Bola.com, Jakarta - Tebak-tebakan lucu unik akan membuatmu harimu penuh warna. Selain itu, suasana tongkronganmu pun akan lebih ramai dan antusias.
Berkumpul bersama teman-teman merupakan hal yang menyenangkan dan bisa melepaskan penat. Namun, sering kali acara nongkrong bersama hanya dihabiskan dengan bermain gadget masing-masing.
Baca Juga
Advertisement
Maka itu, tebak-tebakan lucu unik dengan jawaban menjebak bisa menjadi solusi untuk saling bergurau dan berbagi tawa.
Dengan tebak-tebakan lucu unik, kamu juga bisa menghibur teman-teman yang sedang muram. Teman-temanmu juga mungkin akan membalas dengan teka-teki baru.
Berikut contoh tebak-tebakan lucu unik, dikutip dari lamanĀ Finansialku, Rabu (29/11/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Contoh Tebak-Tebakan Lucu Unik
1. Kenapa kambing memiliki janggut?
Jawab: Karena semua laki-laki sudah berkumis.
2. Kenapa matahari tenggelam?
Jawab: Karena nggak bisa berenang.
3. Kenapa pohon mangga yang ada di depan rumah harus ditebang?
Jawab: Kalau dicabut berat.
4. Kenapa seorang dalang selalu membawa keris pada saat sedang melakukan pertunjukan wayang?
Jawab: Karena jika dia membawa motor, jadi gak seru nonton wayangnya.
5. Anak siapa yang bisa bergerak sangat cepat di udara?
Jawab: Anak panah.
6. Kenapa wortel itu baik untuk kesehatan mata?
Jawab: Kelinci tidak ada yang pakai kacamata.
7. Mengapa air laut terasa asin?
Jawab: Karena ikan berkeringat.
8. Mengapa baju Superman ada huruf "S"?
Jawab: Karena kalau huruf "M" atau "L" akan kegedean
9. Mengapa di baju Batman ada gambar kelelawarnya?
Jawab: Karena kalau kaosnya pakai huruf "B" sudah dipakai Bobo.
10. Mengapa dokter menutup mulutnya ketika dia seharusnya menjalani operasi?
Jawab: Dokter tidak bisa melihat apa-apa ketika menutup matanya.
Advertisement
Contoh Tebak-Tebakan Lucu Unik
11. Mengapa orang takut hujan?
Jawab: Hujan itu gangster. Kalau jatuhnya satu per satu tidak ada yang takut.
12.Ā Sarung apa yang dipakai untuk berkelahi?
Jawab: Sarung tinju.
13. Nenek siapa yang melompat?
Jawab: Nenek katak.
14. Orang apa yang bawa genteng di atas kepalanya?
Jawab: Orang kurang kerjaan
15. Penyanyi luar negeri yang suka sepedaan?
Jawab: Selena Gowes.
16. Penyanyi luar negeri yang susah nelen?
Jawab: Ed sered.
17. Pintu apa yang didorong oleh 7 orang tidak bisa terbuka?
Jawab: Pintu yang ada tulisannya "GESER".
18. Siapa penyanyi yang nggak suka ngebut?
Jawab: Melly Goes Slow.
19. Siapa presiden yang imut?
Jawab: Kim Jong Unch.
20. Tebak binatang apa yang jago renang?
Jawab: Bebek. Kalau ikan bukan renang, tapi menyelam.
Contoh Tebak-Tebakan Lucu Unik
21. Semua anggota tubuhnya ada di kepala, hewan apakah itu?
Jawab: Kutu rambut
22. Apa itu cemilan?
Jawab: Cecudah celapan, cebelum cepuluh.
23. Belajar bahasa Mandarin, lantai basah artinya apa?
Jawab: Lhi Chin.
24. Daun apa yang tidak pernah gugur?
Jawab: Daun telinga.
25. Gang apa yang selalu bikin ibu-ibu kesel?
Jawab: Gang-guin suaminya.
26. Jika orang sakit dibawa ke rumah sakit, tetapi jika rumah sakit yang sakit dibawa ke mana?
Jawab: Tukang bangunan.
27. Kenapa dalang membawa keris ketika pertunjukan wayang?
Jawab: Karena kalau bawa kompor, istrinya nggak bisa masak.
28. Kenapa di komputer ada tulisan enter?
Jawab: Karena kalo tulisannya entar, programnya nggak jalan-jalan, dong.
29. Lemari apa yang bisa masuk ke dalam saku?
Jawab: Lema ribuan.
30. Seorang pria terjebak di dalam gua, ia kebingungan karena gua tersebut gelap. Di tangannya ada lilin dan obor. Apa yang harus ia nyalakan terlebih dahulu?
Jawab: Korek api.
Advertisement
Contoh Tebak-Tebakan Lucu Unik
31. Siapakah yang suka naik angkot, tetapi tidak pernah bayar angkot?
Jawab: Sopir angkot.
32. Tamunya sudah masuk, tapi yang punya malah keluar. Apakah itu?
Jawab: Tukang becak lagi narik penumpang
33. Taugak angin warnanya apa?
Jawab: Merah. Coba lihat hasil kerokan di badan orang yang sedang masuk angin.
34. Waktu hidup dinyanyikan, pas mati dikasih tepuk tangan?
Jawab: Lilin ulang tahun.
35. Mata apa yang nggak bisa pake kacamata?
Jawab: Mata kaki.
36. Cuci apa yang tidak bisa pake sabun?
Jawab: Cuci mata.
37. Letaknya ada di depan mata, tapi tidak terlihat, apakah itu?
Jawab: Bulu mata.
38. Kalau masih muda warnanya hitam, kalau sudah tua jadi putih, apakah itu?
Jawab: Rambut.
39. Memiliki lengan tapi tidak punya jari, punya leher tapi tidak punya kepala, apakah itu?
Jawab: Baju.
40. Mata apa yang bisa memotong sesuatu?
Jawab: Mata pisau.
Ā
Sumber: Finansialku
Yuk, baca artikel lucu lainnya dengan mengikuti tautan ini.