Sukses


Cara Meningkatkan Konsentrasi dalam Belajar dengan Mudah dan Efektif

Bola.com, Jakarta - Belajar membutuhkan konsentrasi yang tinggi agar dapat memahami dan mengingat materi dengan baik. Namun, sering kali banyak faktor yang mengganggu konsentrasi, seperti kebisingan, lingkungan yang tidak nyaman, atau bahkan gangguan dari media sosial.

Berbagai hal ini yang kemudian terkadang menganggu proses belajar sehingga bisa sangat menghambat berbagai materi yang ingin kita pelajari.

Itulah mengapa penting bagi kita untuk dapat meningkatkan konsentrasi dalam belajar agar dapat memperoleh hasil yang maksimal.

Cara meningkatkan konsentrasi belajar bisa dilakukan di tempat yang nyaman atau jauh dari kebisingan. Selain itu, ada beberapa cara meningkatkan konsentrasi belajar lainnya yang penting untuk diketahui.

Berikut beberapa cara meningkatkan konsentrasi dalam belajar dengan mudah dan efektif, seperti disadur dari Merdeka, Kamis (11/5/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cara Meningkatkan Konsentrasi dalam Belajar

Belajar di Tempat yang Nyaman

Cara meningkatkan konsentrasi belajar yang pertama, yaitu belajar di tempat yang nyaman. Saat belajar, ciptakan suasana yang mendukung agar konsentrasimu tetap terjaga. Jika kamu tidak bisa belajar dengan suara bising, hindari belajar sambil mendengarkan musik atau menyalakan televisi.

Selain itu, hindari pula berbagai ruangan atau lokasi yang terlalu banyak orang. Sebab, tidak semua orang akan mengerti bahwa kamu sedang belajar dan membutuhkan konsentrasi.

Luangkan Waktu untuk Olahraga

Olahraga dianggap efektif untuk meningkatkan konsentrasi saat belajar. Dengan melakukan gerakan ringan secara rutin setiap mau belajar, mampu membuat otak fresh dan meningkatkan konsentrasi.

Selain itu, kamu dapat melakukan senam aerobik. Gerakan ini berperan penting untuk menjaga mood tetap baik dan lebih fokus saat belajar.

3 dari 4 halaman

Cara Meningkatkan Konsentrasi dalam Belajar

Hindari Tempat Tidur

Menghindari tempat tidur menjadi satu di antara cara meningkatkan konsentrasi belajar yang cukup efektif. Pastikan untuk tidak mencoba melakukan sesuatu yang produktif sambil berbaring atau duduk di tempat tidur.

Sebab, kamu tidak akan belajar secara fokus dan konsentrasi di tempat yang digunakan untuk bersantai atau tidur.

Meski kamu belajar di tempat tidur dalam berbagai posisi, tidak satu pun dari posisi tersebut yang kondusif untuk dapat meningkatkan fokus. Bahkan, beberapa posisi dapat menyebabkan sakit leher dan sakit punggung. Maka itu, hindari belajar di tempat tidur.

Menikmati Waktu Belajar

Cara meningkatkan konsentrasi belajar selanjutnya, yaitu menikmati waktu belajar. Perlu diketahui, bahwa konsentrasi dan fokus dapat berkurang saat pikiran merenungkan masa lalu atau masa depan yang belum terjadi. Inilah yang membuatmu tidak benar-benar hidup di saat ini.

Untuk itu, usahakan untuk mengurangi atau menghilangkan pikiran-pikiran yang tidak perlu. Baik pikiran mengenai masa lalu atau masa depan yang justru menimbulkan rasa cemas. Kamu perlu memberikan kesadaran penuh dengan hal yang sedang dikerjakan.

4 dari 4 halaman

Cara Meningkatkan Konsentrasi dalam Belajar

Beri Jeda di Setiap Waktu Belajar

Memberi jeda di setiap waktu belajar juga dianggap mampu meningkatkan konsentrasi belajar. Pastikan untuk tidak belajar secara terus-menerus selama berjam-jam tanpa jeda karena bisa jadi di tengah-tengah waktu belajar, konsentrasimu sudah buyar.

Caranya mudah, kamu bisa memberi jeda setelah 20 menit belajar selama lima menit. Kamu bisa melakukan berbagai rutinitas saat jeda, bisa minum air putih, pergi ke kamar mandi, atau melakukan peregangan.

Istirahat yang Cukup

Cara meningkatkan konsentrasi belajar lainnya, yaitu mengatur waktu istirahat ketika belajar. Istirahat teratur penting untuk meningkatkan kapasitas belajarmu serta mempertahankan konsentrasi.

Dengan belajar secara rutin dan teratur, otak cenderung berhenti memikirkan hal baru, jadi pastikan untuk beristirahat secara teratur karena memungkinkan otakmu mengisi ulang dengan oksigen segar sehingga kamu dapat fokus kembali pada topik dan memulainya dengan energi yang diperbarui.

 

Disadur dari: Merdeka.com (Penulis: Jevi Nugraha. Published: 26/7/2022)

Yuk, baca artikel cara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer