Sukses


30 Kata-kata Ucapan Hari Batik Nasional, Warisan Kebanggaan Indonesia

Bola.com, Jakarta - Di masa kini, batik merupakan kebanggaan Bangsa Indonesia. Setiap warga di negeri ini, suka mengenakan batik dalam berbagai acara dan kegiatan dalam kehidupan sehari-hari. Kamu bisa meluapkan kebanggan itu dengan menuliskan kata-kata ucapan dalam perayaan Hari Batik Nasional.

Hari Batik Nasional diperingati di Indonesia setiap 2 Oktober. Pada hari itu diharapkan warga tercinta mengenakan batik.

Namun, jika kamu tak bisa melakukannya karena masih dalam rangkaian work from home (WFH) atau bekerja serta belajar dari rumah, mungkin bisa meluapkan kebanggaan dengan menunggah foto atau video terbaikmu saat mengenakan batik dan menyertakan kata-kata ucapan sebagai caption dalam unggahan tersebut.

Mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) versi daring, batik adalah kain bergambar yang pembuatannya secara khusus dengan menuliskan atau menerakan malam pada kain itu, kemudian pengolahannya melalui proses tertentu.

Batik tidak terkenal di Pulau Jawa. Indonesia memiliki keragaman batik melalui motif-motif yang berasal dari banyak daerah di Tanah Air. Batik bahkan telah digunakan serta disukai banyak pemimpin negara dunia, semisal mendiang Nelson Mandela.

Batik Oleh UNESCO telah ditetapkan sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) sejak 2 Oktober 2009.

Itulah mengapa, kini setiap 2 Oktober diperingati sebagai Hari Batik Nasional.

Berikut ini kata-kata ucapan Hari Batik Nasional, dikutip dari Goodminds dan Juproni, Jumat (2/10/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kata-kata Ucapan Hari Batik Nasional

1. "Ketika mengenakan ukiran batik saja kita akan terlihat menawan. Lalu, apalagi yang membuatmu ragu untuk mengenakannya? Selamat Hari Batik Nasional."

2. "Tanpa disadari, batik selalu ada, dan telah menemani kita di setiap momennya. Dari sejak lahir, sekolah, bahkan hingga menikah. Selamat Hari Batik Nasional."

3. "Mengenakan pakaian batik merupakan satu di antara wujud nyata cinta Tanah Air. Selalu cintai produk dan budaya kita, Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional."

4. "Selamat Hari Batik Nasional. Taukah kamu motif batik Indonesia memiliki banyak arti, mulai kebudayaan lokal, alam, sampai sejarah. Kamu pakai batik apa hari ini?"

5. "Selamat Hari Batik Nasional. Mari kita jaga dan lestarikan terus batik Indonesia sebagai ciri warisan budaya di mata dunia."

6. "Batik sebagai satu di antara identitas Bangsa Indonesia, dikenal karena teknik pembuatannya yang sulit dan butuh kreativitas. Selamat Hari Batik Nasional."

7. "Batik merupakan ikon Bangsa Indonesia yang harus dibanggakan dan dilestarikan. Selamat Hari Batik Nasional."

8. "Selamat Hari Batik Nasional. Jangan lupa pakai batik hari ini, esok, dan seterusnya."

9. "Selamat Hari Batik Nasional. Mari cintai batik dan budaya indonesia lainnya."

10. "Selamat Hari Batik Nasional. Mari kita hargai dan lestarikan budaya peninggalan para leluhur kita."

3 dari 4 halaman

Kata-kata Ucapan Hari Batik Nasional

11. "Akankah budaya kita menjadi milik bangsa lain? Sudahkah dirimu rela? Jika tidak, mari lestarikan bersama-sama. Selamat Hari Batik Nasional."

12. "Jangan lupa pakai batik hari ini ya, dan tetaplah bangga menjadi bagian dari Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional, Kawanku."

13. "Tepat di hari ini, 2 Oktober, simbol kebudayaan bangsa Indonesia telah resmi menjadi warisan yang wajib untuk dilestarikan. Selamat Hari Batik Nasional."

14. "Aku bangga dengan batik dari negeriku. Banyak orang yang bangga akan warisan budaya dari Indonesia. Salam jauh dariku, Selamat Hati Batik untuk Indonesia tercinta."

15. "Apa yang sudah kita berikan untuk Indonesia. Jika belum bisa memberikan yang terbaik, tidak ada salahnya kita menjaga apa yang telah nenek moyang kita berikan. Selamat Hari Batik Nasional."

16. "Lihatlah seberapa besar pengorbanan yang harus mereka keluarkan hanya untuk melihat kita bangga akan warisan yang diberikan. Happy Batik Day."

17. "Warisan tidak harus uang dan materi. Saat ini Indonesia punya warisan yang dikagumi bangsa dan negara lain. Apa itu kira-kira? Apa lagi kalau bukan batik. Tepat di 2 Oktober ini, aku ingin mengucapkan Selamat Hari Batik Nasional."

18. "Jika dirimu merasa bangga dengan batik, kamu termasuk masyarakat yang berbudaya. Sudah barang yang pasti warisan dari budaya bangsa akan selalu kau jaga dan lestarikan sepenuh hati. Selamat Hari Batik Nasional."

19. "Jika kita bangga akan warisan bangsa yang dimiliki, sudah sepatutnya kita tunjukkan tersebut. Indonesia punya simbol budaya berupa batik. Selamat Hari Batik Nasional."

20. Selamat Hari Batik Nasional. Kita sebagai warga Indonesia wajib menunjukkan batik ke mata dunia. Jadilah generasi yang bangga akan warisan sendiri."

4 dari 4 halaman

Kata-kata Ucapan Hari Batik Nasional

21. "Kita sebagai generasi muda, apa yang harus dilakukan? Indonesia punya keragaman budaya termasuk batik. Jika bukan kita sendiri yang menjaganya, lalu siapa lagi? Bangsa lain? Selamat Hari Batik."

22. "Selamat Hari Batik Nasional Indonesia. Tetaplah bangga akan dirimu sendiri sebagai satu di antara bagian dari Tanah Air tercinta."

23. "Selamat Hari Batik Nasional. Jangan sampai apa yang menjadi miliki kita diambil oleh bangsa lainnya, yang tentunya tidak pernah berhak untuk mendapatkannya."

24. "Sudah sepatutnya kita bangga dengan adanya warisan budaya berupa batik. Selamat Hari Batik Nasional untuk seluruh pemuda Indonesia."

25. "Batik adalah pakaian yang akan memberikan kebanggaan tersendiri saat mengenakannya. Batik adalah budaya asli bangsa kita sekaligus ciri khas yang membedakannya dengan bangsa lainnya. Selamat Hari Batik Nasional."

26. "Ini batikku, mana batikmu? Meski berbeda motif, kita tetap satu Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional."

27. "Kalau memakai batik saja tidak pernah, bagaimana kebudayaan Indonesia bisa lestari. Ayo pakai batik. Selamat Hari Batik Nasional."

28. "Kenakan batikmu karena itu merupakan identitas bangsa Indonesia. Selamat Hari Batik Nasional."

29. "Selamat Hari Batik Nasional. Mari selalu mencintai budaya dan produk lokal dengan memakai batik hari ini."

30. "Selamat Hari Batik Nasional. Semoga kita makin bangga memakai batik sebagai warisan budaya Indonesia. Jika bukan kita, siapa lagi yang akan melestarikannya? Jadi, sudahkah Anda memakai batik hari ini?"

 

Sumber: Goodminds, Juproni

 

Baca kumpulan kata-kata ucapan dari berbagai tema lainnya dengan mengunjungi tautan ini.

Video Populer

Foto Populer