Sukses


Manfaat Aplikasi PeduliLindungi yang Perlu Diketahui

Bola.com, Jakarta - PeduliLindungi adalah aplikasi yang digunakan untuk membantu pemerintah dalam melakukan pelacakan terhadap masyarakat untuk mencegah COVID-19 di Indonesia.

Dalam praktiknya, aplikasi PeduliLindungi digunakan saat sedang beraktivitas di tempat umum, seperti mal, kantor, dan lain sebagainya.

Penggunaan aplikasi PeduliLindungi makin digencarkan oleh pemerintah sebagai syarat wajib mengakses layanan transportasi umum maupun fasilitas umum selama masa PPKM.

Cara kerja dari aplikasi ini mengandalkan partisipasi masyarakat untuk saling membagikan data lokasinya saat bepergian agar penelusuran riwayat kontak dengan pasien COVID-19 dapat dilakukan.

Sebagian orang mungkin mengetahui aplikasi PeduliLindungi hanya untuk mengunduh sertifikat vaksin COVID-19. Namun, aplikasi tersebut memiliki banyak manfaat.

Dengan mengunduh aplikasi PeduliLindungi, masyarakat dapat mengakses berbagai fitur serta, sejumlah manfaat lainnya.

Berikut ini beberapa manfaat aplikasi PeduliLindungi yang penting untuk diketahui, seperti dilansir dari covid19.go.id, Sabtu (30/10/2021).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Manfaat Aplikasi PeduliLindungi

  • Memberi Informasi terkait Zonasi

Aplikasi ini dapat memberikan notifikasi jika pengguna masuk ke suatu zona tertentu yang kategorinya telah ditentukan pemerintah. Zona tersebut bisa berupa zona merah, oranye, kuning, atau hijau, bergantung lokasi yang dikunjungi oleh pengguna.

  • Memberikan Peringatan pada Pengguna

Pengguna PeduliLindungi akan mendapatkan notifikasi jika berada di keramaian atau di kawasan zona merah. Pengguna juga akan mendapatkan peringatan jika di lokasi mereka berada terdapat orang yang terinfeksi COVID-19 atau ada pasien yang masih dalam pengawasan.

3 dari 4 halaman

Manfaat Aplikasi PeduliLindungi

  • Pengawasan (surveillance)

Dengan adanya informasi lokasi pengguna yang dibagikan saat bepergian, memudahkan pemerintah mengawasi dan mendeteksi pergerakan orang-orang yang terpapar COVID-19 selama 14 hari ke belakang.

Pemerintah jadi lebih mudah mengidentifikasi dan mendeteksi masyarakat melalui lacak data lokasi dan informasi secara digital.

  • Mengunduh Sertifikat Vaksin

Seperti yang telah dikemukakan di atas, melalui aplikasi PeduliLindungi seseorang bisa mengunduh sertifikat vaksin. Masyarakat yang sudah disuntik vaksin COVID-19, baik dosis pertama maupun kedua bisa mengunduh sertifikat vaksin lewat fitur yang ada di aplikasi ini.

  • Informasi Hasil Tes COVID-19

Dalam aplikasi PeduliLindungi juga terdapat fitur yang bisa menunjukkan hasil tes PCR atau SWAB antigen dari laboratorium yang terafiliasi dengan pemerintah.

Jadi, orang yang mendapat hasil tes PCR atau antigen positif tidak bisa sembarangan bepergian karena akan diketahui melalui aplikasi PenduliLindungi.

4 dari 4 halaman

Manfaat Aplikasi PeduliLindungi

  • Bukti untuk Mengakses Layanan Publik

Aplikasi ini sangat berguna bagi petugas di bandara, pusat perbelanjaan atau di tempat lainnya untuk mengetahui apakah seseorang sudah menjalani program vaksinasi atau belum.

Hanya dengan menunjukkan atau lewat fitur pindai QR Code akan ditampilkan data vaksinasi Anda.

  • Pendaftaran Vaksin

Manfaat lainnya yaitu pengguna bisa melakukan pendaftaran vaksinasi COVID-19 melalui PeduliLindungi. Bagi masyarakat yang belum melakukan vaksinasi COVID-19, bisa melakukan pendaftaran secara online melalui aplikasi PeduliLindungi.

 

Sumber: covid19.go.id

Dapatkan artikel manfaat dari berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer