Bola.com, Jakarta - Memiliki wajah putih merupakan impian bagi sebagian orang, terutama kaum wanita. Kulit wajah yang cerah dan berseri kadang dianggap bisa meningkatkan rasa percaya diri.
Namun faktanya, wajah bersih dan berseri tidak dimiliki semua orang. Oleh karena itu, masih banyak yang mencari cara untuk memutihkan kulit menjadi glowing.
Baca Juga
Advertisement
Berbagai cara bisa dilakukan demi memiliki kulit wajah yang merona. Mulai dari dengan cara alami, bahkan ada pula yang rela merogoh kocek lebih dalam untuk melakukan perawatan dan membeli produk krim wajah yang mengandung bahan kimia tinggi.
Namun, cara-cara itu akan membuat seseorang mengalami ketergantungan. Terlebih, banyak orang yang mencoba berhenti memekai krim wajah justru mengalami beruntusan.
Perawatan wajah seperti treatment atau facial memang mampu mengangkat sel kulit mati. Tetapi apabila terlalu sering, maka akan membuat kulit Anda semakin menipis dan rentan terkena masalah kulit lainnya.
Mengacu pada hal tersebut, Anda sebaiknya memilih cara alami untuk memutihkan kulit wajah, supaya cerah dan glowing secara permanan tanpa efek samping. Lalu, bagaimanakah caranya?
Berikut adalah cara memutihkan wajah menjadi glowing secara alami tanpa efek samping, serta tidak perlu mengeluarkan biaya besar untuk memberi krim pemutih.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Air Beras
Air beras menjadi cara paling mudah dan murah untuk memutihkan kulit menjadi cerah memesona. Air beras bisa didapatkan sebelum memasak nasi.
Setelah mencuci beras, sebaiknya Anda memisahkan air cuciannya terlebih dulu, alias jangan dibuang. Cairan ini mengandung vitamin A dan C, vitamin B1, B3, dan B6, fosfor, mangan, serat, flavonoid, zat besi, serta fenolic yang diperoleh dari beras.
Kandungan tersebut merupakan antioksidan alami yang mampu meminimalisir racun pada kulit akibat radikal bebas. Anda bisa mencuci muka dengan air cucian beras dan diamkan beberapa menit hingga mengering. Kemudian bilas wajah dengan air bersih.
Advertisement
2. Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Jeruk Nipis
Jeruk nipis merupakan salah satu buah yang kerap menjadi bahan dasar berbagai produk kecantikan. Jeruk nipis terkenal ampuh dalam memutihkan kulit secara alami.
Jeruk nipis mengandung vitamin C yang sangat tinggi dan baik digunakan sebagai kesehatan kulit, khususnya wajah. Kandungan ini terbukti ampuh membat kulit lebih kencang dan halus, serta menjadi antioksidan alami yang dapat menetralisir zat buruk dalam kulit.
Anda bisa mengonsumsi jeruk nipis sebagai jus atau bisa menggunakannya sebagai masker wajah secara alami.
3. Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Tomat
Tomat adalah salah satu sayuran yang mudah ditemukan di dapur Anda. Selain untuk penyedap masakan, tomat dipercaya mampu menyehatkan dan memutihkan kulit secara alami.
Tomat mengandung vitamin A, vitamin C, vitamin K, kalium, folat, dan lycopene yang berfungsi sebagai antioksidan. Kandungan tersebut berfungsi untuk melindungi kulit dari risiko radikal bebas dan sinar ultraviolet.
Di sisi lain, tomat juga mampu menghaluskan dan menyembuhkan berbagai masalah kulit lainnya, seperti jerawat dan komedo. Anda bisa mengonsumsi tomat secara utuh atau meminumnya sebagai jus, serta menggunakannya sebagai masker wajah.
Advertisement
4. Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Kunyit
Tak hanya tomat, Anda juga bisa menggunakan bahan dapur lainnya untuk memutihkan wajah secara alami dengan mengonsumsi kunyit. Bahan yang satu ini memang sudah terkenal sejak zaman dahulu.
Kunyit memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Hingga era modern seperti ini, kunyit masih dijadikan sebagai jamu tradisional.
Selain sebagai minuman jamu, Anda bisa menghaluskan atau memarut kunyit sebagai masker wajah. Namun masih banyak orang yang enggan memakai kunyit karena wajahnya akan berwarna kuning.
Namun, efek warna kuning hanyalah sementara. Justru setelah kekuningan itu mulai menghilang, maka kulit akan terlihat lebih cerah karena masker kunyit mampu membuang sel kulit mati.
5. Cara Memutihkan Wajah Menggunakan Pepaya
Pepaya memang dikenal dapat melancarkan pencernaan bagi seseorang. Namun, ternyata buah yang satu ini juga dapat mencerahkan dan menghilangkan flek hitam pada kulit.
Baca juga yang ini.
Pepaya mampu membersihkan kulit dari kotoran dan melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari. Buah ini kerap dijadikan sebagai bahan pokok di berbagai produk kecantikan, misalnya sabun pepaya.
Berikut cara penggunaan pepaya untuk memutihkan wajah:
- Hancurkan atau blender buah pepaya hingga menjadi bubur.
- Oleskan buah pepaya yang telah hancur tersebut ke wajah
- Diamkan dan tunggu hingga 20 menit.
- Anda bisa menggunakannya secara rutin, setidaknya 3-4 kali seminggu.
Advertisement