Sukses


35 Contoh Ucapan Belasungkawa Singkat

Bola.com, Jakarta - Ucapan belasungkawa singkat bisa menjadi bentuk perhatian dan dukungan kita kepada keluarga yang sedang merasakan dukacita.

Kematian merupakan hal yang tak bisa dihindari oleh manusia yang hidup di dunia ini. Akan tetapi, saat seseorang yang kita sayangi berpulang untuk selamanya, pasti kita merasakan kesedihan luar biasa.

Keluarga yang ditinggalkan membutuhkan dukungan untuk mengatasi kehilangan dan duka yang mendalam.

Ucapan belasungkawa dari kita bisa menjadi penghiburan bagi mereka karena ucapan tersebut akan menguatkan juga terselip doa tulus baik kepada mendiang maupun keluarga yang ditinggalkan.

Maka itu, jangan lupa menyampaikan ucapan dukacita kita kepada orang terdekat yang baru saja ditinggal selamanya oleh mereka yang dikasihi.

Jika membutuhkan, di bawah ini 35 contoh ucapan belasungkawa singkat, seperti dikutip dari Condolencemessages dan disadur dari Brilio, Senin (25/9/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Contoh Ucapan Belasungkawa Singkat

1. "Yang lalu biarlah berlalu, yang bisa kita lakukan sekarang adalah mendoakan dia yang telah pergi meninggalkan kita selama-lamanya."

2. "Semua ini adalah rencana baik Tuhan, dan kita harus menerima kepergiannya dengan ketabahan dan hati lapang."

3. "Turut duka cita yang mendalam untuk beliau, semoga Surga Tuhan tetapkan untuk beliau."

4. "Kami turut berduka atas kepergian mendiang (nama)."

5. "Saya menyampaikan rasa duka mendalam atas kepergian mendiang (nama)."

6. "Turut bersedih atas meninggalnya mendiang (nama). Semoga kamu dapat tabah dan mengikhlaskan kepergiannya."

7. "Turut berduka cita atas kepergian beliau. Semoga tabah dan Tuhan memberikan kesabaran dan penghiburan."

8. "Aku turut berdukacita atas kepergian saudaramu. Aku akan selalu di sini jika kamu membutuhkan."

9. "Mendiang (nama) adalah orang yang baik. Semoga ia mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya." 

3 dari 5 halaman

Contoh Ucapan Belasungkawa Singkat

10. "Semoga kesedihanmu atas kehilangan mendiang (nama) dapat segera hilang."

11. "Saya turut berduka mendengar berita kehilangan mendiang (nama)."

12. "Semoga mendiang (nama) mendapatkan kedamaian surga."

13. "Semoga mediang (nama) beristirahat dengan tenang di pangkuan Tuhan."

14. "Mendiang (nama) sekarang bersama para malaikat di atas sana."

15. "Jiwa mendiang (nama) telah menemukan ketenangan."

16. "Mendiang (nama) adalah orang yang baik. Saya turut berduka cita atas berpulangnya mendiang (nama)."

17. "Kabar berpulangnya mendiang (nama) sangat menyedihkan. Semoga kamu dan keluarga diberi ketabahan."

18. "Saya turut berdukacita dengan mendalam. Semoga kamu dan keluarga senantiasa diberkati Tuhan dengan kedamaian."

4 dari 5 halaman

Contoh Ucapan Belasungkawa Singkat

19. "Semoga hati dan jiwa mendiang (nama) menemukan kedamaian dan kenyamanan."

20. "Turut berduka cita atas musibah yang menimpa kamu dan keluarga. Semoga duka ini cepat berlalu."

21. "Semoga Allah Swt. memperluas kuburnya dan memberinya kedamaian abadi. Allah selalu menyayangi orang-orang yang beriman kepada-Nya."

22. "Semoga Allah menjauhkan dari siksa kubur dan meringankan segala dosanya. Semoga Allah memberinya Jannat-ul-Firdaus, Amiin."

23. "Semoga Allah memudahkan almarhum/almarhumah melewati semua tahapan kehidupan di Akhirat."

24. "Semoga Allah Swt. menempatkan almarhum/almarhumah di Jannatul Firdaus."

25. "Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un. Aku turut berduka cita atas kehilangan yang telah menimpamu."

26. "Semua ini adalah rencana baik dari Allah. Kita harus menerima kepergiannya dengan ketabahan dan hati lapang."

27. "Inna lillahi wainna ilaihi roji'un… Kami turut berdukacita, semoga ini menjadikan kita makin taat beribadah kepada Allah Swt. Aamiin."

5 dari 5 halaman

Contoh Ucapan Belasungkawa Singkat

28. "Kami ingin menyampaikan belasungkawa yang tulus kepada Anda dan keluarga Anda."

29. "Saya turut berduka cita atas meninggalnya orang yang Anda cintai."

30. "Saya memikirkan Anda selama masa sulit ini. Saya turut berduka cita atas kehilangan Anda."

31. "Saya sangat sedih mendengar kabar duka ini."

32. "Turut berduka cita atas kehilangan Anda."

33. "Terimalah belasungkawa saya yang terdalam."

34. "Belasungkawa tulus saya untuk Anda dan keluarga Anda."

35. "Mendiang (nama) telah menemukan kedamaian dan kebebasan di dalam Tuhan."

 

Sumber: Condolencemessages, Brilio.net (Penulis: Lola Lolita/Tita Meydhalifah. Published: 13/8/2021)

Silakan klik tautan ini untuk mendapatkan artikel contoh ucapan dari berbagai tema lain.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer