Sukses


Hanya Kecolongan Satu Nomor, PB Djarum Sabet Juara Umum Superliga Junior 2023

Bola.com, Jakarta - PB Djarum kembali meraih prestasi menakjubkan. Pada ajang bertajuk Polytron Superliga Junior 2023, PB Djarum keluar sebagai juara umum. 

PB Djarum berhasil menjadi juara di dua nomor bergengsi yaitu beregu U-19 putra dan U-19 putri yang diselenggarakan di GOR Djarum, Magelang, Minggu (14/05/2023).

klub asal Kudus Jawa Tengah tersebut juga menjadi kampiun di sektor U-17 Putra satu hari sebelumnya.

 

Rentetan kemenangan tersebut membuat PB Djarum berhak mengangkat tiga piala bergengsi yakni Piala Hariyanto Arbi (U-17 putra), Piala Susy Susanti (U-19 putri) dan Piala Liem Swie King (U-19 putra).

Satu-satunya gelar yang gagal diraih oleh PB Djarum ialah Piala Yuni Kartika untuk sektor U-17 putri yang direbut oleh klub asal Thailand, Banthongyord.

Status juara umum ini merupakan kali pertama direngkuh PB Djarum semenjak keikutsertaan mereka di gelaran Superliga Junior.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Beri Apresiasi

Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation yang juga Ketua PB Djarum, Yoppy Rosimin memberi apresiasi bagi para atlet muda PB Djarum yang telah berjuang habis-habisan di tengah arena.

Yoppy menuturkan, berkilaunya prestasi atlet-atlet junior ini merupakan bukti nyata bahwa proses pembinaan usia dini mutlak dilakukan demi mengasah dan membentuk juara dunia masa depan.

"Kemenangan ini, selain membanggakan tentunya juga memberikan kami keyakinan bahwa untuk meraih prestasi itu harus dibentuk melalui proses pembibitan dan pembinaan yang menyeluruh," Yoppy menjelaskan.

"Di PB Djarum, kami memulainya dengan perekrutan atlet-atlet usia dini berbakat, salah satu yang sudah dikenal ialah Audisi Umum PB Djarum,” lanjutnya. 

Untuk diketahui, tahun ini, Audisi Umum PB Djarum kembali digelar yang menyasar atlet-atlet U-11 dan U-13 baik putra dan pu

 

3 dari 3 halaman

Berjalan Lancar

Ketua Pelaksana Polytron Superliga Junior 2023, Lius Pongoh, bersyukur karena kejuaraan beregu yang mempertemukan klub-klub papan atas Indonesia dan mancanegara ini berjalan lancar.

Ia juga mengapresiasi sportivitas yang ditunjukkan oleh para atlet ketika berlaga di atas lapangan.

"Mewakili seluruh panitia yang terlibat, saya mengucap syukur karena Polytron Superliga Junior 2023 dapat berjalan lancar dan para atlet mampu menunjukkan sportivitas yang sangat tinggi ketika berlaga di lapangan,” ujar Lius.

Lebih lanjut, legenda bulutangkis yang dijuluki “Si Bola Karet” ini berharap ke depannya semakin banyak klub-klub nasional dan mancanegara yang berpartisipasi dalam kejuaraan ini.

Sehingga Superliga Junior semakin kompetitif dan menjadi kejuaraan yang mempertemukan berbagai kekuatan di wilayah Asia.

“Kalau semakin ramai, pasti semakin kompetitif sehingga kita bisa melihat lebih detail kemampuan atlet-atlet di level junior yang ada di Asia,” bilang Lius.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer