Sukses


21 Kata-Kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati

Bola.com, Jakarta - Kata-kata firman Tuhan yang menguatkan hati sangat berguna di saat kamu merasa lemah, tak berdaya, letih lantaran bergumul dengan kehidupan ini, yang seolah terus mengujimu.

Sebagai umat kristiani, kita telah memahami bahwa hanya Allah sumber kekuatan kita ketika kita mengalami pergumulan dalam hidup, apa pun permasalahan yang kita hadapi. 

Saat membutuhkan kekuatan, membaca firman Tuhan melalui Alkitab menjadi hal yang harus dilakukan. 

Firman Tuhan mengatakan bahwa kekuatan kita berasal dari Tuhan Allah dan Roh Kudus yang berdiam di dalam diri kita.

Seperti yang dikatakan dalam Mazmur 31, 'Dia adalah tempat perlindungan kita di masa-masa sulit. Dia tidak akan meninggalkan atau membiarkan kita, tetapi Dia akan selalu menyertai kita. Kuasa dan kekuatan-Nya yang besar dapat disempurnakan melalui kelemahan kita'.

Jadi, mari kita luangkan waktu untuk membaca dan merenungkan kata-kata firman Tuhan dalam Alkitab tentang kekuatan dan apa artinya bagi kita untuk tetap kuat. 

Berikut ini beberapa kata-kata firman Tuhan yang menguatkan hati, Minggu (6/8/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kata-Kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati

1. "Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada orang yang tiada berdaya. Orang-orang muda menjadi lelah dan lesu dan teruna-teruna jatuh tersandung, tetapi orang yang menanti-nantikan Tuhan mendapat kekuatan baru; mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah." (Yesaya 40:29-31)

2. "Kuatkanlah dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan jangan gemetar karena mereka, sebab Tuhan, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau. (Ulangan 31:6)

3. "Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu? Kuatkanlah hatimu dan teguhkanlah hatimu. Janganlah kecut dan tawar hati, sebab Tuhan, Allahmu, menyertai engkau, ke mana pun engkau pergi. (Yosua 1:9)

4. "Semuanya itu Kukatakan kepadamu, supaya kamu beroleh damai sejahtera dalam Aku. Dalam dunia ini kamu menderita penganiayaan, tetapi kuatkanlah hatimu, Aku telah mengalahkan dunia." (Yohanes 16:33)

5. "Sebab Aku ini, Tuhan, Allahmu, memegang tangan kananmu dan berkata kepadamu: Janganlah takut, Aku yang menolong engkau." (Yesaya 41:13)

6. "Tuhan itu kekuatanku dan mazmurku, Ia telah menjadi keselamatanku. Ia Allahku, kupuji Dia, Ia Allah bapaku, kuluhurkan  Dia." (Keluaran 15:2)

7. "Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku." (Filipi 4:13)

3 dari 4 halaman

Kata-Kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati

8. "Allah Tuhanku itu kekuatanku; Ia membuat kakiku seperti kaki rusa, Ia membiarkan aku berjejak di bukit-bukitku." (Habakuk 3:19)

9. "Nama Tuhan adalah menara yang kuat, ke sanalah orang benar berlari dan ia menjadi selamat." (Amsal 18:10)

10. "Dan Allah, sumber segala kasih karunia, yang telah memanggil kamu dalam Kristus kepada kemuliaan-Nya yang kekal, akan melengkapi, meneguhkan, menguatkan dan mengokohkan kamu, sesudah kamu menderita seketika lamanya." (1 Petrus 5:10)

11. "Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya." (Efesus 6:10)

12. "Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan." (Yeremia 29:11)

13. "Janganlah takut, sebab Aku menyertai engkau, janglah bimbang, sebab Aku ini Allahmu; Aku akan meneguhkan bahkan akan menolong engkau; Aku akan memegang engkau engan tangan kanan-Ku yang membawa kemenangan." (Yesaya 41:10)

14. "Janganlah kita jemu-jemu berbuat baik, karena apabila sudah datang waktunya, kita akan menuai, jika kita tidak menjadi lemah." (Galatia 6:9)

4 dari 4 halaman

Kata-Kata Firman Tuhan yang Menguatkan Hati

15. "Yesus memandang mereka dan berkata: 'Bagi manusia hal ini tidak mungkin, tetapi bagi Allah segala sesuatu mungkin'." (Matius 19:26)

16. "Serahkanlah segala kekhawatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu." (1 Petrus 5:7)

17. "Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu." (Yohanes 14:27)

18. "Tetapi Tuhan adalah setia. Ia akan menguatkan hatimu dan memelihara kamu terhadap yang jahat." (2 Tesalonika 3:3)

19. "Sebab Tuhan, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau; janganlah takut dan janganlah patah hati." (Ulangan 31:8)

20. "Dia memberi kekuatan kepada yang lelah, dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya." (Yesaya 40:29)

21. "Sebab bagi Allah tidak ada yang mustahil." (Lukas 1:37)

 

Silakan klik tautan ini untuk mendapatkan artikel kata-kata dari berbagai tema lain.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer