Bola.com, Kopenhagen - Ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, harus angkat koper dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023. Sementara itu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan masih terus melaju.
Menjalani pertandingan 32 besar di Royal Arena, Rabu (23/8/2023) malam waktu setempat, Fajar/Rian bersua wakil Chinese Taipei, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan.
Advertisement
Berstatus unggulan pertama, pasangan yang disapa Fajri tersebut justru dibuat tak berkutik. Berduel dalam waktu 39 menit, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menyerah 18-21 dan 19-21 dari Lee/Yang.
Hasil berbeda diraih Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Ganda putra yang dijuluki The Daddies itu sukses meraih tiket ke-16 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023, setelah mengalahkan Giovanni Greco/David Salutt dua gim langsung 21-12 dan 21-14.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Gregoria Mariska Belum Terbendung
Sementara itu, tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska, masih belum terbendung. Bersua wakil Singapura, Yeo Jia Min, pada 32 besar, Gregoria meraih kemenangan tiga gim 21-10, 22-24, dan 21-14.
Pada 16 besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2023, Gregoria Mariska akan berhadapan dengan unggulan kesembilan asal China, Han Yue. Sejauh ini, statistik Gregoria melawan Han tak terlalu bagus.
Dari lima pertemuan terakhir, Gregoria Mariska menelan tiga kekalahan dan menang dalam dua pertandingan. Pada pertemuan terakhir di perempat final Indonesia Masters 2023, Gregoria menyerah 2-19, 8-21, dan 16-21 dari Han.
Advertisement
Hasil Pertandingan 32 Besar:
Court 1:
- Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto 5-21, 8-21 Chen Qingchen/Jia Yifan (China)
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin 18-21, 21-19, 21-10 Ben Lane/Sean Vendy (Inggris)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto 18-21, 19-21 Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (Chinese Taipei)
Court 2:
- Gregoria Mariska Tunjung 21-10, 22-24, 21-14 Yeo Jia Min (Singapura)
Court 3:
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati 21-9, 21-12 Jones Ralfy Jansen/Linda Efler (Jerman)
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari 21-15, 14-21, 21-14 Kyohei Yamashita/Naru Shinoya (Jepang)
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti 19-21, 21-14, 21-16 Debora Jille/Cheryl Seinen (Belanda)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan 21-12, 21-14 Giovanni Greco/David Salutt (Italia)
Court 4:
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi 23-21, 21-11 Margot Lambert/Anne Tran (Prancis)
- Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri 21-12, 21-16 Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman)