Sukses


45 Kata-Kata Mutiara Motivasi Singkat tentang Cinta, Romantis dan Menyentuh Hati

Bola.com, Jakarta - Kata-kata mutiara motivasi singkat tentang cinta berisi ungkapan penuh makna mendalam. Tak bisa dimungkiri, rasa cinta pasti pernah dirasakan setiap orang.

Namun, setiap orang mempunyai pengalaman cinta yang berbeda-beda. Hal tersebut yang terkadang membuat seseorang memiliki sudut pandang tersendiri mengenai cinta.

Terkadang seseorang mempunyai motivasi perihal urusan percintaan. Motivasi cinta tersebut biasanya satu di antaranya datang dari kata-kata.

Melalui kata-kata mutiara motivasi cinta, seseorang menjadi semangat untuk menjalani kehidupan percintaan yang lebih bahagia.

Tak hanya itu, kata-kata mutiara motivasi tentang cinta juga ampuh untuk meluluhkan hati pasangan. Bagi kamu yang ingin serius dalam urusan percintaan, bisa membaca kata-kata mutiara motivasi singkat tentang cinta.

Meski singkat, kata-kata mutiara motivasi tentang cinta tersebut tetap memiliki makna yang dalam dan utuh.

Ada banyak kata-kata mutiara motivasi singkat tentang cinta yang bisa kamu baca. Dengan membaca kata-kata tersebut, bukan tidak mungkin hubungan percintaanmu akan makin harmonis.

Berikut ini kumpulan kata-kata mutiara motivasi singkat tentang cinta, seperti dilansir dari Thelawofattraction dan Wisdomquotes, Jumat (4/12/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Motivasi Singkat tentang Cinta

1. "Mencintai itu berisiko. Tidak mencintai itu bodoh." - Maxime Lagacé

2. "Cinta tidak menemukan orang yang sempurna. Tapi, melihat orang yang tidak sempurna dengan cara yang sempurna." - Sam Keen

3. "Di mana ada cinta, di situ ada kehidupan." - Mahatma Gandhi

4. "Hanya ada satu kebahagiaan dalam hidup ini, untuk mencintai dan dicintai." - George Sand

5. "Dengan sentuhan cinta, semua orang menjadi penyair." - Plato

6. "Hidup tanpa cinta seperti pohon tanpa bunga atau buah." - Khalil Gibran

7. "Lebih baik mencintai dan kehilangan daripada tidak pernah mencintai sama sekali." - Alfred Lord Tennyson

8. "Kita paling hidup saat kita sedang jatuh cinta." - John Updike

9. "Cinta adalah guru yang lebih baik daripada kewajiban." - Albert Einstein

10. "Bukti terbaik dari cinta adalah kepercayaan." - Joyce Brothers

3 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Motivasi Singkat tentang Cinta

11. "Mencintai bukanlah apa-apa. Untuk dicintai adalah sesuatu. Tapi, untuk mencintai dan dicintai, itu segalanya." - T. Tolis

12. "Cinta bukan hanya sesuatu yang kamu rasakan, itu adalah sesuatu yang kamu lakukan." - David Wilkerson

13. "Cinta adalah kondisi di mana kebahagiaan orang lain penting untuk Anda sendiri." - Robert A. Heinlein

14. "Cinta pertama dan terakhir kita adalah cinta diri sendiri." - Christian Nestell Bovee

15. "Cinta tidak terdiri dari menatap satu sama lain, tetapi melihat bersama ke arah yang sama." - Antoine de Saint-Exupery

16. "Tidak ada obat untuk cinta kecuali untuk lebih mencintai." - Henry David Thoreau

17. "Cinta terdiri dari satu jiwa yang mendiami dua tubuh." - Aristoteles

18. "Hidup adalah bunga di mana cinta adalah madunya." - Victor Hugo

19. "Cinta tidak membuat dunia berputar. Cinta itulah yang membuat perjalanan itu berharga." - Franklin P. Jones

20. "Di mana ada cinta yang besar, selalu ada keajaiban." - Willa Cather

4 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Motivasi Singkat tentang Cinta

21. "Seni cinta sebagian besar adalah seni ketekunan." - Albert Ellis

22. "Jaga cinta di hatimu. Kehidupan tanpanya seperti taman tanpa matahari saat bunganya mati." - Oscar Wilde

23. "Cinta adalah apa yang kamu alami dengan seseorang." - James Thurber

24. "Bukti terbaik dari cinta adalah kepercayaan." - Joyce Brothers

25. "Hal terbesar yang pernah kamu pelajari adalah mencintai dan dicintai sebagai balasannya." - Moulin Rouge

26. "Cinta sejati tidak menemuimu dalam kondisi terbaik. Ia bisa bertemu dengan dirimu dalam kekacauan."

27. "Ada kegilaan dalam mencintaimu, kurangnya alasan yang membuatnya terasa begitu sempurna." - Leo Christopher

28. "Cinta sejati itu abadi, tak terbatas, dan selalu seperti itu sendiri." - Honore de Balzac

29. "Cinta itu seperti angin. Kamu tidak dapat melihatnya, tetapi kamu dapat merasakannya." - Nicholas Sparks

30. "Cinta menyembuhkan orang - baik yang memberi maupun yang menerimanya." - Karl Menninger

5 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Motivasi Singkat tentang Cinta

31. "Cinta bukanlah sesuatu yang kamu temukan. Cinta adalah sesuatu yang menemukanmu." - Loretta Young

32. "Mencintai dan dicintai berarti merasakan matahari dari kedua sisi." - David Viscott

33. "Tidak ada batasan untuk kekuatan mencintai." - John Morton

34. "Suara termanis dari semua suara adalah suara wanita yang kita cintai." - Jean de la Bruyere

35. "Cinta adalah bunga yang harus kamu biarkan tumbuh." - John Lennon

36. "Cinta: kegilaan sementara, bisa disembuhkan dengan pernikahan." - Ambrose Bierce

38. "Cinta adalah keindahan dari jiwa." - Augustine dari Hippo

39. "Cinta memiliki banyak bentuk, cinta sejati adalah kekuatan tak terucap yang hanya bisa dirasakan, bukan diucapkan."

40. "Cinta adalah jalan dua arah yang terus dibangun." - Carroll Bryant

6 dari 6 halaman

Kata-Kata Mutiara Motivasi Singkat tentang Cinta

41. "Kisah cinta sejati tidak pernah berakhir."- Richard Bach

42. "Cinta adalah permainan yang dimainkan oleh dua orang dan dimenangkan oleh keduanya." - Eva Gabor

43. "Cinta adalah satu-satunya kekuatan yang mampu mengubah musuh menjadi teman." - Martin Luther King, Jr.

44. "Cinta adalah penyegar terbesar dalam hidup." - Pablo Picasso

45. "Cinta adalah saat Anda bertemu seseorang yang memberi tahu Anda sesuatu yang baru tentang diri Anda." - Andre Breton

 

Sumber: Thelawofattraction, Wisdomquotes

Yuk, baca kumpulan kata-kata mutiara lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Video Populer

Foto Populer