Sukses


FIBA World Cup 2023, Saatnya Indonesia Mencetak Sejarah

Bola.com, Jakarta Public figur Indonesia memberikan dukungan menjelang FIBA World Cup 2023.

FIBA World Cup 2023 akan dimulai pada Jumat, 25 Agustus sampai 10 September di Indonesia, Filipina, dan Jepang.

Di Indonesia, pertandingan penyisihan grup, babak kedua grup, dan klasifikasi (penentuan peringkat) akan berlangsung hingga 3 September di Indonesia Arena, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

 

Penyanyi Gisella Anastasia hadir dalam pertemuan dengan panitia lokal di Meatsmith Steakhouse, Jakarta Selatan, Rabu (23/8/2023).

"Ini event dunia, yang belum tahu kapan lagi kita bisa menjadi tuan rumah. Kebayang keseruannya menonton pemain-pemain dunia bisa beraksi di depan mata kita," kata Gisel.

Udjo Project Pop menyampaikan alasan yang mirip. Sebagai penggila basket sejak tahun 1980-an, Udjo mengaku kegiatan-kegiatan basket yang ada di indonesia ini selalu ia dukung dan menjadi perhatiannya. Ia juga memiliki podcast yang khusus membahas tentang basket bersama Augie Fantinus.

"FIBA World Cup ini butuh dukungan orang banyak, termasuk saya di dalamnya. Apa pun akan saya lakukan untuk membuat lebih banyak orang mengetahui bahwa kita menjadi salah satu tuan rumah Piala Dunia Basket, yang jujur saja masih banyak yang belum tahu," kata Udjo.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Dukungan Atlet

 

Sprinter Jeany Nuraini juga tergerak karena merasa punya keterikatan dengan bola basket. 

"Dulu saya juga main basket, tapi bakat aku ternyata di lari makanya menjadi sprinter. Ini event olahraga besar. Sebagai atlet, aku tergerak mendukung agar masyarakat juga sadar tentang olahraga. Apalagi ini atlet terkenal dari luar, bertanding di ajang sekelas kejuaraan dunia, di negara kita sendiri. Semoga masyarakat bisa seru-seruan nanti di FIBA World Cup," kata Jeany.

Sementara point guard Pelita Jaya Bakrie, Yesaya Saudale mengaku bangga bisa ikut mendukung Piala Dunia Basket yang pertama digelar di Indonesia.

"Sebagai pemain nasional saya bangga senang bisa melihat pemain-pemain dunia, terutama dari NBA, bisa datang ke Indonesia. Karena, kita tahu NBA masih liga basket paling bagus di dunia sampai sekarang. Ada banyak lagi pemain-pemain Eropa yang juga kelas dunia. Sebagai atlet basket nasional kita bisa melihat apa sih yang bikin kita di Asia ini berbeda dengan mereka? Jadi, sudah tentu saya mendukung kegiatan ini," kata Yesaya.

Video Populer

Foto Populer