Bola.com, Jakarta - Ada banyak alasan kenapa seseorang mulai merasa lelah menjalani kehidupan. Saat kamu merasa lelah, kamu mungkin memerlukan beberapa motivasi tentang kata-kata lelah.
Kata-kata motivasi melepas lelah bisa mengisi semangatmu lagi. Kata-kata motivasi melepas lelah ini dapat juga mewakili perasaanmu yang sedang dilanda keletihan emosional karena berbagai cobaan hidup yang dihadapi.
Baca Juga
Advertisement
Terkadang hidup tak selalu berjalan seperti apa yang kita inginkan. Ada kalanya hal ini bisa dilakukan dengan mudah.
Tapi tak jarang, kamu merasa sulit untuk melewatinya. Bagaimanapun kondisi kita saat ini tentu masih ada yang bisa disyukuri.
Terus berusaha dan berdoa kepada Tuhan serta berpikir positif agar tidak mudah menyerah. Ketika sedang terpuruk, yang harus kita lakukan adalah bangun lagi.
Kamu bisa membagikan kata-kata motivasi melepas lelah di media sosial. Hal tersebut juga dapat mengurangi beban pikiran yang selama ini.
Bingung untuk merangkai kata-kata tersebut, jangan khawatir. Berikut ada beberapa kata-kata motivasi melepas lelah yang cocok untuk kamu, dikutip dari Titikdua dan Sepositif, Minggu (1/11/2020).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kata-kata Motivasi Melepas Lelah
1. "Giat bekerja, tak kenal lelah, mencari nafkah, pantang menyerah, demi istri dan anak di rumah."
2. "Rasa lelah itu pasti ada namun dia perlahan akan menghilang tetapi usaha dari rasa lelah itu tak akan pernah hilang bagi mereka yang kita berikan manfaatnya."
3. "Kesuksesan tak selalu datang atas apa yang kita usahakan namun jangan ada kata lelah karena dari situlah kamu belajar."
4. "Kadang badan terasa lelah hingga aku berpikir hingga kapan aku harus kerja lembur bagai seekor kuda seperti ini."
5. "Aku berharap semoga rasa lelah yang aku rasakan dalam bekerja mendatangkan rejeki yang berkah bagi keluarga."
6. "Rasa malas, gagal, jenuh, bingung, dan lelah juga pernah dirasakan oleh orang-orang sukses, namun mereka mampu untuk bangkit, terus maju, dan mencoba."
Advertisement
Kata-kata Motivasi Melepas Lelah
7. "Perjuangan yang optimal akan mendatangkan hasil terbaik dan menghilangkan rasa lelah yang telah berada di puncak."
8. "Barangsiapa yang giat bekerja dan tak kenal lelah, tentulah dia akan berhasil."
9. "Pekerjaan yang melelahkan biasanya akan mendapatkan hasil yang memuaskan."
10. "Saat ini aku merasa sangat lelah di kala semua tenagaku telah aku habiskan untuk bekerja."
11. "Banyak orang bilang jika mimpimu menentukan masa depanmu, jadi jangan pernah lelah untuk bermimpi, ambil selimut kemudian tidur kembali untuk bermimpi."
12. "Saat rasa lelah datang menghampirimu dalam bekerja, maka cobalah untuk mengingat berapa banyak angsuran yang mesti kamu bayar."
Kata-kata Motivasi Melepas Lelah
13. "Ya Tuhan, aku merasa sangat lelah. Bolehkan aku ngopi sejenak?"
14. "Jika Anda merasa lelah dalam pekerjaan maka tidurlah sejenak, setidaknya satu masalah sudah Anda selesaikan."
15. "Ada sesuatu yang lebih melelahkan dari bekerja yaitu menganggur."
16. "Tidur sebentar, ah! Lelah rasanya dari tadi pura-pura bahagia."
17. "Rasa lelah akan menyadarkan bahwa kita harus kuat."
18. "Berhentilah saat telah selesai, bukan berhenti saat kamu merasa lelah."
Advertisement
Kata-kata Motivasi Melepas Lelah
19. "Aku akan terus berjuang melawan kerasnya kehidupan meski aku merasa lelah dengan semua ini."
20. "Aku tak akan menyerah meski hidup ini membuatku lelah."
21. "Jangan berhenti saat dirimu lelah, berhentilah saat kamu sudah sampai puncak."
22. "Lelah, itu adalah tanda bahwa kamu telah berjuang. Mungkin untuk sesuatu, mungkin untuk masa depan."
23. "Jangan berhenti saat Anda lelah. Berhenti saat kamu selesai."
24. "Rasa lelah ini membuatku mengerti aku harus kuat."
Kata-kata Motivasi Melepas Lelah
25. "Jika doa bukan sebuah permintaan, setidaknya itu adalah sebuah pengakuan atas kelemahan diri manusia di hadapan Tuhannya."
26. "Jangan lelah untuk berbuat kebaikan. Gerakan hatimu untuk melakukan kebajikan, maka Allah akan menggerakan rezekinya berdatangan menghampirimu."
27. "Kamu akan lelah sendiri jika terus mengikuti kata orang lain, bagaimanapun yang mereka katakan tidak selalu benar."
28. "Ketika kamu lelah dan kecewa, maka saat itu kamu sedang berlajar tentang kesungguhan."
29. "Lelah rasanya ketika memikirkan kehidupan yang seperti ini. Terkadang ingin melupakannya, tapi aku tidak bisa."
30. "Mengatakan kepada semua orang bahwa saya lelah. Padahal sebenarnya saya hanya sedang sedih."
Â
Sumber: Titikdua, Sepositif
Â
Dapatkan kumpulan artikel kata-kata lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement