Bola.com, Jakarta - Saat ini memiliki perut rata dan six pack (kotak-kotak) menjadi sebuah dambaan bagi sebagai orang. Kepercayaan diri mereka akan meningkat jika memiliki tubuh yang ideal.
Hal tersebut menjadi satu di antara alasan banyak orang ingin memiliki perut six pack atau kotak-kotak. Tak hanya bagi kaum pria, tetapi juga para wanita.
Baca Juga
Advertisement
Selain enak dilihat, memiliki bentuk perut seksi juga menandakan bahwa dalam tubuh tidak ada lemak membahayakan yang bisa menjadi sumber penyakit berbahaya.
Memiliki bentuk perut yang berotot dan six pack ternyata tidak membutuhkan cara rumit. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membentuk otot perut agar bisa six pack. Satu di antaranya dengan olahraga.
Jika dilakukan secara baik dan konsisten, latihan membentuk otot perut ini bisa mewujudkan impianmu untuk memiliki perut six pack.
Selain olahraga, menerapkan pola hidup sehat dan makan makanan bergizi juga penting agar perut bisa six pack.
Untuk membantu proses pembentukan otot di perut, disarankan untuk istirahat yang cukup, mengonsumsi makanan sehat utamanya sayur, buah, dan protein, minum air putih cukup, serta membatasi konsumsi gula agar impian punya perut six pack bisa terwujud
Berikut ini beberapa macam olahraga yang bisa bikin perut jadi six pack, disadur dari Klikdokter, Rabu (8/3/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Olahraga yang Membuat Perut Six Pack
1. Olahraga Kardio
Olahraga yang dapat melatih kekuatan otot perut adalah latihan kardio. Jenis latihan ini juga dapat membentuk otot perut.
Olahraga kardio adalah aktivitas fisik yang bisa membakar lemak di perut. Makin sering latihan kardio, makin banyak lemak di perut terkikis. Kamu bisa memulai olahraga kardio dengan melakukan joging, jalan kaki, dan bersepeda.
2. HIIT (High Intensity Interval Training)
Latihan interval dengan intensitas tinggi adalah aktivitas fisik yang bagus untuk meningkatkan kebugaran. Lalu, HIIT dapat membentuk otot perut dan membuatnya kencang.
Manfaat olahraga HIIT juga dapat menjaga detak jantung dan meningkatkan pembakaran lemak. Melakukan HIIT selama 20 menit sebanyak tiga kali dalam seminggu bisa menurunkan berat badan mencapai 2 kg.
Advertisement
Olahraga yang Membuat Perut Six Pack
3. Sit Up
Sit up sudah lama dikenal sebagai gerakan latihan untuk membentuk otot bagian perut. Tak hanya itu, sit up membantu memperbaiki postur tubuh.
Cobalah sit up sebanyak 25 kali dalam sehari. Bagian perut kamu pastinya akan mengecil perlahan dan terasa kencang.
4. Crunch
Latihan crunch pada dasarnya mirip sit up. Bedanya, rentang gerakan crunch lebih sempit. Latihan ini dapat mengencangkan otot perut bagian atas.
Caranya, letakkan kedua tangan di belakang kepala, dan pastikan posisi kaki kamu tidak menyentuh lantai. Angkat kedua kaki dan tubuh bagian atas bersama-sama.
Olahraga yang Membuat Perut Six Pack
5. Plank
Plank adalah gerakan yang efektif mengencangkan perut. Cara melakukan plank gerakan ini cukup mudah, tetapi mempertahankannya agak susah.
Cara melakukan plank, yaitu:
- Mulailah dengan posisi tubuh seperti mau latihan push up.
- Tekuk kedua siku dan topang badan menggunakan lengan, tangan, dan ujung kaki.
- Tubuh harus membentuk garis lurus dari bahu hingga pergelangan kaki, jangan lupa kencangkan bagian perut.
- Tahan posisi ini setidaknya 30 detik.
- Apabila masih kuat, tambah durasi menjadi 45 detik sampai 1 menit.
- Ulangi gerakan ini beberapa kali dalam sehari.
6. Mountain Climber
Latihan untuk membentuk otot perut yang bisa kamu lakukan lainnya adalah mountain climber. Caranya, posisikan tubuh kamu seperti akan push up.
Lalu, gerakkan secara bergantian lutut ke arah dada seperti mau merayap. Lakukan gerakan ini secepat mungkin selama enam puluh detik tanpa jeda istirahat.
Advertisement
Olahraga yang Membuat Perut Six Pack
7. Superman With A Twist
Sesuai namanya, gerakan latihan yang satu ini mirip superhero yang akan terbang. Cara melakukan gerakan superman with a twist sebagai latihan perut six pack adalah:
- Berbaring tengkurap, letakkan kedua tangan di kepala.
- Angkat badan, putar dada ke arah kiri dan kanan secara bergantian.
- Lakukan perlahan-lahan dan rasakan adanya tarikan di sekitar otot-otot perut.
8. Barbell Roll Outs
Jika di rumah atau fasilitas olahraga terdapat alat barbel, kamu bisa menggunakan ini untuk melatih otot-otot perut. Ambil 1 barbel dengan berat kurang lebih 5 kg, lalu genggam.
Posisikan tubuh seperti membentuk huruf V, di mana kedua kaki disilangkan dan diangkat.
Angkat barbel ke kanan dan kiri secara bergantian, tetapi pastikan pinggul tetap di posisi semula. Lakukan gerakan secara perlahan, beri jeda, lalu lanjutkan gerakan kembali.
Disadur dari: Klikdokter.com (Published: 21/8/2022)
Baca artikel seputar olahraga lainnya dengan mengeklik tautan ini.