Sukses


30 Kata-kata Mutiara Islami tentang Fajar dan Memulai Pagi

Bola.com, Jakarta - Kata-kata mutiara Islami tentang fajar dan memulai pagi dapat dijadikan sebagai pelajaran serta motivasi agar selalu bangun lebih awal untuk beribadah kepada Allah SWT.

Waktu fajar atau pagi hari adalah waktu yang tepat untuk kita merenung dan beribadah, memohon ampun atas segala perbuatan yang selama ini telah dilakukan.

BACA JUGA: Bacaan Doa Subuh untuk Melancarkan Rezeki Beserta Amalannya

Hal tersebut karena fajar merupakan waktu yang penuh berkah sehingga fajar menjadi waktu yang tepat untuk berdoa dan beribadah.

Dengan itu semua, umat muslim yang menyia-nyiakan waktu fajarnya untuk tertidur daripada melakukan ibadah kepada Allah, akan mengalami kerugian.

Sangat disayangkan karena masih banyak umat Islam yang kalah bergumul dengan hawa nafsunya dan memilih untuk tetap tidur ketimbang beribadah di waktu yang berkah tersebut.

Bagi kamu yang ingin berubah menjadi lebih baik, kata-kata mutiara Islami tentang fajar dan memulai pagi dapat kamu jadikan sebagai pendorong untuk melawan hawa nafsu.

Berikut 30 kata-kata mutiara Islami tentang fajar dan memulai pagi, seperti dirangkum dari MutiaraIslam, Kamis (22/10/2020).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kata-kata Mutiara Islami tentang Fajar dan Memulai Pagi

1. "Indahnya fajar adalah mengetahui bahwa Allah memilihmu untuk berada di antara orang-orang yang beribadah kepada-Nya, sementara kebanyakan orang lain di muka bumi ini sedang tertidur."

2. "Dua rakaat sebelum salat subuh itu lebih baik daripada dunia dan seisinya."

3. "Hari yang diawali dengan salat subuh adalah hari yang layak dijalani."

4. "Menikahlah dengan seseorang yang berjanji akan membangunkanmu di waktu fajar."

5. "Waktu fajar adalah untuk para tentara, bukan tentara militer, tapi bagi orang-orang yang memiliki kemauan keras untuk melawan hawa nafsu mereka dan menyerahkan diri mereka pada perintah Allah."

6. "Salat itu lebih baik daripada tidur."

7. "Salat subuh adalah babak pertamamu melawan setan, entah kamu yang berhasil menjatuhkannya ataukah setan yang justru menjatuhkanmu dengan membuatmu tertidur."

8. "Barangsiapa yang melaksanakan salat subuh, maka ia berada dalam penjagaan Allah."

9. "Biarkan fajar mencerahkan harimu, bahkan sebelum matahari terbit." 

10. "Laksanakan salat subuh tepat pada waktunya karena hanya burung yang terbang di pagi harilah yang bisa menangkap berkahnya pagi."

3 dari 4 halaman

Kata-kata Mutiara Islami tentang Fajar dan Memulai Pagi

11. "Sesungguhnya salat subuh itu disaksikan oleh para malaikat."

12. "Jika kamu tidak berusaha untuk bangun di waktu fajar, maka benar-benar tidak ada manfaatnya sama sekali kamu bangun."

13. "Fajar adalah kesempatan untuk menilai diri sendiri tentang seberapa dekat dirimu dengan Allah. Seberapa besar kamu menginginkan surga? Sanggupkah kamu meninggalkan tempat tidur untuk kemudian bersegera bersujud kepada Tuhanmu?"

14. "Fajar, keheningannya menguatkan dirimu. "

15. "Satu siksaan di alam kubur akan membuatmu menyesali setiap pagi dalam hidupmu yang dahulu kamu enggan bangun untuk salat subuh. Kuatkan diri untuk memberikan 5 menit waktu tidurmu kepada Tuhanmu, yang telah memberikan berbagai nikmat yang tak terhitung jumlahnya kepadamu."

16. "Memulai harimu dengan salat subuh, sudah pasti akan membuatnya menjadi hari yang penuh berkah."

17. "Tak peduli seberapa kuat dirimu, kamu masih tetap dianggap lemah ketika kamu belum mampu mengangkat selimut untuk segera mengerjakan salat subuh."

18. "Jam alarm hanyalah sarana, apa yang sebenarnya membangunkanmu untuk salat subuh adalah imanmu."

19. "Fajar, ketika kamu bangun tanpa ada niat lain selain untuk beribadah kepada Allah, maka sesungguhnya kamu telah menemukan tujuan hidup." 

20. "Fajar, jangan sampai terlewatkan. Ini adalah kemenangan pertamamu di hari ini melawan setan yang terkutuk."

4 dari 4 halaman

Kata-kata Mutiara Islami tentang Fajar dan Memulai Pagi

21. "Bangun, kerjakan salat subuh dan renungkan keindahan pagi hari."

22. "Tidak ada salat yang lebih berat bagi orang munafik selain daripada salat Subuh dan Isya'. Seandainya mereka tahu keutamaan yang ada pada kedua salat tersebut, tentu mereka akan mendatanginya walau sambil merangkak. "

23. "Jika kamu ingin membuat setan gugup dan gelisah, bangunlah setiap hari dan laksanakan salat subuh."

24. "Kita hidup dalam suatu masyarakat di mana kita membangunkan anak-anak untuk berangkat sekolah, tapi tidak membangunkan mereka untuk salat subuh."

25. "Mari salat subuh. Biarkan jiwamu merasakan kenyamanan, kenyamanan yang lebih nikmat daripada tempat tidurmu."

26. "Jangan sampai ayam jantan lebih pandai darimu. Ia berkokok di waktu subuh sedang kamu tetap lelap dalam tidur."

27. "Angin subuh mempunyai rahasia yang ingin disampaikan kepada kita. Janganlah kembali tidur. Berikanlah diri kita penghargaan untuk melintasi ambang pintu."

28. "Agar imanmu teguh, agar keyakinanmu tak rapuh, agar barokah hidupmu utuh, jagalah salatmu, mulai dari subuh."

29. "Di antara perkara yang dibenci di kalangan para pendahulu kita nan shalih adalah tidur antara usai salat subuh dan terbitnya matahari." 

30. "Andaikata kamu diberikan dua buah pilihan antara seluruh harta dunia dan mengerjakan dua rakaat salat subuh, maka pilihlah dua rakaat salat subuh karena mengerjakannya itu lebih baik daripada seluruh harta dunia."

 

Sumber: MutiaraIslam

 

Yuk, baca juga kata-kata mutiara Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer