Bola.com, Jakarta - Kata-kata tentang keajaiban dapat kamu jadikan sebagai gambaran bahwa tidak ada sesuatu yang mustahil terjadi jika kamu mau berusaha.
Hidup ini bak misteri, banyak hal yang tidak dapat ditebak. Jangankan di masa depan, esok hari saja kamu tak tahu apa yang akan terjadi.
Baca Juga
Aneh tapi Nyata! PSM Main dengan 12 Pemain saat Menang atas Barito Putera di BRI Liga 1: Wasit Pipin Indra Pratama Jadi Bulan-bulanan
BRI Liga 1: Mazola Junior Klaim PSS Sleman Makin Kuat di Putaran Kedua, Ini Alasannya
Stadion Nasional Dipakai Konser, Timnas Singapura Terpaksa Geser ke Jalan Besar di Semifinal Piala AFF 2024: Kapasitas Hanya 6 Ribu Penonton
Advertisement
Di sisi lain, belakangan ini banyak orang yang tidak memercayai adanya keajaiban dalam hidup. Hal itu bisa membuat mereka menjadi mudah putus asa, tak memiliki optimisme, pesimitis dalam menjalani hidup.
Padahal, keajaiban ada di sekitarmu, terjadi setiap hari, dan mungkin kamu alami sendiri. Mulai hal kecil yang mungkin tidak kamu sadari, sampai keajaiban 'besar', yang membuatmu bersyukur hal itu terjadi.
Keajaiban memberimu semangat untuk terus berharap, tak mudah menyerah, dan optimistis.
Namun, penting untuk diingat, kamu juga tak boleh menggantungkan harapan pada keajaiban. Berharap keajaiban muncul untuk mewujudkan keinginanmu.
Tentu, cara kerja keajaiban tidak seperti itu. Kamu tetap harus bergerak, berusaha untuk mewujudkan harapanmu, sembari tetap berdoa kamu mendapatkan keajaiban.
Berikut 30 kata-kata tentang kejaiban, yang dapat membuatmu makin memahami makna keajaiban dalam kehidupan, seperti dirangkum dari Sepositif dan Jagokata, Kamis (30/7/2020).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kata-kata Bijak tentang Keajaiban
1. "Jangan tanya kapan, tapi keajaiban pasti akan datang menghampiri orang yang selalu melakukan yang terbaik buat dirinya sendiri maupun orang lain."
2. "Jangan pernah putus harapan karena kita tidak pernah tahu keajaiban apa yang akan terjadi esok hari."
3. "Keajaiban itu tidak pernah bisa dijelaskan oleh kata-kata, namun kita bisa meyakininya dengan penuh harapan."
4. "Tidak ada yang mustahil. Semua bisa terjadi asalkan kita percaya pada keajaiban Tuhan."
5. "Ada dua cara untuk menjalani hidup Anda. Satu di antaranya adalah dengan berpikir seolah-olah tidak ada keajaiban. Satunya lagi berpikir seolah-olah segala sesuatu adalah keajaiban."
6. "Di dalam segala hal yang ada di alam semesta ini, sesungguhnya kita bisa melihat banyak keajaiban."
7. "Terkadang pilihan di hidup ini hanya melakukan sesuatu yang mustahil dan setelah itu biarkan keajaiban yang bekerja."
8. "Kasih sayang dan keajaiban memiliki persamaan yang besar. Keduanya memperkaya jiwa dan mencerahkan hati."
9. "Keajaiban manusia terletak pada pikirannya. Ketika dia berpikir bisa, dia akan bisa, ketika dia berpikir akan gagal, dia pun akan gagal."
10. "Segala sesuatu memiliki keajaiban bahkan kegelapan dan kesunyian."
Advertisement
Kata-kata Bijak tentang Keajaiban
11. "Waktumu akan habis saat kamu hanya menunggu kesempatan dan keajaiban itu datang. Ingat, semuanya perlu diperjuangkan."
12. "Keajaiban doa itu benar adanya. Dia hanya mendatangi orang yang setia, yang tetap meminta, walau belum terkabul juga."
13. "Sebuah mimpi dapat terwujud bukan karena keajaiban, melainkan karena keringat dan kerja keras."
14. "Kita selalu berharap ada keajaiban hari ini. Kita lupa bahwa keajaiban itu selalu ada setiap hari."
15. "Keajaiban akan terjadi apabila kamu terus mencoba dan berusaha."
16. "Tidak akan pernah berhenti berharap bahwa keajaiban itu selalu ada buat mereka yang benar-benar berharap."
17. "Tetaplah pada satu tujuan karena mungkin tujuan itu adalah wujud keajaiban yang bisa kau dapatkan."
18. "Terkadang kita menganggapnya keajaiban, padahal ia merupakan jawaban doa yang selama ini kita keluhkan."
19. "Jangan pernah merendahkan potensi yang kamu miliki, teruslah berusaha mengembangkannya karena kamu tak tahu keajaiban yang dimilikinya."
20. "Keajaiban mungkin datang bahkan tanpa pernah kamu sadari. Ingatlah kalau dalam hidup tidak semua harus kita mengerti."
Kata-kata Bijak tentang Keajaiban
21. "Jalan menuju pengembangan diri bukanlah sebuah keajaiban. Dibutuhkan kekerasan hati, tapi usahamu akan membuahkan hasil."
22. "Salah satu keajaiban Al-qur'an ialah kamu tidak boleh mengubah isinya, tetapi isinya boleh mengubah hidupmu."
23. "Dunia terlalu besar untuk dilihat dari satu sudut pandang. Lihatlah dari sudut pandang yang berbeda, maka kalian akan menemukan keajaiban."
24. "Lelahmu akan terbalaskan. Walau bukan sekarang, yakinlah ada keajaiban yang akan menjumpaimu di masa mendatang."
25. "Keajaiban tidak akan pernah datang dengan sendirinya. Tapi, ia akan hadir karena doa-doa kita."
26. "Lupakan masa lalu yang menyakitkan, bangkit dan kembalilah mengejar mimpi, sebab hari ini masih ada, keajaiban masih ada, masih ada Tuhan."
27. "Akan selalu ada keajaiban bagi mereka yang selalu bertindak sesuai aturan dan memahami arti dari setiap nikmat Tuhan yang telah diberikan."
28. "Keajaiban mimpi, keajaiban cita-cita dan keajaiban keyakinan manusia yang tak terkalkulasikan dengan angka berapa pun."
29. "Saat kita tetap percaya kepada Tuhan bahkan dalam masa tersulit sekalipun, saat itulah kesulitan berubah menjadi keajaiban."
30. "Keajaiban terjadi setiap hari, ubahlah persepsi Anda terhadap apa itu keajaiban dan Anda akan melihatnya ada di sekitar Anda."
Sumber: Sepositif, Jagokata
Advertisement