Bola.com, Jakarta - Ada banyak hal di dunia ini yang dapat menggugah semangatmu dalam menjalani kehidupan, satu di antaranya kata-kata mutiara Islami singkat.
Kata-kata mutiara Islami yang memiliki makna dan arti yang mendalam tersebut ampuh untuk menyejukkan hatimu di saat terasa gundah.
Dalam menjalani kehidupan, kita pasti akan merasakan suka dan duka. Kita tidak akan pernah dapat menebak kapan datangnya.
Adakalanya permasalahan yang menyebabkan duka, membuat diri kita menjadi terpuruk dan kehilangan semangat.
Advertisement
Baca Juga
Sebagai seorang Muslim yang beriman, kamu harus menyikapi datangnya masalah dengan bijak dan berpikir secara logis untuk menyelesaikannya.
Allah SWT telah memberikan pedoman hidup bagi umat Islam berupa Al-Qur'an dan hadis, yang berisi risalah hidup dan berguna sebagai rujukan untuk menyelesaikan suatu masalah.
Setiap Muslim di dunia wajib bertakwa, yakni menuruti perintah Allah dan menjauhi larangan-Nya. Dengan begitu, hidup kita akan terasa lebih tenang.
Tidak hanya itu, jika kita berjalan pada jalan yang telah ditetapkan oleh Allah, kita akan selalu dapat mencari penyelesaian untuk setiap masalah yang datang.
Berikut 35 kata-kata mutiara Islami singkat, yang dapat memberimu semangat dan menyejukkan hatimu, seperti dikutip dari Mutiaraislam dan Ekspetasia, Jumat (9/4/2021).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kata-Kata Mutiara Islami Singkat
1. "Janganlah patah hati jika doamu tidak dikabulkan oleh Allah, Allah tahu apa yang akan Dia perbuat."
2. "Jadikanlah setiap detik, setiap menit, setiap jam, dan setiap hari untuk selalu beribadah kepada Allah."
3. "Ilmu tanpa adanya agama adalah sesuatu kecacatan dan agama tanpa ilmu merupakan kebutaan."
4. "Allah menguji kita dengan sesuatu yang kita cintai, maka janganlah berlebihan mencintai agar sedih pun tidak berlebihan."
5. "Meminta maaf tak perlu menunggu momen Lebaran, meminta maaflah ketika berbuat salah."
6. "Lelaki baik akan memberimu cinta yang baik, membawamu pada sesuatu yang baik, dan menjadikan dirimu lebih baik."
7. "Orang-orang yang meninggal kemarin itu sama halnya dengan kita, mereka mengira masih akan hidup besok."
8. "Allah akan selalu membukakan jalan untukmu, walaupun nampaknya tak mungkin ada jalan."
9. "Sedekah tidak sama dengan matematika bisa ditambah, dikurang, dibagi dan dikali karena sedekah itu akan berlimpah dan berkali lipat kembali kepada kita."
10. "Seberat apa pun masalah yang kau hadapi, yakinlah bahwa itu masih bisa kau hadapi."
Advertisement
Kata-Kata Mutiara Islami Singkat
11. "Andai saja orang memikirkan kebesaran Allah, maka ia terjaga dari perbuatan buruk."
12. "Bila ingin mendapatkan sesuatu, belajarlah dengan memberi sesuatu."
13. "Sesungguhnya, orang yang sempurna akalnya adalah yang selalu memperbaiki dirinya."
14. "Barang siapa yang bersungguh-sungguh, dia akan berhasil."
15. "Hidup di dunia itu hanya sementara, gunakanlah sebaik-baiknya untuk beribadah."
16. "Allah akan menolong seorang hamba, selama hamba-Nya senantiasa menolong saudaranya."
17. "Jadikan Al-Qur'an dan Hadis sebagai pedoman hidupmu."
18. "Ya Allah bantulah aku untuk selalu ingat, bersyukur, dan selalu beribadah secara baik kepada-Mu."
19. "Orang yang akan masuk surga ialah orang yang selalu taat dan percaya kepada Allah dan Rasul-Nya."
20. "Dunia merupakan ladang akhirat. Maka manfaatkan dunia dengan sebaik-baiknya."
Kata-Kata Mutiara Islami Singkat
21. "Aku percaya, takdir Allah pastilah yang terbaik untukku dan untukmu juga."
22. "Rugi sekali jika seorang pria melepas wanita yang cantik akhlaknya, hanya demi mengejar wanita yang cantik wajahnya."
23. "Kamu tidak berhak mengeluarkan air mata untuk seseorang yang belum halal bagimu."
24. "Hijab bukan sekadar tentang apa yang kamu kenakan, tapi juga tentang sikap dan ucapan."
25. "Jangan salahkan orang ketika kamu kecewa, tapi salahkan dirimu sendiri karena terlalu berharap sesuatu yang belum pasti."
26. "Jika sayang orang tua, taati Allah, maka orang tua kita akan disenangi Allah, disayang Allah, itulah sebenar-benar balasan kita pada orang tua."
27. "Kunci hidup bahagia adalah jalani, nikmati, dan syukuri."
28. "Kekayaan bukanlah dengan banyaknya harta, namun kekayaan adalah hati yang selalu merasa cukup."
29. "Awali hari dengan Bismilah, optimistis, dan tawakal, Insyaallah harimu akan berkah."
30. "Bila hijrahmu karena Allah, kamu akan terus melangkah, walaupun sudah lelah."
Advertisement
Kata-Kata Mutiara Islami Singkat
31. "Orang yang kuat bukanlah dia yang tidak pernah menangis, tetapi orang yang terus istikamah di tengah godaan."
32. "Mereka yang terlalu dalam terluka disebabkan terlalu jauh meninggalkan cinta kepada Allah dan Rasul-Nya."
33. "Kebahagiaan terletak pada kemenangan memerangi hawa nafsu dan menahan kehendak yang berlebih-lebihan."
34. "Jadilah muslimah yang memiliki dua kecantikan, cantik luar yang dilindungi hijab syar'i. Cantik dalam yang dihiasi akhlak terpuji."
35. "Kita semua sibuk mencari bahagia. Padahal, kalau kita bertakwa, bahagialah yang akan sibuk mencari kita."
Sumber: Mutiaraislam, Ekspetasia
Yuk, baca artikel Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.