Sukses


31 Kata-kata Mutiara untuk Ibu yang Telah Meninggal, Penuh Kerinduan dan Kesedihan

Bola.com, Jakarta - Kata-kata mutiara untuk ibu yang sudah meninggal menjadi ungkapan rindu terhadap sosoknya. Ibu merupakan sosok wanita penting dan begitu berarti bagi semua orang.

Semua orang terlahir dari rahim seorang ibu. Selama kurang lebih sembilan bulan ibu mengandung serta mempertaruhkan nyawanya hanya untuk melahirkanmu.

Setelah itu, ibu tak pernah lelah merawat dan mendidikmu dengan penuh keikhlasan. Membiayai semua kebutuhanmu, mulai dari kamu bayi hingga beranjak dewasa.

Tak pernah ada keluh kesah dari seorang ibu selama merawat dan membesarkan anaknya. Itulah mengapa, seorang anak wajib bersyukur karena telah mendapat kasih sayang dari seorang ibu.

Beragam cara bisa dilakukan sebagai tanda syukur kepada ibu tercinta. Banyak kata-kata mutiara yang menggambarkan sosok ibu.

Kemudian, saat ibu sudah meninggal dunia, biasanya banyak kata-kata mutiara yang penuh dengan isi curahan hati dan kerinduan.

Kehilangan seorang ibu tercinta menjadi momen paling berat bagi setiap orang. Kehilangan orang yang paling dicintai membuat dunia terasa runtuh dan penuh keputusasaan.

Untuk bisa melalui hari-hari tanpa kehadiran ibu, bukan perkara gampang. Ada kesedihan yang kerap hadir ketika mengingat sosok ibu.

Namun, dunia harus terus berjalan dan kamu tak boleh terus larut dalam kesedihan. Kamu bisa mendoakan ketenangan dan kedamaian ibumu di sana.

Di sisi lain, ada banyak kata-kata mutiara untuk ibu yang telah berpulang selamanya, yang bisa menjadi luapan kerinduanmu.

Berikut ini kumpulan kata-kata mutiara untuk ibu yang telah meninggal dunia, seperti dikutip dari laman PosKata dan RuangBunda, Minggu (20/9/2020).

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kata-kata Mutiara untuk Ibu yang Telah Meninggal

1. "Ibu meninggalkan kami kenangan indah, cintamu masih menjadi panduan kami. Meskipun kami tidak dapat melihatmu, ibu selalu berada di sisi kami.

2. "Aku akan dengan sukarela mengorbankan hidupku untuk bisa melihatmu sekali lagi. Aku rindu melihat wajah cantikmu, ibu.

3. "Uang bisa dicari. Ilmu bisa digali. Tapi, kesempatan untuk mengasihi ibunda takkan terulang kembali.

4. "Kebanyakan orang bermimpi melihat malaikat tapi aku adalah orang yang paling beruntung karena telah menghabiskan banyak waktu dengan seorang malaikat hingga kepergianmu, ibu. Aku sangat merindukanmu.

5. "Hari demi hari langit menjadi terlihat lebih indah. Tahukah kamu alasannya? Karena sekarang mamaku hidup di sana. Ibuku adalah seorang malaikat cantik di langit. Aku rindu kamu, ibu.

6. "Ibu, pelukan dan belaian tanganmu akan selalu kurindukan walaupun kita berada di dunia yang berbeda.

7. "Untuk setiap bunga yang aku taruh di atas makammu, aku teringat semua hal yang telah kamu lakukan untuk membuat hidupku seindah dan seharum rangkaian bunga. Aku rindu kamu, ibu.

8. "Aku tidak benar-benar memahami kata-kata aku merindukanmu sampai aku menggapai tangan ibuku dan tangannya sudah tidak ada.

9. "Sebentar saja aku ingin mendengar suaramu, berada dalam dekapanmu, dan mengobati rinduku, ibu.

10. "Ibu adalah ciptaan terindah karena di dunia yang egois ini, dia adalah satu-satunya yang selalu ingin melihatmu bahagia."

3 dari 4 halaman

Kata-kata Mutiara untuk Ibu yang Telah Meninggal

11. "Ibu adalah salah satu keajaiban ciptaan Allah."

12. "Ibu, sosok yang akan selalu mencintaimu tanpa syarat hingga embusan napas terakhirnya."

13. "Ibu, ibu meninggalkan kami kenangan indah, cintamu masih menjadi panduan kami, meskipun kami tidak dapat melihatmu, ibu selalu berada di pihak kita."

14. "Dalam hidup, kami sangat mencintaimu, dalam kematian kami masih mencintaimu. Dalam hati kami, ibu memiliki tempat istimewa, tidak ada orang lain yang akan menggantikannya."

15. "Sekarang aku tahu mengapa kamu selalu memintaku untuk kuat, karena kamu tahu aku bakalan butuh kekuatan untuk menanggung kepergianmu. Aku merindukanmu, ibu.

16. "Para ibu tidak pernah benar-benar pergi, mereka hanya menjaga rumah di langit, Mereka memoles matahari di siang hari dan menerangi bintang-bintang yang bersinar di malam hari, menjaga sinar bulan bersinar perak dan di rumah surgawi di atas mereka menunggu untuk menyambut orang-orang yang mereka cintai. " - Helen Steiner Rice.

17. "Pelukan seorang ibu bertahan lama meski dia telah melepasnya."

18. "Engkau adalah wanita yang hebat, perawat yang hebat, dan di atas segalanya, ibu yang hebat."

19. "Kematian meninggalkan luka hati yang tidak bisa disembuhkan oleh siapa pun, cinta meninggalkan kenangan yang tak bisa dicuri oleh siapa pun.

20. "Kapan ibu mencium keningku lagi.

4 dari 4 halaman

Kata-kata Mutiara untuk Ibu yang Telah Meninggal

21. "Murni, teduh, dan lembut. Itulah hati terbaik yang pernah diciptakan Tuhan. Itu semua adalah hatimu, ibu."

22. "Cinta seorang ibu selalu bersama anak-anaknya. Kehilangan seorang ibu adalah salah satu kesedihan terdalam yang bisa diketahui hati. Tapi kebaikannya, kepeduliannya, dan kebijaksanaannya terus hidup, seperti warisan cinta yang akan selalu bersamamu. Semoga cinta itu mengelilingimu sekarang dan membawa kedamaian.

23. "Ya Allah, haramkan wajah ibu dan ayaku dari disambar oleh api neraka. Karuniakan buatnya surga tanpa hisab."

24. "Ibu adalah ciptaan terindah karena di dunia yang egois ini, dia adalah satu-satunya yang selalu ingin melihatmu bahagia."

25. "Kasih ibu tiada taranya, kasih ibu tiada tandingannya. Kasih ibu sepanjang masa. Kasih ibu membawa ke surga."

26. "Engkau menyerahkan semuanya dalam hidupmu hingga ku bisa jadi seperti sekarang. Terima kasih atas segela pengorbananmu, ibu.

27. "Aku menangis tanpa henti ketika ibu pergi, tetapi aku berjanji, aku tidak akan membiarkan air mata merusak senyum yang ibu berikan padaku ketika masih ada."

28. "Ibu, berkatmu kini aku bisa seperti sekarang. Terima kasih.

29. "Aku mencintaimu setiap hari. Dan sekarang, aku akan merindukanmu setiap hari, ibu."

30. "Ibu, aku berjanji akan menjalani hidup ini dengan sebaiknya sebagai balasan atas segala pengorbanan yang kau telah buat.

31. "Aku merindukan suara lembut dan omelan kecil ketika aku susah bangun di pagi hari."

 

Sumber: PosKata, RuangBunda

Video Populer

Foto Populer