Sukses


42 Kata-Kata Mutiara Bijak tentang Ibu, Sosok Malaikat Tanpa Sayap

Bola.com, Jakarta - Kata-kata mutiara bijak tentang ibu merupakan ungkapan rasa terima kasih untuk sosok wanita terhebat dalam hidup seseorang. Ibu merupakan sosok malaikat tanpa sayap yang ada di dunia.

Ibu mengandung buah hati tercinta selama sembilan bulan dan mempertaruhkan nyawa ketika melahirkan.

Menjadi seorang ibu bukan pekerjaan mudah. Ibu memberikan seluruh waktu dan energi untuk keluarganya.

Ibu juga sosok yang membesarkan dan merawat anak sejak kecil tanpa mengharapkan balasan apa pun. Ibu menjadi guru pertama bagi anak dalam mengenalkan hidup.

Kata-kata mutiara bijak tentang ibu menggambarkan bertapa berartinya dalam keluarga. Kata-kata ini juga bisa menjadi hadiah yang tak kalah indah dari bunga atau cokelat ketika momen spesial bagi seorang ibu.

Berikut kata-kata mutiara bijak tentang ibu, dikutip dari Kitabijak, Goodhousekeeping, dan Countryliving, Selasa (16/2/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak tentang Ibu

1. "Jika cinta itu semanis bunga, maka ibuku adalah bunga cinta yang manis itu." - Stevie Wonder

2. "Hanya ibu yang dapat memikirkan masa depan karena mereka melahirkannya pada anak-anak mereka." - Maxim Grosky

3. "Cinta seorang ibu untuk anaknya tidak seperti apa pun di dunia ini. Itu tidak mengenal hukum, tidak ada belas kasihan." - Agatha Christie

4. "Apa aspirasi dan tantangan yang lebih besar bagi seorang ibu, selain harapan untuk membesarkan putra atau putri yang hebat?" - Rose Kennedy

5. "Seorang ibu adalah dia yang dapat menggantikan semua yang lain, tetapi yang tempatnya tidak dapat diambil orang lain."

6. "Oh Ibuku, engkaulah wanita yang kucinta selama hidupku. Maafkan anakmu bila ada salah. Pengorbananmu tanpa balas jasa."

7. "Terkadang, kekuatan keibuan lebih besar dari hukum alam." - Barbara Kingsolver

8. "Menjadi ibu adalah pertaruhan terbesar di dunia. Itu adalah kekuatan hidup yang mulia. Sangat besar dan menakutkan, itu adalah tindakan optimisme yang tak terbatas." - Gilda Radner

9. "Ibuku adalah anutanku bahkan sebelum aku tahu apa kata itu." - Lisa Leslie

10. "Pernah kudengar orang kampung bilang: sebesar-besarnya ampun adalah yang diminta seorang anak dari ibunya, sebesar-besar dosa adalah dosa anak kepada ibunya."

3 dari 5 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak tentang Ibu

11. "Para ibu selalu mempunyai tempat untuk menampung duka, lalu mengecupnya dan bangkit."

12. "Bunda adalah yang terhebat di dunia sebab ia melahirkan kehidupan dan memberi nyawa pada kata cinta."

13. "Laut seperti ibu. Dalam dan menunggu."

14. "Ibu mana pun, yang baik atau buruk, tetap terluka ketika anaknya dicela. Meski celaan itu tidak salah dan juga bukan fitnah. Tetapi, tali pusar anak dari ibunya hanya diputus oleh sebilah gunting dunia. Di antara mereka berdua ada pertalian abadi, yang bahkan oleh seorang ayah pun tak bisa dipahami."

15. "Seperti udara kasih yang engkau berikan. Tak mampu ku membalas."

16. "Hanya memberi, tak harap kembali. Bagai sang surya menyinari dunia."

17. "Saya mencintai ibu seperti pohon-pohon menyukai air dan sinar matahari. Dia membantu saya tumbuh, berkembang, dan mencapai tingkat yang tinggi."

18. "Ibu yang kuat itu tidak memberi tahu anaknya, 'Nak, tetaplah lemah agar serigala bisa menangkapmu.' Dia berkata, 'Kuatkan, inilah kenyataan yang kita jalani." - Lauryn Hill

19. "Ibuku sangat bahagia dan hidup. Aku adalah anaknya. Dan itu lebih baik daripada menjadi anak orang lain di dunia." - Maya Angelou

20. "Cinta seorang ibu bertahan melalui semua." - Washington Irving

4 dari 5 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak tentang Ibu

21. "Seorang ibu adalah teman pertamamu, sahabatmu, sahabatmu selamanya."

22. "Hati seorang ibu adalah ruang kelas tempat anaknya belajar."

23. "Ibu adalah detak nadi waktu."

24. "Mereka yang tidak bisa menghargai profesi ibu rumah tangga dan bahkan memandang sebelah mata, semestinya mengalami dan menjalani sendiri bagaimana rasa riweuh dan berat bebannya."

26. "Rumah adalah tempat di mana ibuku berada."

27. "Makin aku tumbuh dewasa, makin aku menyadari bahwa ibuku sendiri adalah terbaik yang pernah aku miliki seumur hidupku."

28. "Seorang ibu yang hebat adalah ibu yang memiliki lantai yang lengket, dapur yang berantakan, cucian yang menumpuk, peralatan masak yang kotor, dan anak yang bahagia."

29. "Menjadi ibu adalah hal terbesar dan tersulit." - Ricki Lake

30. "Ibu adalah detak jantung di rumah; dan tanpa dia, sepertinya tidak ada detak kehidupan." - Leroy Brownlow

5 dari 5 halaman

Kata-Kata Mutiara Bijak tentang Ibu

31. "Saat kamu melihat ibumu, kamu sedang melihat cinta paling murni yang pernah kamu tahu." - Charley Benetto

32. "Ibuku: Dia cantik, lembut di tepinya dan ditempa dengan tulang punggung baja. Aku ingin menjadi tua dan menjadi seperti dia." - Jodi Picoult

33. "Seorang ibu adalah bagaikan sinar matahari yang menerangi seluruh pagi hari kita, dan bintang malam, yang memandu jalan pulang bagi kita semua."

34. "Terima kasih Ibu, hanya dirimulah yang benar-benar tulus mencintaiku."

35. "Hingga detik akhirpun kau selalu menjadi orang yang pertama meredam emosiku."

36. "Tidak ada beludru yang selembut pangkuan ibu, tidak ada mawar yang secantik senyumnya, tidak ada jalan setapak yang berbunga-bunga seperti yang tercetak di langkah kakinya." - Archibald Thompson

37. "Saat kamu melihat ibumu, kamu sedang melihat cinta paling murni yang pernah kamu tahu." - Charley Benetto

38. "Tidak ada peran dalam hidup yang lebih penting daripada peran sebagai ibu." - Elder M. Russell Ballard

39. "Ketika seorang anak lahir, ibunya juga dilahirkan kembali." - Gilbert Parker

40. "Aku ingat doa ibu dan itu selalu mengikuti. Doa itu melekat padaku sepanjang hidup." - Abraham Lincoln

41. "Guru pertama seorang anak adalah ibunya." - Peng Liyuan

42. "Ibu itu seperti lem. Bahkan saat kamu tidak bisa melihatnya, mereka masih menyatukan keluarga." - Susan Gale

 

Sumber: Kitabijak, Goodhousekeeping, Countryliving

Yuk, baca artikel kata-kata mutiara bijak lainnya dengan mengikuti tautan ini.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer