Sukses


Jadwal Wakil Indonesia di China Open 2023, Selasa 5 September 2023

Bola.com, Changzou - Dari 17 wakil Indonesia yang berangkat ke Changzou, 9 di antaranya akan berlaga pada hari pertama pelaksanaan China Open 2023, Selasa (5/9/2023).

Dari sektor tunggal putra, di mana Indonesia mengirimkan empat wakilnya, tiga di antaranya akan langsung tampil pada hari pertama China Open 2023 berlangsung.

Hanya Anthony Ginting yang masih punya kesempatan untuk mempersiapkan diri karena baru akan bermain pada Rabu (6/9/2023).

Menariknya, Chico Aura Dwi Wardoyo sudah langsung harus bertemu dengan unggulan pertama asal Denmark, Viktor Axelsen, pada pertandingan pertamanya.

Sementara itu, Shiren Hiren Rhustavito akan menghadapi tunggal putra India, Priyanshu Rajawat. Kemudian Jonatan Christie akan menghadapi pebulutangkis asal China, Weng Hong Yang.

Lalu bagaimana dengan wakil Indonesia di sektor lain? Siapa yang akan jadi lawan pertama mereka di China Open 2023? Berikut jadwal wakil Indonesia di China Open 2023, (Selasa 5/9/2023).

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jadwal Pebulutangkis Indonesia di China Open 2023, Selasa 5 September 2023

08.30 WIB - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Chang Ko-Chi/Lee Chih Chen (Chinese Taipei) - Court 2

08.30 WIB - Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Chinese Taipei) - Court 3

09.00 WIB - Gregoria Mariska Tunjung vs Nguyen Thuy Linh (Vietnam) - Court 3

09.30 WIB - Shiren Hiren Rhustavito vs Priyanshu Rajawat (India) - Court 3

10.00 WIB - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (China) - Court 2

10.30 WIB - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China) - Court 1

11.00 WIB - Jonatan Christie vs Weng Hong Yang (China) - Court 2

12.00 WIB - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmusen (Denmark) - Court 1

12.30 WIB - Chico Aura Dwi Wardoyo vs Viktor Axelsen (Denmark) - Court 1

 

Waktu pertandingan adalah perkiraan, di mana waktu mulai pertandingan akan tergantung dari durasi pertandingan sebelumnya di lapangan masing-masing.

Video Populer

Foto Populer