Sukses


Contoh Perubahan Sosial Cepat dan Lambat di Masyarakat

Bola.com, Jakarta - Perubahan sosial adalah perubahan-perubahan yang terjadi pada masyarakat, mencakup sistem sosial yang meliputi nilai, sikap, dan pola-pola perilaku.

Secara umum, ada dua bentuk perubahan sosial yang terjadi di masyarakat, yakni bentuk perbuahan sosial cepat dan lambat.

Kendati berbeda, ciri-ciri perubahan sosial tersebut biasanya terdiri dari hal yang sama: permasalahan.

Permasalahan yang sering terjadi di masyarakat mendorong masyarakat melakukan hal yang baru hingga lahirnya terjadi sebuah perubahan sosial.

Contoh perubahan sosial di masyarakat sebenarnya biasa dikenal dengan sebutan evolusi dan revolusi. Evolusi merupakan contoh perubahan sosial lambat di masyarakat sedangkan revolusi merupakan contoh perubahan sosial cepat di masyarakat.

Berikut penjelasan lanjutan terkait contoh perubahan sosial cepat dan lambat di masyarakat, dilansir dari lamanĀ Materiips, Kamis (30/3/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Perubahan Sosial Lambat

Perubahan sosial lambat di masyarakat atau evolusi, adalah jenis perubahan yang membutuhkan waktu lama untuk terjadi.

Perubahan sosial lambat merupakan jenis perubahan yang membutuhkan proses panjang sehingga tidak bisa langsung terjadi. Misalnya perubahan status negara Indonesia yang awalnya negara terjajah menjadi negara merdeka.

Hal ini bisa terjadi karena banyak persiapan yang perlu dilakukan sebagai pelengkap dari aspek-aspek perubahan sosial itu sendiri.

Beberapa contoh perubahan evolusi lambat adalah:

  • Perubahan Indonesia dari negara terjajah menjadi negara merdeka

Perubahan Indonesia dari negara terjajah menjadi negara merdeka harus melalui proses yang panjang dan lama yang berawal dari kelompok-kelompok kecil yang disatukan oleh persamaan kondisi dan cita-cita menjadi bangsa yang merdeka.

  • Peralihan penggunaan minyak tanah menjadi gas

Satu di antara lambatnya peralihan dari minyak tanah menjadi gas adalah karena faktor ketakutan masyarakat jika menggunakan gas. Masyarakat yang belum terbiasa menggunakan gas masih takut menggunakannya karena mereka mengira gas lebih mudah meledak jika dibandingkan dengan minyak tanah.

Satu di antara cara yang dilakukan pemerintah dalam mengatasi masalah ini adalah menaikkan harga minyak tanah sehingga masyarakat mulai beralih ke gas.

  • Perubahan kehidupan manusia dari berburu dan meramu menjadi kehidupan yang menetap

Pada awalnya manusia hidup secara nomaden dan memenuhi kebutuhan hidupnya dengan cara berburu dan meramu tumbuhan. Namun, secara perlahan, mereka mulai hidup menetap dengan cara bertani, beternak, dan berdagang hingga akhirnya kehidupan mereka menjadi modern seperti saat ini.

3 dari 3 halaman

Perubahan Sosial Cepat

Berbeda dengan perubahan sosial lambat, perubahan sosial cepat di masyarakat merupakan jenis perubahan yang tidak memerlukan waktu yang lama untuk terwujud. Bahkan terkadang dia seperti datang secara tiba-tiba.

Satu di antara alasan revolusi terjadi adalah karena adanya permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat dan ingin mendapatkan solusi yang cepat.

Tidak hanya itu, perubahan sosial cepat di masyarakat ini juga untuk mengatasi berbagai masalah sosial dalam masyarakat untuk beraktivitas dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Perubahan sosial cepat di masyarakat termasuk jenis perubahan sosial yang biasanya diawali dari adanya konflik permasalahan dan juga ketegangan yang membutuhkan penanganan atau solusi dengan cepat atau akan makin berkembang dan sulit dikendalikan.

Beberapa contoh perubahan sosial cepat di masyarakat adalah:

  • Pembangunan jalan layang dan tol

Satu di antara contoh dari perubahan sosial cepat di masyarakat tersebut adalah pembangunan jalan layang atau tol dalam mengatasi permasalahan kemacetan di kota-kota besar.

  • Perkembangan sarana telekomunikasi

Contoh perubahan sosial cepat di masyarakat selanjutnya adalah perkembangan sarana telekomunikasi. Alat komunikasi seperti telepon seluler kini sudah mengalami banyak perubahan fungsi dan juga bentuk.

Yang awalnya hanya bisa dilakukan untuk mengirim pesan dan melakukan panggilan suara, kini telepon seluler sudah bisa digunakan untuk merekam video, memotret, bermain game, bahkan terhubung dengan orang lain yang tidak dikenal melalui jejaring sosial.

Perubahan telepon seluler menjadi smartphone seperti saat ini yang cukup cepat juga memiliki andil tersendiri dalamĀ perilaku masyarakat dalam perubahan sosial budaya di era global.

  • Revolusi Politik

Revolusi politik merupakan contoh lain dari contoh perubahan sosial cepat di masyarakat. Biasanya revolusi politik termasuk peristiwa yang terekam dengan jelas di setiap perjalanan sejarah umat manusia.

Satu di antara contoh dari revolusi politik yang pernah terjadi adalah revolusi Prancis. Revolusi Prancis termasuk satu di antara jenis perubahan sosial cepat di masayarkat karena terjadi dalam waktu singkat dan mengawali berbagai macam revolusi lainnya, seperti revolusi sosial budayaĀ di negara tersebut.Ā 

Ā 

Sumber:Ā Materiips

Yuk, baca artikel contoh lainnya dengan mengikuti tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer