Bola.com, Jakarta - Teks prosedur adalah jenis teks yang berisi serangkaian langkah atau aturan tertentu yang ditetapkan dan diikuti secara sistematis untuk mencapai tujuan tertentu atau menyelesaikan suatu tugas.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring, prosedur berarti tahap kegiatan untuk menyelesaikan suatu aktivitas. Jadi, teks prosedur merupakan jenis teks yang berisi tahapan untuk menyelesaikan sesuatu.
Baca Juga
Advertisement
Adanya teks prosedur tersebut bisa mempermudah pembaca dalam melakukan sesuatu secara tepat dan akurat. Jadi, teks prosedur biasa dipakai ketika seseorang membutuhkan petunjuk untuk melakukan sesuatu.
Teks prosedur ini punya jenis-jenis berdasarkan susunan dan fungsinya. Satu di antara jenisnya ialah teks prosedur kompleks.
Prosedur kompleks merupakan teks yang menjelaskan langkah-langkah secara lengkap, jelas, dan terperinci tentang cara melakukan sesuatu, yang dalam hal ini tentang cara atau trik belajar efektif.
Itulah sedikit penjelasan tentang teks prosedur komplek. Untuk lebih jelasnya, ketahui fungsi, struktur, kaidah kebahasaan, dan cara menulisnya.
Berikut ini fungsi teks prosedur kompleks, struktur, kaidah kebahasaan, dan cara menulisnya yang perlu diketahui, dilansir dari sman1kutasari.sch.id, Senin (9/10/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Fungsi Teks Prosedur Kompleks
Berdasarkan fungsinya, prosedur kompleks tergolong teks paparan. Teks tersebut bertujuan untuk memberikan penjelasan tentang tata cara melakukan sesuatu dengan sejelas-jelasnya.
Keberadaan teks semacam itu diperlukan seseorang yang akan menggunakan suatu benda atau melakukan kegiatan yang belum jelas cara penggunaannya.
Bayangkanlah apabila kita membeli sebuah alat elektronik dan kita belum tahu cara mengoperasikannya. Kita akan mengalami kebingungan, bahkan mungkin muncul rasa khawatir. Kebingungan dan kekhawatiran itu akan lenyap ketika ada teks yang menjelaskan petunjuk penggunaannya.
Dengan demikian, teks tersebut penting keberadaannya. Dengan teks tersebut kita dapat menggunakan suatu alat dengan benar, tanpa membahayakan dan merusak alat itu sendiri.
Prosedur kompleks tidak hanya berkenaan dengan penggunaan alat. Suatu prosedur kompleks dapat pula berisi cara-cara melakukan aktivitas tertentu dan kebiasaan hidup.
Advertisement
Ciri-Ciri Teks Prosedur Kompleks
Berikut ini ciri-ciri teks prosedur kompleks yang perlu dicermati:
- Ditulis dalam bentuk langkah-langkah
- Tersusun secara sistematis
- Bersifat informatif
- Menjelaskan dengan terperinci
- Bersifat objektif
- Bersifat aktual dan akurat
- Bersifat universal
- Logis
Struktur Teks Prosedur Kompleks
Seperti teks pada umumnya, teks tersebut terbagi ke dalam perumusan tujuan (pendahuluan), langkah-langkah pembahasan, dan penutup.
a. Tujuan berisi pengantar berkaitan dengan petunjuk yang akan dikemukakan pada bagian pembahasan.
b. Langkah-langkah pembahasan diisi dengan petunjuk pengerjaan sesuatu yang disusun secara sistematis. Pada umumnya, penyusunannya mengikuti urutan waktu dan bersifat kronologis.
Ada tiga kategori pembahasan pada isi suatu teks prosedur kompleks.
- Teks yang berisi cara-cara menggunakan alat, benda, ataupun perangkat lain yang sejenis. Misalnya, cara menggunakan komputer atau cara mengendarai mobil secara manual.
- Teks yang berisi cara-cara melakukan suatu aktivitas. Misalnya, cara-cara melamar pekerjaan, cara membaca buku secara efektif, atau cara-cara berolahraga untuk penderita sakit jantung.
- Teks yang berisi kebiasaan-kebiasaan atau sifat-sifat tertentu. Misalnya, cara-cara menikmati hidup atau cara-cara melepaskan kebosanan.
c. Penutup diisi dengan kalimat-kalimat yang seperlunya, tidak berupa kesimpulan. Penutup itu seperlunya saja, yakni terdiri atas dua kalimat. Hal tersebut hanya berfungsi sebagai penanda bahwa teks itu sudah selesai.
Sumber lain menjelaskan bahwa petunjuk dibentuk oleh beberapa bagian-bagian, yakni tujuan, bahan dan alat, dan langkah-langkah.
Sistematika tersebut dikenal sebagai resep. Petunjuk-petunjuk yang lebih kompleks, seperti petunjuk penggunaan alat-alat elektronik atau petunjuk tentang suatu perilaku, tidak memerlukan penjelasan alat dan bahan.
Advertisement
Kaidah Teks Prosedur Kompleks
Beberapa kaidah yang berlaku pada teks prosedur kompleks adalah sebagai berikut.
a. Lantaran merupakan petunjuk, teks prosedur kompleks banyak menggunakan kalimat perintah (command). Bahkan, dalam contoh di atas, kalimat perintah itu pun digunakan sebagai anak judul, yakni sebagai berikut.
- Buatlah daftar target lengkap, mulai belajar sesuai urutan daftar.
- Ciptakan suasana ruang belajarmu senyaman mungkin supaya kamu betah berada di sana.
- Aturlah penerangan agar sesuai keperluanmu, tidak terlalu redup dan tidak pula terlalu menyilaukan.
- Setelah itu, lakukanlah secara konsisten.
- Buatlah semacam kerangka yang menjelaskan dari awal sampai akhir.
- Baca ulang catatan pelajaran ataupun catatan kecil yang telah kamu susun, kemudian buatlah kesimpulan dengan kata-katamu sendiri.
- Pelajari materi yang paling sulit atau yang membosankan terlebih dahulu.
b. Konsekuensi dari penggunaan kalimat perintah, banyak pula pemakaian kata kerja imperatif, yakni kata yang menyatakan perintah, keharusan, atau larangan. Contoh: buatlah, ciptakan, aturlah, carilah, harus, jangan, perlu, tak perlu.
c. Di dalam teks prosedur kompleks juga banyak digunakan konjungsi temporal atau kata penghubung yang menyatakan urutan waktu kegiatan, seperti: dan, lalu, kemudian, setelah itu, selanjutnya. Kata-kata tersebut hadir sebagai konsekuensi dari langkah-langkah penggunaan sesuatu yang bersifat kronologis.
Akibatnya, teks semacam itu menuntut kehadiran konjungsi yang bermakna kronologis pula.
d. Dalam teks yang sejenis, banyak pula digunakan kata-kata penunjuk waktu, seperti: beberapa menit kemudian, setengah jam. Kata-kata itu terutama banyak digunakan dalam resep makanan.
e. Kadang-kadang menggunakan kata-kata yang menyatakan urutan langkah kegiatan, seperti pertama, kedua, ketiga, dan seterusnya.
f. Banyak menggunakan keterangan cara, misalnya: dengan cepat, dengan lembut, dengan perlahan-lahan.
g. Banyak menggunakan kata-kata teknis, sesuai temanya. Misalnya, petunjuk berlalu lintas, lebih banyak menggunakan kata-kata seperti SIM, STNK, polantas, denda, tindak pidana, bukti pelanggaran, sidang, keputusan hakim.
h. Dalam petunjuk yang berupa resep, dikemukakan pula gambaran terperinci tentang nama benda yang dipakai, termasuk jumlah, urutan, ataupun bentuknya.
Untuk lebih jelasnya, perhatikan pula analisis struktur dan kaidah untuk teks prosedur.
Menulis Teks Prosedur Kompleks
Secara umum, untuk bisa menulis teks prosedur kompleks, kamu harus menentukan topiknya terlebih dahulu. Pilihlah topik yang kamu kuasai dan bermanfaat untuk pembaca.
Bahan untuk menulis karangan tidak selalu harus mengandalkan pengetahuan ataupun pengalaman langsung.
Bahan-bahan tersebut juga dapat diperoleh melalui bacaan. Kamus, buku, surat kabar, majalah, dan internet merupakan sumber inspirasi yang kaya untuk menulis karangan.
Dari bahan-bahan tersebut kita dapat memperoleh aneka pengetahuan dan beragam informasi yang dapat memperkaya wawasan untuk menulis.
Makin banyak sumber yang dibaca, akan makin luas dan kian bertambah pandangan kita mengenai suatu hal.
Untuk memperoleh bahan dari berbagai sumber bacaan, kita perlu mengusahakannya dengan langkah-langkah berikut.
1. Membaca sumber-sumber tersebut secara intensif.
2. Mencatat bagian-bagian yang dianggap penting dan relevan dengan topik yang telah ditentukan.
Â
Apabila bahan-bahan itu sudah terkumpul, langkah selanjutnya adalah menyusun kerangka karangan. Catat hal-hal penting dari sumber-sumber tersebut dan jadikan sebagai kerangka karangan. Cukup gagasan-gagasan pokoknya saja.
Keberadaan kerangka karangan penting untuk menjadikan susunan tulisan kita lebih lengkap dan sistematis. Apalagi jika tulisan yang dibuat merupakan suatu petunjuk.
Dalam menulis harus jelas dan benar sistematikanya, baik berpola kronologis, berpola penting-tidak penting, ataupun pola-pola lainnya.
Dengan adanya kerangka karangan, kemungkinan terlewatinya langkah atau petunjuk dapat terhindarkan.
Advertisement
Contoh Teks Prosedur Kompleks
                       Cara Membuat Channel YouTube
Saat ini YouTube menjadi satu di antara media yang digandrungi hampir semua orang. Dengan YouTube, kamu bisa memilih tayangan yang kamu inginkan, bahkan kamu bisa terkenal dan mendapatkan pendapatan dari YouTube.
Untuk bisa mencapai kesuksesan tersebut, langkah pertama yang kamu lakukan adalah membuat channel YouTube. Namun, bagaimana cara membuat channel YouTube? Nah, berikut cara membuat channel Youtube dengan mudah:
1. Pastikan kamu telah memiliki akun email Google yang masih aktif.
2. Kemudian buka aplikasi YouTube, kamu bisa membukanya melalui browser youtube.com maupun mengunduh aplikasinya di Playstore.
3. Lihat bagian pojok kanan atas dan terdapat kotak "Masuk." Setelah itu, klik kotak tersebut, lalu masukkan nama pengguna dan kata sandi dari akun email Google-mu.
4. Setelah berhasil masuk ke akun, pada pojok kanan atas, ketuk logo akunmu.
5. Kemudian akan muncul menu dengan beberapa opsi, lalu pilih opsi "Buat Channel."
6. Setelah itu akan muncul menu yang menampilkan informasi dan nama channel yang akan kamu buat.
7. Jika semua informasi yang diperlukan sudah dilengkapi, beri ceklist atau centang pada bagian syarat dan ketentuan, lalu klik "buat."
8. Channel YouTube-mu sudah selesai dibuat.
Â
Sumber: sman1kutasari.sch.id
Baca artikel seputar edukasi lainnya dengan mengeklik tautan ini.