Bola.com, Jakarta - Dalam agama Islam, memberikan nama kepada bayi yang baru lahir merupakan satu di antara tanggung jawab yang harus dilakukan oleh orang tua.
Pemilihan nama harus dilakukan secara hati-hati dan tidak bisa sembarangan karena nama yang diberikan biasanya memiliki makna yang mencerminkan doa orang tua kepada sang anak.
Baca Juga
Advertisement
Banyak orang tua yang akan memiliki anak telah menyiapkan nama jauh-jauh hari sebelum kelahiran sang bayi. Namun, tidak sedikit yang memberikan nama ketika sang bayi telah lahir.
Secara khusus, ketika yang hadir merupakan bayi perempuan, biasanya yang ingin diberikan adalah nama yang bermakna lembut, tetapi tetap penuh makna.
Bagi seorang muslim, sudah menjadi kewajiban bagi orang tua untuk memberikan nama kepada anaknya dengan unsur Islami dan memiliki arti mendalam serta penuh harapan.
Berikut 30 nama bayi perempuan Islami tiga kata awalan huruf R, disadur dari Merdeka, Selasa (10/10/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Nama Bayi Perempuan Islami 3 Kata Awalan Huruf R
1. Rana Aqila Humaira
Artinya: anak perempuan cantik yang cerdas dan mengagumkan.
2. Rahmah Almira Wahyuni
Artinya: pengasih dan pemimpin yang gembira.
3. Rasahana Shafwa Ruqayah
Artinya: anak perempuan yang tenang dan tulus.
4. Raidah Rana Razqya
Artinya: anak perempuan pemimpin yang dapat diandalkan dengan baik.
5. Rasahana Shafwa Ruqayah
Artinya: anak perempuan yang tenang dan tulus dalam cinta.
6. Radhiyatul Izatul Putri
Artinya: anak yang diridai dan mendapat kemuliaan.
7. Rina Azura Nurairin
Artinya: anak perempuan yang membawa cahaya kedamaian, seperti mawar putih yang turun dari langit.
8. Rasha Salsabila Hanifah
Artinya: anak perempuan cantik yang berkepribadian baik, bagikan mata air di surga.
9. Rayna Amara Tsurayya
Artinya: anak perempuan cantik dan bahagia, seperti kumpulan bintang di langit.
10. Rahmah Umaiza Syua
Artinya: anak perempuan yang cantik seperti rembulan yang penuh kasih sayang.
Advertisement
Nama Bayi Perempuan Islami 3 Kata Awalan Huruf R
11. Raisah Ghasani Putri
Artinya: ratu yang cantik bagai bidadari.
12. Rabihah Dawani Putri
Artinya: anak perempuan yang beruntung.
13. Rabbani Aina Putri
Artinya: taat kepada Tuhan.
14. Rabiah Adawiyah Putri
Artinya: perempuan cantik seperti taman bunga.
15. Radella Lathifa Putri
Artinya: lembut bagai peri kecil.
16. Reetha Zalfa Umiza
Artinya: anak perempuan yang cantik dan cemerlang seperti mutiara.
17. Rafifah Mutalakliah Putri
Artinya: penuh keridaan dan kekaguman pada Allah.
18. Raeka Karamina Putri
Artinya: anak perempuan yang murah hati.
19. Rafaillah Anggraeni Putri
Artinya: putri yang cantik dan anggun.
20. Rafailah Rahimah putri
Artinya: wanita anggun dan penuh belas kasih.
Nama Bayi Perempuan Islami 3 Kata Awalan Huruf R
21. Raihana Nirmala Absarini
Artinya: seorang perempuan bagai tanaman yang harum baunya dan suci bersih bagaikan bidadari.
22. Rafifah Asilla Putri
Artinya: wanita yang mulia dan berakhlak baik.
23. Rafilaah Ayu Putri
Artinya: wanita cantik dan anggun.
24. Rafaillah Rabiah Putri
Artinya: perempuan anggun dan memesona.
25. Rahadatul Hayatuhiah Putri
Artinya: wanita bijaksana yang yang hidup makmur.
26. Raida Shakila Putri
Artinya: wanita pemimpin yang taat dan salehah.
27. Raihana Jannati Putri
Artinya: wanita yang cantik seharum taman surga.
28. Raihana Jihana Putri
Artinya: wanita yang cantik dan berderajat tinggi.
29. Raina Kamilatunnisa
Artinya: seorang wanita yang cantik dan sempurna.
30. Raiqah Pramila Putri
Artinya: putri yang berparas bening dan cantik bagaikan salju.
Disadur dari: Merdeka.com (Penulis: Edelweis Lararenjana. Published: 17/7/2022)
Yuk, baca artikel nama bayi lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement