Sukses


5 Manfaat Post-Traumatic Growth yang Perlu Diketahui

Bola.com, Jakarta - Trauma adalah kondisi yang terjadi akibat pengalaman atau peristiwa buruk yang dialami oleh seseorang, seperti kecelakaan, mengalami kekerasan fisik, mengalami kekerasan seksual, atau bencana alam.

Kondisi ini akan memengaruhi mental seseorang saat mengingat peristiwa buruk tersebut.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) versi daring, trauma adalah keadaan jiwa atau tingkah laku yang tidak normal sebagai akibat dari tekanan jiwa dan cedera jasmani.

Namun, beberapa penelitian menunjukkan beberapa orang yang mengalami trauma dapat mengalami perkembangan jauh lebih baik dari sebelumnya. Kondisi pascatrauma yang positif ini disebut post-traumatic growth.

Post-traumatic growth merupakan bentuk perubahan psikologis secara positif yang terjadi pada individu secara kognitif dan emosional. Hal ini merupakan hasil dari keadaan traumatik di masa lampau yang berhubungan dengan diri sendiri, pihak lain, dan masa depan.

Agar makin paham seputar trauma ini, berikut manfaat dari post-traumatic growth, disadur dari Klikdokter, Senin (6/11/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Manfaat Post-Traumatic Growth

1. Menjadi Pribadi yang Lebih Baik

Ketika orang mengalami trauma, ia sering menemukan kesempatan untuk belajar lebih banyak tentang bagaimana mengelola situasi sulit.

Dalam usaha melewati trauma ini, ia akan belajar menjadi pribadi yang lebih baik. Manfaatnya merasa lebih sejahtera dibandingkan hidupnya sebelum mengalami pengalaman tidak menyenangkan.

2. Meningkatkan Kualitas Hubungan

Peristiwa traumatis memungkinkan seseorang untuk merasa diperhatikan oleh pihak yang menemaninya selama pemulihan.

Dalam proses ini, banyak yang mengalami perkembangan dan peningkatan dalam hubungan dengan orang-orang di sekitarnya.

Kesempatan Baru

Terkadang, trauma dapat menutup kesempatan untuk mencapai tujuan. Namun, orang-orang yang mengalami post-traumatic growth bisa mengatasi hal itu dengan menjadi individu yang dapat lebih menghargai momen atau peluang dalam hidup.

3 dari 3 halaman

Manfaat Post-Traumatic Growth

4. Merasakan Arti dan Tujuan Hidup yang Lebih Baik

Trauma sering kali disertai dengan upaya untuk memahami apa dan mengapa sesuatu hal terjadi. Proses pemulihan akan membuatmu melihat arti dan tujuan hidup yang lebih baik.

Orang yang mengalami trauma mungkin lebih banyak mendengarkan nasihat ataupun mendekatkan diri kepada Tuhan. Akhirnya, ia dapat memiliki pandangan tentang trauma yang pernah dialami dari sisi lebih positif.

Lebih Menghargai Diri

Pada proses pemulihan trauma, kamu dapat merasakan syukur yang lebih besar atas hal-hal yang dimiliki dan mungkin belum disadari.

Trauma dapat mengubah prioritas dan meningkatkan penghargaan terhadap diri. Selain itu, secara emosional kamu juga menjadi lebih stabil dan positif.

 

Sumber: Klikdokter.com (Published: 28/3/2021)

Yuk, baca artikel kesehatan mental lainnya dengan mengikuti tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer