Sukses


24 Contoh Pantun Ucapan Selamat Datang untuk Berbagai Keperluan

Bola.com, Jakarta - Pantun telah umum digunakan untuk berbagai kesempatan oleh masyarakat Indonesia, baik secara formal maupun informal.

Misalnya di acara-acara penyambutan kantor, universitas, dan sejenisnya, sering kali diselipkan pantun ucapan selamat datang untuk para hadirin.

Pantun ucapan selamat datang membantu mencairkan suasana sehingga makin meriah dan tidak kaku.

Selain itu, melalui pantun ucapan selamat datang, penampilan kamu akan lebih menarik dan berkesan.

Jika kamu tertarik melontarkan ucapan selamat datang dalam bentuk pantun untuk menyapa para tamu undangan, kamu bisa menyimak contoh-contoh pada artikel ini.

Berikut ini 24 contoh pantun ucapan selamat datang, yang bisa digunakan untuk berbagai keperluan, dikutip dari laman Diedit dan Romadecade, Selasa (2/5/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Contoh Pantun Ucapan Selamat Datang

1. Jarum hilang di tengah jerami

Kain kebaya di dalam peti

Selamat datang di tempat kami

Semoga bahagia melekat di hati.

 

2. Bunga selasih di tepi selokan

Meja makan buat angkringan

Terima kasih kami ucapkan

Kepada tamu dan para undangan.

 

3. Petang-petang memancing ikan

Ikan dikukus sedap rasanya.

Selamat datang kami sampaikan

Silakan duduk pada tempatnya.

 

4. Cahaya lilin bertabur bintang

Lampunya redup diterangkan.

Untuk hadirin yang sudah datang

Assalamualaikum kami haturkan.

 

5. Buah matang dipetik kemarin

Lalu dibawa kepada umi.

Selamat datang para hadirin

Ada kekurangan harap dimaklumi.

 

6. Jenderal berbintang bicara hukum

Juga berbincang tetang kurikulum.

Selamat datang, assalamualaikum

Jika ada kurang, harap maklum.

3 dari 5 halaman

Contoh Pantun Ucapan Selamat Datang

7. Burung merpati diberi makan

Terbang melayang terasa ringan.

Terima kasih kami ucapkan

Kepada rombongan dan undangan.

 

8. Makan kentang hasil cangkokan

Kentang ditumis tambah pepesan.

Selamat datang kami ucapkan

Semoga hadirin merasa terkesan.

 

9. Pagi berkabut berhari-hari

Terbang melayang ke hutan jati.

Kami menyambut sepuluh jari

Semoga berkenan di dalam hati.

 

10. Dari Bontang ke Cilacap

Jalan sendiri ke hutan keramat.

Selamat datang tulus terucap

Kepada hadirin yang terhormat.

 

11. Beli sepatu warnanya biru

Dipakai sekolah di hari Rabu.

Selamat datang mahasiswa baru

Datang dengan semangat baru.

 

12. Si Udin kawan si Irfan

Duduk berdua paling depan.

Ciptakan berbagi harapan

Untuk menyosong masa depan.

4 dari 5 halaman

Contoh Pantun Ucapan Selamat Datang

13. Banyak bocah sedang belajar

Belajar sambil berpetualang.

Selamat siang, para pelajar

Selamat belajar dan berjuang.

 

14. Ibu dan anak saling bergandengan

Pergi berdua membeli ikan.

Selamat siang tamu undangan

Kedatangan kalian sangat dinantikan.

 

15. Bermain wayang bersama Pak Dalang

Tidak lupa mengajak si tampan

Saya ucapkan selamat datang

Kapada ibu dan bapak undangan.

 

16. Pergi ke kota di hari Rabu

Pergi untuk membeli jamu

Selamat datang karyawan baru

Kami percaya semangat kerjamu.

 

17. Sungguh bijaksana sifat Pak Arif

Selalu antusias dalam menjamu.

Semangat dan selalu positif

Harapan perusahaan ada di tanganmu.

 

18. Pergi ke kota bersama si Didik

Tidak lupa mengajak si Rini.

Selamat datang bapak ibu pendidik

Sungguh mulia pekerjaanmu kini.

5 dari 5 halaman

Contoh Pantun Ucapan Selamat Datang

19. Pergi bekerja di kantoran hingga Rabu

Kamis hingga minggu bekerja di jalanan.

Senang hati melihat para guru

Silahkan datang dan menikmati makanan.

 

20. Ke kota Bekasi membawa bidik

Untuk berburu target buah Kuwini.

Siang semuanya wahai pendidik

Sudah berkenan hadir hari ini.

 

21. Pergi jalan-jalan ke Suramadu

Pulangnya bertemu si Bara.

Selamat rapat wahai bapak ibu

Semoga selesai hingga akhir acara.

 

22. Air hujan masuk tempayan

Musim hujan telah bersemi.

Selamat datang hadirin sekalian

Semoga berkenan di tempat kami.

 

23. Kue manis di atas talam

Talam indah hadiah ratu.

Izinkan kami mengucapkan salam

Assalamualaikum warahmatullah wabarakatu.

 

24. Jalan-jalan ke pelabuhan

Udara mengalir dengan ringan.

Terima kasih kami ucapkan

Kepada rombongan dan undangan.

 

Sumber: Diedit, Romadecade

Dapatkan artikel contoh berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer