Bola.com, Jakarta - Konstruksi adalah istilah yang menggambarkan proses pembangunan. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) menjelaskan pengertian konstruksi adalah susunan (model, tata letak) suatu bangunan berupa jembatan, rumah, dan sebagainya.
Dalam modul berjudul Pemahaman Umum Pengawasan Konstruksi yang diterbitkan Kementerian Pekerja Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), dijelaskan pengertian konstruksi adalah segala bentuk pembuatan atau pembangunan, pelaksanaan pemeliharaan, dan perbaikan infrastruktur.
Baca Juga
Advertisement
Contoh pekerjaan konstruksi adalah jalan, jembatan, gedung, perumahan, bendungan, saluran irigasi, dan lainnya.
Adanya penyelenggaraan konstruksi adalah bagian penting untuk menunjang perekonomian nasional baik di negara maju maupun di negara berkembang.
Berikut macam-macam kontruksi, disadur dari Liputan6, Selasa (5/12/2023).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Macam-Macam Kontruksi
1. Konstruksi Bangunan Gedung
Apa saja yang termasuk konstruksi bangunan gedung?
Contoh konstruksi bangunan gedung adalah bangunan gedung, perumahan, hotel, dan lain-lain. Ini ciri-cirinya:
- Konstruksi bangunan gedung mampu menghasilkan tempat orang bekerja (kantor, gedung, dan lain-lain).
- Konstruksi bangunan gedung tempat kerjanya pada lokasi yang relatif kecil.
- Konstruksi bangunan gedung memiliki kondisi fondasi pada lokasi yang relatif kecil.
- Konstruksi bangunan gedung membutuhkan manajemen untuk progressing pekerjaan.
2. Konstruksi Bangunan Sipil
Apa saja yang termasuk konstruksi bangunan sipil?
Contoh konstruksi bangunan sipil adalah bangunan jembatan, jalan, lapangan terbang, terowongan, irigasi, bendungan, dan lain-lain. Ini ciri-cirinya:
- Konstruksi bangunan sipil pada proyek konstruksinya mengendalikan alam untuk kepentingan manusia.
- Konstruksi bangunan sipil memiliki kecenderungan pekerjaan yang berlangsung pada lokasi luas dan panjang.
- Konstruksi bangunan sipil memiliki kondisi fondasi (geologi) pada setiap lokasi sangat berbeda satu dengan lainnya.
- Konstruksi bangunan sipil membutuhkan manajemen untuk memecahkan permasalah, bukan umbul progres.
Â
Disadur dari:Â Liputan6.com (Penulis:Â Laudia Tysara, Editor: Rizky Mandasari. Published: 11/5/2023)
Yuk, baca artikel edukasi lainnya dengan mengikuti tautan ini.
Advertisement