Sukses


9 Arti Mimpi Tangan Patah, Pengalaman Tidur yang Tidak Biasa

Bola.com, Jakarta - Mimpi merupakan sebuah komunikasi yang kita rasakan saat tidur atau di alam bawah sadar.

Sebagian orang mengatakan mimpi merupakan bunga tidur sehingga terkadang mereka menganggapnya hal yang sepele.

Namun, tidak sedikit yang memercayai jika mimpi yang dialami merupakan sebuah pelambang atau isyarat dari kejadian pada hidup kita.

Apakah kamu pernah bermimpi yang berkaitan dengan tangan patah? Mimpi tentang tangan patah bisa jadi merupakan pengalaman tidur yang tidak biasa.

Bermimpi tentang tangan patah dapat mengandung makna positif dan negatif. Lantas, apa arti mimpi tangan patah sebenarnya?

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa menyimak sembilan arti mimpi yang memiliki keterkaitan dengan tangan patah, dikutip dari laman Rumussoal dan Iniartimimpi, Rabu (17/5/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Arti Mimpi Tangan Patah

1. Arti Mimpi Tangan Patah bagi Pria yang Sudah Menikah

Bagi kamu pria yang sudah menikah pernah mengalami mimpi tangan patah, ini merupakan isyarat kamu sedang merasa bosan dengan pasanganmu.

2. Arti Mimpi Tangan Patah bagi Pria Lajang

Apabila kamu pria lajang mendapati mimpi tangan patah, Primbon Jawa meramalkan kamu merupakan sosok yang peduli dengan lingkungan sekitar, terutama keluarga.

3. Arti Mimpi Tangan Patah bagi Wanita yang Sudah Menikah

Jika kamu wanita yang sudah menikah mengalami mimpi tangan patah, ini menggambarkan kamu harus mempersiapkan diri karena dalam waktu dekat ada musibah yang akan menimpa kehidupanmu.

3 dari 4 halaman

Arti Mimpi Tangan Patah

4. Arti Mimpi Tangan Patah bagi Wanita Lajang

Pernahkah kamu wanita lajang mendapati mimpi tangan patah? Mimpi ini mempunyai arti dalam waktu dekat kamu akan memperoleh pekerjaan besar yang belum pernah kamu lakukan sebelumnya.

5. Arti Mimpi Tangan Patah bagi Wanita Remaja

Arti mimpi mimpi tangan patah bagi wanita remaja adalah sebuah pertanda hubungan asmara si pemimpi dengan pasangan sedang dilanda perselisihan.

6. Arti Mimpi Tangan Kiri Patah

Arti mimpi tangan kiri patah adalah sebuah pertanda ada orang yang iri dengan kesuksesan dan kebahagiaan si pemimpi sehingga ia ingin menghancurkan kehidupan si pemimpi.

4 dari 4 halaman

Arti Mimpi Tangan Patah

7. Arti Mimpi Tangan Kanan Patah

Saat kamu bermimpi tangan kanan patah, menurut Primbon Jawa, tidak lama lagi kamu akan mendapatkan rezeki yang banyak.

8. Arti Mimpi Tangan Suami Patah

Untuk kamu yang pernah mengalami mimpi tangan suami patah, menurut Primbon Jawa, kamu akan mendapatkan pertolongan dari orang lain atas masalah yang sedang menimpa atau dihadapi saat ini.

9. Arti Mimpi Tangan Istri Patah

Jika kamu pernah bermimpi tangan istri patah, ini menandakan kamu akan menghadapi rintangan atau hambatan untuk mewujudkan rencana kehidupanmu.

 

Sumber: rumussoal.com, iniartimimpi.com

Dapatkan kumpulan artikel arti mimpi lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer