Bola.com, Jakarta - Melakukan olahraga wajib dilakukan oleh siapa saja, baik muda, dewasa ataupun orang lanjut usia (lansia). Olahraga merupakan aktivitas fisik yang punya banyak manfaat.
Namun, kini justru banyak orang yang menjalani sedentary lifestyle atau gaya hidup kurang gerak. Padahal, penting melakukan olahraga demi menjaga kesehatan tubuh.
Baca Juga
Advertisement
Kita tidak perlu menghabiskan banyak waktu untuk olahraga. Kita hanya perlu meluangkan waktu minimal 15 menit di pagi atau sore hari dan itu sudah cukup.
Mulailah dengan olahraga yang ringan seperti peregangan, jalan sehat, berlari, bersepeda, berenang dan lain sebagainya.
Jika tubuh seseorang kurang olahraga selama beberapa waktu, bisa menimbulkan gaya hidup yang tidak sehat sehingga meningkatkan risiko penyakit kronis yang bisa mengancam jiwa seseorang.
Berikut ini delapan tanda tubuh perlu olahraga yang penting dicermati agar tidak menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan, dikutip dari laman Webmd dan Texasfamilyfitness, Jumat (19/5/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tanda Tubuh Perlu Olahraga
1. Badan Pegal-Pegal
Rasa pegal pada punggung belakang, lutut, dan bahu saat bangun di pagi hari bisa muncul akibat kamu kurang olahraga. Sebaiknya segera untuk melakukan olahraga supaya otot dan sendi menjadi lebih luwes, rileks, dan tidak mudah kaku.
Olahraga ringan seperti peregangan, jalan atau senam di pagi hari dapat mengurangi dan meredakan badan yang pegal-pegal, otot tegang, dan nyeri sendi secara alami.
2. Selalu Merasa Lelah
Ketika kamu kurang olahraga, tubuh mudah sekali lelah, meski tidak melakukan aktivitas yang berat dan padat. Inilah tanda bahwa tubuh membutuhkan olahraga sesegera mungkin.
Berolahraga bisa melatih ketahanan tubuh sehingga tubuh lebih berenergi sepanjang hari dan tidak mudah lelah.
Advertisement
Tanda Tubuh Perlu Olahraga
3. Selalu Merasa Lapar
Jika kurang olahraga, seseorang akan lebih mudah merasa kelaparan. Rasa lelah yang dirasakan tubuh akan menghasilkan lebih banyak ghrelin, yaitu hormon yang mengatur sensor lapar dalam tubuh.
Inilah yang membuat seseorang jadi terus merasa lapar, meski sudah makan. Olahraga adalah satu di antara cara alami untuk menurunkan selera makan supaya tidak berlebihan.
4. Sulit Mengelola Stres
Jika akhir-akhir ini kamu selalu merasa stres, memikirkan banyak hal, dan cemas, ini mungkin tanda tubuh kurang olahraga.
Stres yang muncul akibat kurang olahraga berkaitan dengan aktivitas hormon endorfin. Olahraga meningkatkan kadar endorfin di dalam tubuh.
Endorfin adalah hormon alami yang akan memberikan efek rasa senang dan tenang. Itulah mengapa setelah berolahraga selain meningkatkan kebugaran jasmani suasana hati pun menjadi lebih baik.
Tanda Tubuh Perlu Olahraga
5. Sulit Tidur
Apakah kamu akhir-akhir ini sering mengalami sulit tidur? Itu bisa jadi tanda bahwa tubuh membutuhkan olahraga.
Dilansir webmd.com, membuktikan bahwa olahraga minimal 30 menit selama empat kali seminggu dapat meningkatkan kualitas tidur di malam hari dan menghilangkan rasa kantuk di siang hari.
Selain itu, olahraga secara rutin dapat meningkatkan suasana hati dan memperkuat ritme sirkadian atau siklus tidur secara biologis pada tubuh seseorang.
6. Sembelit
Sembelit tidak hanya bisa terjadi karena seseorang kurang mengonsumsi serat, tetapi bisa juga terjadi karena jarang berolahraga.
Berolahraga secara rutin diketahui dapat membantu memperlancar sistem percernaan dan menekan risiko terserang kanker kolrektal.
Advertisement
Tanda Tubuh Perlu Olahraga
7. Kenaikan Berat Badan
Jarang olahraga tidak menutup kemungkinan dalam waktu yang singkat berat badanmu akan mengalami kenaikan. Hal ini karena terjadi peningkatan kadar lemak dalam tubuh sehingga lama-kelamaan berat badan naik.
8. Sulit Berpikir dan Konsentrasi
Kemampuan berpikir dan konsentrasi 100 persen dilakukan oleh otak. Ketika kamu jarang melakukan olahraga maka suplai oksigen dan air menuju otak menjadi terganggu.
Akibatnya, suplai oksigen menuju otak terganggu sehingga otak akan mempunyai beban yang sangat berat. Tak jarang, orang yang oksigen dapat mengalami telmi (telat mikir).
Sumber: Webmd, Texasfamilyfitness
Dapatkan artikel edukasi dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.