Bola.com, Jakarta - Salat witir merupakan satu di antara sunah yang dikerjakan pada malam hari. Salat witir biasanya dilakukan antara salat isya hingga subuh.
Salat witir biasanya ditunaikan setelah mengerjakan salat malam, seperti tahajud dan salat tarawih di bulan Ramadan. Dengan mengerjakan ibadah salat ini bisa menjadi pelengkap ibadah puasa Ramadan.
Baca Juga
Advertisement
Seperti diketahui, pada bulan Ramadan, umat Islam disunahkan mengerjakan salat tarawih. Salat yang hanya dikerjakan di bulan penuh rahmat dan ampunan ini biasanya ditutup dengan mengerjakan salat Witir.
Jumlah rakaat salat witir adalah ganjil, yakni bisa tiga rakaat, lima, bahkan juga satu rakaat. Allah Swt. menjanjikan pahala besar bagi umat Islam yang mengerjakan salat witir. Keutamaan salat witir disebut juga lebih baik daripada unta merah yang memiliki tinggi.
Setelah mengerjakan salat witir, umat muslim dianjurkan membaca doa terlebih dahulu. Maka itu, penting bagi setiap umat muslim mengetahui dan menghafalkan doanya.
Berikut ini bacaan doa setelah salat witir dalam tulisan Arab dan latin, lengkap beserta artinya, disadur dari Liputan6, Rabu (8/3/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Niat dan Tata Cara Salat Witir
Niat salat witir bervariasi, umumnya satu rakaat atau tiga rakaat.
- Niat salat witir satu rakaat salam
Ushallii sunnatal witri rok 'ataini (mustaqbilal qiblati) lillaahi ta'alaa.
Artinya:
"Saya niat salat witir satu rakaat (menghadap kiblat) karena Allah ta'alaa."
- Niat salat witir 3 rakaat 1 kali salam
Ushallii sunnatal witri tsalaasa roka'aatain (mustaqbilal qiblati) lillaahi ta'alaa.
Artinya :
"Saya berniat salat witir tiga rakaat (menghadap kiblat) karena Allah ta'alaa."
Tata Cara Salat Witir
Waktu untuk melaksanakan salat witir terbentang sejak setelah salat isya hingga menjelang subuh. Jadi, melaksanakan salat witir selain di waktu yang telah disebutkan, mubah hukumnya. Menurut hadis riwayat Imam Ahmad, Rasulullah mengerjakan salat witir pada pada akhir malam.
Dalam mengerjakan salat Witir tiga rakaat, boleh dikerjakan dua rakaat kemudian diakhiri dengan satu rakaat, dengan masing-masing satu tasahud dan satu kali salam. Boleh pula keseluruhan tiga rakaat sekaligus dengan satu kali salam.
Tata cara salat Witir tiga rakaat sama seperti tata cara salat fardu yang biasa kita lakukan, yang membedakan hanya pada niat dan jumlah rakaatnya.
Berikut tata cara salat witir:
1. Membaca niat yang dapat dilakukan baik dalam hati maupun secara lisan.
2. Melakukan takbiratul ihram.
3. Membaca surah Al-Fatihah
4. Membaca surat Pendek
5. Rukuk
6. Iktidal
7. Sujud
8. Tahiyatul akhir
9. Salam
Advertisement
Doa setelah Mengerjakan Salat Witir
اَللّٰهُمَّ إِنَّا نَسْـأَلُكَ اِيْمَانًا دَائِمًا، وَنَسْأَلُكَ قَلْبًا خَاشِعًا، وَنَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا، وَنَسْأَلُكَ يَقِيْنًا صَادِقًا، وَنَسْأَلُكَ عَمَلاً صَالِحًا، وَنَسْأَلُكَ دِيْنًاقَيِّمًا، وَنَسْأَلُكَ خَيْرًا كَثِيْرًا، وَنَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ، وَنَسْأَلُكَ تَمَامَ الْعَافِيَةِ، وَنَسْأَلُكَ الشُّكْرَ عَلَى الْعَافِيَةِ، وَنَسْأَلُكَ الْغِنَاءَ عَنِ النَّاسِ. اَللّٰهُمَّ رَبَّنَا تَقَبَّلْ مِنَّا صَلاَتَنَا وَصِيَامَنَا وَقِيَامَنَا وَتَخُشُّعَنَا وَتَضَرُّعَنَا وَتَعَبُّدَنَا وَتَمِّمْ تَقْصِيْرَنَا يَا اَللهُ يَااَللهُ يَااَللهُ يَااَرْحَمَ الرَّحِمِيْنَ. وَصَلَّى اللهُ عَلَى خَيْرِ خَلْقِهِ مُحَمَّدٍ وَعَلٰى اٰلِهِ وَصَحْبِهِ اَجْمَعِيْنَ، وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ
Cara membacanya:
Allahumma innaa nas'aluka iimaanan daaimaan, wan'asaluka qalban khaasyi'an, wanas'aluka 'ilman naafi'an, wanas'aluka yaqiinan shaadiqon, wanas'aluka 'amalan shaalihan, wanas'aluka diinan qayyiman,
Wanas'aluka khairan katsiran, wanas'alukal 'afwa wal'aafiyata, wanas'aluka tamaamal 'aafiyati, wanas'alukasyukra 'alal 'aafiyati, anas'alukal ghinaa'a 'aninnaasi.
Allahumma rabbanaa taqabbal minnaa shalaatanaa washiyaamanaa waqiyaamanaa watakhusy-syu'anaa watadhorru'anaa wata'abbudanaa watammim taqshiiranaa yaa allaahu yaa allaahu yaa allaahu yaa arhamar raahimiin.
Washallallaahu 'alaa khairi khalqihi muhammadin wa'alaa aalihi washahbihi ajma'iina, walhamdu lillaahi rabbil 'aalamiina.”
Arti Dos setelah Salat Witir
Artinya:
"Wahai Allah. Sesungguhnya kami memohon kepada-Mu iman yang tetap, kami memohon kepada-Mu hati yang khusyu', kami memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, kami memohon kepada-Mu keyakinan yang benar, kami memohon kepada-Mu amal yang shaleh, kami memohon kepada-Mu agama yang lurus,
kami memohon kepada-Mu kebaikan yang banyak, kami memohon kepada-Mu ampunan dan afiat, kami memohon kepada-Mu kesehatan yang sempurna, kami memohon kepada-Mu syukur atas kesehatan, dan kami memohon kepada-Mu terkaya dari semua manusia.
Wahai Allah, Tuhan kami. Terimalah dari kami salat kami, puasa kami, salat malam kami, kekhusyu'an kami, kerendahan hati kami, ibadah kami. Sempurnakanlah kelalaian atau kekurangan kami,
Wahai Allah Wahai Allah Wahai Allah Wahai Zat yang Paling Penyayang diantara para penyayang. Semoga rahmat Allah tercurahkan kepada sebaik-baiknya makhluk-Nya, Muhammad, keluarga dan sahabatnya semua, dan segala puji milik Allah, Tuhan semesta alam."
Disadur dari: Liputan6.com (Reporter: Erik Erfinanto. Editor: Maria Flora. Published: 14/3/2022)
Baca artikel seputar Ramadan lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement