai Anna kecil dan Eva Bella sebagai Elsa kecil.

- Tafsiran

Film Frozen menceritakan kisah tentang dua orang kakak beradik yang merupakan anak dari raja dan ratu Kerajaan Arendelle. Awalnya hidup mereka terlihat rukun dan damai sebagai kakak beradik.

Namun, ketika masih anak-anak, terjadi insiden yang membuat sang adik, Anna, terkena serangan kekuatan sihir yang tidak bisa dikendalikan oleh sang kakak, Elsa.

Karena kejadian itu, mereka tidak pernah bermain bersama lagi karena Elsa memilih untuk menyendiri dan menghindar dari Anna. Anna yang tidak mengingat tentang insiden tersebut menjadi bingung dengan sikap kakaknya yang berubah.

Elsa hanya mengurung diri di dalam kamar saja dan tidak pernah lagi bermain dengan Anna bahkan sampai mereka menginjak dewasa.

Tiga tahun setelah orang tua mereka meninggal karena diterpa badai, Elsa dinobatkan sebagai ratu Kerajaan Arendelle. Pada saat acara penobatan, kerajaan dibuka setelah beberapa tahun lamanya tertutup rapat.

Anna sangat bahagia karena ini pertama kalinya dia keluar dari istana dan juga bertemu dengan seorang pangeran yang membuatnya jatuh cinta.

Anna pun meminta izin kepada Elsa untuk menikah dengan pangeran itu. Namun, Elsa tidak merestui karena mereka baru bertemu.

Akhirnya terjadi perdebatan yang membuat Elsa tanpa sengaja mengeluarkan sihirnya sehingga mengubah seluruh kerajaan menjadi beku. Rakyat menjadi takut dan mengira Elsa adalah penyihir. Elsa pun kabur dan mengasingkan diri jauh karena kejadian itu.

Anna pergi mencari Elsa karena tidak terima dengan tuduhan tersebut. Di tengah perjalanan, Anna bertemu dengan Kristoff dan rusa peliharaan yang membantu Anna untuk menemukan kakaknya.

Mereka bertemu dengan Olaf yang membantu memberitahu keberadaan Elsa. Anna bertemu dengan Elsa dan terjadi perdebatan sehingga tanpa sengaja Anna terkena sihir Elsa lagi.

Anna sekarat dan Kristoff membawa Anna kepada orang yang pernah menyelamatkan nyawanya sewaktu ia masih kecil. Kepala suku itu berkata bahwa Anna hanya bisa disembuhkan oleh cinta sejati.

Sihir yang ada pada dirinya jika ada seseorang yang tulis mencintainya. Kristoff membawa Anna kepada Pangeran Hans karena dia adalah sang pujaan Anna.

Sayangnya, Hans orang yang jahat dan dia malah mengurung Anna. Hans juga pergi mencari dan menangkap Elsa yang dituduh sebagai pennyihir.

Pada akhirnya, Anna diselamatkan oleh kakaknya sendiri, Elsa. Dengan air mata yang tulus dari Elsa yang menyirami hati Anna. Kerajaan pun kembali seperti semula dan Elsa akhirnya bisa mengendalikan sihirnya.

- Evaluasi

Film Frozen ini mempunyai kisah yang umumnya mirip dengan cerita kehidupan kerajaan Disney sebelumya. Menggambarkan tentang cinta sejati dan tantangan yang dihadapi dengan ketulusan hati.

Walaupun kisahnya mirip, tetap memiliki keunikan tersendiri dari cerita film Frozen ini yang membuat penonton tidak bosan. Ditambah film ini bersifat komedi yang menayangkan aksi lucu.

Film ini membuat rileks para penonton dengan tampilan animasi 3D yang membuat gambar dan gerakan adegan terlihat tampak jelas dan nyata.

Dan yang paling menariknya, film ini diisi dengan nyanyian yang dinyanyikan oleh masing-masing karakter di film tersebut dengan suara khas mereka masing-masing. Hal tersebut membuat daya tarik film ini makin menarik.

- Rangkuman

Film ini merupakan film anak-anak yang secara keseluruhan dapat memberikan hiburan. Pesan moral yang coba disampaikan adalah tentang ikatan batin antara kakak dan adik serta ketulusan hati keduanya.

Film yang bisa memberikan contoh baik bagi para penontonya agar selalu menjadi seseorang yang berlapang dada dan saling mengerti satu sama lain.

3 dari 4 halaman

Nanti Kita Cerita tentang Hari Ini

- Orientasi

Di balik sebuah keluarga yang hangat, bahagia dan berkecukupan, tak jarang ada luka yang tersembunyi. Apa yang dilihat orang lain hanyalah permukaannya saja. Setiap keluarga pasti memiliki rahasianya masing-masing.

- Tafsiran

Cerita bermula dari ketiga kakak beradik bernama Angkasa, Aurora, dan Awan. Setiap anak memiliki cerita pilunya sendiri-sendiri.

Awan sebagai anak pertama dan laki-laki kerap diberi pesan untuk bertanggungjawab terhadap adik-adiknya. Alhasil, Awan dewasa terus memikul tanggung jawab yang tidak terasa menjadi beban ketika ia dewasa.

Beberapa konflik yang dialami Angkasa di lingkungan keluarga, pekerjaan, dan hubungan percintaan ini lambat laun bergulir menjadi bola salju yang akan membuatnya meledak seperti bom waktu.

Sementara itu anak kedua, Aurora, juga memiliki masalah rasa iri terhadap kasih sayang ayahnya yang berlebihan kepada si bungsu. Selain itu, ia juga harus sering mengalah terhadap kakak dan adiknya.

Sedangkan Awan, si bungsu, sedang menikmati masa mudanya. Ia juga sedang menghadapi konflik akan cintanya bersama seorang manager band di Jakarta. Sayangnya cinta tersebut bertepuk sebelah tangan.

- Evaluasi

Menonton film ini dapat membuat kita merenung mengingat keluarga sendiri. Memiliki alur dan aspek cerita yang luas.

Film NKCTHI ini dapat ditonton semua kalangan, khususnya orang tua. Di film ini kita dapat memahami bahwa tidak mudah menjadi orang tua. Orang tua bahkan akan menyimpan luka seorang diri dan tidak berbagi kesedihan dengan anaknya.

Khusus untuk Ardhito Pramono yang debut pertama kali di layar lebar, aktingnya terlihat natural. Mulai emosi, gestur hingga caranya berdialog.

Lokasi syuting film NKCTHI banyak memakai tempat penting di Jakarta sehingga banyak penonton, terlebih di ibu kota, yang merasa relate dengan kisah mereka.

- Rangkuman

Film NKCTHI memberikan banyak pembelajaran akan peran dan hubungan kita dalam keluarga. Hubungan dengan orang tua, hubungan antarsaudara, dan terakhir hubungan dengan pasangan.

Selain itu ada ketaknyamanan dengan diri sendiri. Film ini juga menyadarkan banyak orang bahwa setiap individu pasti bergumul dengan permasalahannya masing-masing, apa pun perannya di dalam keluarga.

4 dari 4 halaman

Assalamualaikum Beijing

- Orientasi

Assalamualaikum Beijing adalah sebuah film drama asal Indonesia dirilis tahun 2014, produksi Maxima Pictures yang disutradarai oleh Guntur Soeharjanto dan produsernya Yoen K. Film ini diadaptasi dari novel berjudul Assalamualaikum, Beijing! karya Asma Nadia.

Film ini menceritakan tentang kisah kehidupan seorang muslimah dan cinta dua insan yang beda agama dan negara, yang dibintangi oleh Revalina S. Temat sebagai Asmara dan Morgan Oey sebagai Zhonwen.

- Tafisiran

Cerita dalam film ini berawal ketika Asmara mendapatkan kenyataan pahit sehari sebelum pernikahannya. Dia mengetahui bahwa kekasihnya, Dewa, pernah berselingkuh dengan teman sekantornya, Anita.

Meski Dewa telah memohon agar pernikahannya tetap dilanjutkan, Asma tetap memilih meninggalkan Dewa. Terlebih lagi hubungan Dewa dengan Anita telah membuahi janin.

Asma pun pergi ke Beijing, ia ditawari pekerjaan oleh Sekar dan suaminya Ridwan. Di Beijing, ia bertemu dengan Zhongwen. Seorang lelaki tampan yang memperkenalkannya dengan legenda cinta Ashima, putri cantik dari Yunan.

Karena pertemanannya dengan Asma, akhirnya Zhongwen mendapat pencerahan tentang Islam dan hidayah yang akhirnya menuntunnya menjadi seorang mualaf. Karena kebaikan hati Zhongwen, Asma memulai membuka hatinya, meski ia sempat gemang saat tiba-tiba Dewa menyusul ke Beijing.

Namun, sebelum hubungan mereka berlanjut, cobaan datang menimpa Asma. Ia di vonis menderita Sindrom Antibodi Antifosfolipid, penyakit yang membuatnya harus mengalami kesakitan yang luar biasa, serangan stroke, sulit bergerak, dan nyaris buta.

Penyakit itu membuatnya sangat tidak dianjurkan untuk hamil dan melahirkan. Ia sempat putus asa dan mulai untuk melupakan Zhongwen. Namun, Zhongwen terus memberi dorongan semangat kepada Asma untuk mencoba menaklukkan takdir bersama.

- Evaluasi

FIlm ini akan membuat mata kamu dimanjakan dengan berbagai tempat wisata khas Beijing dan China yang sangat memukau. Merasakan serunya mengunjungi tempat wisata di sana dari rapinya tata Kota Beijing.

Film ini membawakan cerita yang mengharukan serta penuh ajaran-ajaran Islami. Film ini menyulap penonton yang mengikuti alur dari cerita tersebut menjadi berlinang air mata. Di film ini sutradara berani menampilkan sebuah kisah cinta yang di dalamnya terdapat berbagai perbedaan budaya dan agama.

- Rangkuman

Film Assalamualaikum Beijing mengajarkan kita bahwa "jika tak kau temukan cinta, biarkan cinta menemukanmu". Itu pula yang dirasakan Asma dan Zhongwen. Film ini melakukan syuting di Temple of Heaven, Lapangan Tiananmen, Hohai, Pusat Belanja Wang Fujing, Tembok Besar Tiongkok, dan Provinsi Yunan.

 

Sumber: Lezgetreal, Materibindo

Dapatkan artikel contoh berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer