Sukses


Arti Energi Kinetik beserta Jenis dan Manfaatnya

Bola.com, Jakarta - Energi kinetik adalah energi yang dimiliki benda karena kecepatannya. Hal ini berarti benda yang diam tidak memiliki energi kinetik.

Besarnya energi kinetik berbanding lurus dengan massa dan kecepatan.

Makin besar massa dan kecepatan benda, makin besar pula energi kinetiknya. Contohnya, becak dan mobil bergerak dengan kecepatan yang sama.

Energi kinetik ini juga disebut dengan energi gerak, di mana pergerakan dari suatu benda bisa menghasilkan energi lainnya. Misalnya adalah energi gerak bisa berubah menjadi energi listrik, akhirnya energi listrik itu bisa dimanfaatkan oleh manusia.

Adapun pergerakan dari suatu benda ini dipengaruhi oleh massa dan kecepatan dari benda. Hal ini berarti, kecepatan dari suatu benda dipengaruhi berdasarkan massa dari suatu benda dan energi yang dihasilkan dari energi kinetik itu juga dipengaruhi dari kecepatan.

Satuan dari energi kinetik adalah Joule.

Berikut penjelasan lebih lanjut tentang energi konetik, dilansir dari laman sampoernaacademy.sch.id, Rabu (8/11/2023).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Jenis-Jenis Energi Kinetik

Energi Kinetik Translasi

Jenis translasi ini adalah energi kinetik yang dihasilkan oleh benda yang bergerak lurus dengan arah dan kecepatan yang sama.

Contoh jenis ini antara lain:

  • Mobil yang melaju di jalan tol.
  • Tembakan peluru yang bergerak lurus.

Energi Kinetik Rotasi

Jenis kedua dari energi kinetik adalah rotasi. Rotasi ini adalah kondisi ketika sebuah benda berputar. Ketika berputar, besaran energi di dalamnya bisa berubah.

Contoh dari jenis ini adalah:

  • Perputaran bumi mengelilingi matahari.
  • Gasing yang berputar pada porosnya.
  • Bianglala.
3 dari 3 halaman

Manfaat Energi Kinetik

Energi kinetik secara umum bermanfaat untuk aktivitas sehari-hari dari kehidupan manusia. Namun, sebelum dimanfaatkan oleh manusia, energi kinetik ini lebih dulu diubah menjadi energi lainnya.

Itulah mengapa, manfaat energi kinetik bisa dilihat dari energi yang dihasilkannya, yaitu:

Energi Panas

Energi panas bisa dihasilkan karena adanya gerakan yang dilakukan suatu benda. Panas bisa dihasilkan oleh energi kinetik karena adanya aktivitas dari atom pada permukaan benda.

Manfaat energi kinetik yang berubah menjadi panas itu, antara lain:

  • Bisa dimanfaatkan menjadi penghangat ruangan.
  • Menjadi pembangkit listrik.
  • Mematangkan dan menghangatkan suatu masakan.
  • Mendidihkan air.

Energi Radiasi

Energi radiasi adalah energi hasil dari pergerakan suatu gelombang. Hasilnya dikenal dengan gelombang elektromagnetik yang bermanfaat untuk:

  • Menjadi sumber penerangan ruangan.
  • Mengeringkan baju di bawah sinar matahari.

Energi Suara

Suara termasuk hasil dari energi kinetik, sebab suara dihasilkan dari getaran yang dilakukan oleh pita suara.

Energi suara ini kemudian dimanfaatkan dalam kehidupan sehari-hari manusia, seperti:

  • Berbicara sehari-hari.
  • Sebagai pengeras suara atau speaker.

 

Sumber: sampoernaacademy.sch.id

Yuk, baca artikel edukasi lainnya dengan mengikuti tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer