Bola.com, Jakarta - Afrika merupakan benua terbesar ketiga di dunia setelah benua Asia dan Amerika. Afrika memiliki penduduk yang padat, memiliki wilayah yang luas dan menempati urutan kedua penduduk terbanyak setelah Asia.
Meski memiliki luas dan jumlah penduduk terbesar kedua, perekonomian negara-negara Afrika justru paling rendah ketimbang negara di benua-benua lainnya.
Baca Juga
Advertisement
Banyak negara Afrika yang tertinggal dalam bidang pembangunan infrastruktur, ekonomi, kesehatan, dan standar hidup. Bahkan, tidak ada satu pun negara maju di benua Afrika.
Dengan mengenal Benua Afrika, kita tidak hanya membuka lembaran sejarah yang panjang, tetapi juga meresapi kekayaan budaya dan keindahan alam yang tak terbatas.
Benua ini, dengan segala keragaman dan kompleksitasnya, menantang kita untuk lebih memahami dan menghargai pesona yang tersembunyi di balik setiap sudutnya.
Berikut karakteristik benua Afrika, letak geografis, pembagian wilayah, dan negara-negaranya, dilansir dari Bahan Ajar IPS Kelas IX terbitan MGMP Pati, Rabu (17/1/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Letak dan Luas Benua Afrika
Benua Afrika memiliki luas wilayah sekitar 30.224.050 km² ditambah dengan pulau-pulau yang berdekatan, Afrika meliputi 20,3 persen dari seluruh total daratan Bumi.
Meski begitu, seperti diketahui, benua ini mengalami banyak hambatan dan juga kendala mengenai kualitas hidupnya. Dengan 800 juta penduduk di 54 negara, benua ini merupakan tempat bagi sepertujuh populasi dunia.
Secara astronomis, Benua Afrika terletak di antara ± 35° LU – 33° LS dan ± 18° BT – 53° BT. Adapun beberapa batasan wilayah benua Afrika adalah:
1. Sebelah utara berbatasan dengan Laut Tengah atau Laut Mediterania dan Benua Eropa.
2. Sebelah timur berbatasan dengan Laut Merah dan Samudra Hindia.
3. Sebelah selatan dan Barat berbatasan dengan Samudra Atlantik.
Advertisement
Karakteristik Benua Afrika
Benua Afrika memiliki karakteristik yang dapat membedakan dari benua-benua lain, yaitu:
- Mempunyai wilayah daratan dibenua lain, yaitu Semenanjung Sinai di benua Asia.
- Mempunyai wilayah gurun terluas di dunia, Gurun Sahara.
- Memiliki aliran sungai terpanjang di dunia yaitu Sungai Nil.
- Merupakan benua termiskin bila dibandingkan dengan benua-benua lainnya.
- Benua Afrika memiliki kenampakan alam berupa lembah Celah besar (The Great Rift Valley) yang terbentang sepanjang 6.400 km2.
- Benua Afrika memiliki Terusan Suez yang menghubungkan Laut Merah dengan Laut Tengah sehingga mempersingkat lalu lintas laut anatarbenua.
- Benua Afrika memiliki bangunan-bangunan bersejarah seperti piramida, patung Sphinx dan patung raja Ramses II.
Â
Kondisi Fisik Benua Afrika
Sebagian besar wilayahnya merupakan dataran tinggi atau kebalikannya, yakni bergurun. Namun, di benua Afrika juga terdapat kawasan-kawasan subur di dataran rendah, misalnya di Lembah Sungai Nil dan Lembah Sungai Zaire. yang merupakan lembah sungai terbesar kedua setelah Lembah Sungai Amazone.
Jika dilihat dari kesuburannya tentu tidak mengalahkan benua lainnya yang sama-sama terlihat hijau.
Gurun di Afrika
Jika mengingat Afrika mungkin kebanyakan orang akan mengingat mengenai persebaran gurun di Benua Afrika. Gurun banyak jumpai di sekitar garis balik Utara dan garis balik Selatan.
Kawasan gurun di bagian selatan memiliki posisi atau letak yang lebih tinggi dibandingkan dengan kawasan gurun di bagian Utara.
Meski begitu, gurun di bagian Utara memiliki wilayah yang lebih luas. Gurun di wilayah utara dikenal dengan sebutan Gurun Sahara (± 9.065.000 km²), membentang dari Senegal hingga Kenya . Adapun gurun di wilayah Selatan, yaitu Gurun Kalahari dan Gurun Namibia.
Â
Sungai dan danau di Afrika
Afrika terkenal akan sungai yang memiliki aliran air yang panjang dan indah, serta sungai yang besar. Sungai-sungai terkenal di Afrika adalah Sungai Nil yang panjangnya 6.500 km dan menjadi sungai terpanjang di dunia, kemudian ada Sungai Kongo, Sungai Orange di Afrika Selatan, Sungai Niger di Nigeria, dan Sungai Zambesi di Zambia.
Beberapa aliran sungai tersebut dibendung untuk irigasi dan pembangkit listrik, misalnya bendungan Aswan yang membendung Sungai Nil, dan bendungan Akosombo yang membendung Sungai Volta di Ghana.
Sedangkan untuk danau-danau di Afrika, yaitu Danau Victoria (± 69.484 km²) merupakan danau terbesar di Afrika, Danau Tanganyika, Danau Mobutu, Danau Rudolf, Danau Chad, dan Danau Zambesi.
Selain itu, Afrika memiliki banyak air terjun besar, yaitu air terjun Tuguela di Afrika Selatan (984 m) dan air terjun Victoria (108 m) di Zimbabwe.
Flora dan fauna di Afrika
Kondisi flora dan fauna terkait dengan kondisi iklimnya. Di kawasan iklim hujan tropis (di bagian Afrika Tengah) terdapat variasi tumbuhan dan hutan hujan yang sangat lebat.
Di bagian Utara dan Selatan (subtropis) terdapat stepa dan sabana yang luas, sedangkan di kawasan gurun hanya terdapat stepa dan tumbuhan kaktus.
Kondisi alam Benua Afrika sangat mendukung penyebaran fauna. Afrika mempunyai banyak jenis fauna, terutama hewan mamalia besar. Fauna khas Afrika, yaitu addax, zarafah, zebra, antilop, kuda nil, badak, dan gajah.
Meski mempunyai kemiripan fisik dengan hewan-hewan sejenis di Asia, hewan-hewan Afrika memiliki ukuran tubuh yang relatif lebih besar daripada hewan-hewan sejenis di Asia.
Advertisement
Iklim Benua Afrika
Karakteristik Benua Afrika selanjutnya adalah iklim dari Benua Afrika. Lantaran luasan yang besar, sudah jelas benua Afrika memiliki berbagai iklim yang terdiri dari:
- Daerah iklim sedang/subtropis, yaitu meliputi daerah di pantai tenggara Afrika Selatan, wilayah selatan, dan garis balik selatan.
- Daerah iklim tropis, yaitu daerah di sekitar ekuator. Mengalami curah hujan yang teratur. Namun, curah hujan makin berkurang untuk daerah yang makin jauh dari ekuator. Sepanjang pantai Afrika Barat, Kenya, Uganda, dan sebagian pantai di wilayah timur mengalami panas dan hujan sepanjang tahun.
- Daerah iklim gurun jenis iklim yang satu ini terdapat di wilayah Afrika bagian utara (wilayah gurun) dan bagian barat daya benua. Daerah beriklim gurun bisa mengalami kering sepanjang tahun.
- Daerah iklim Mediterania jenis iklim yang satu ini terdapat di wilayah paling utara Afrika sekitar Laut Tengah.
- Daerah iklim pegunungan jenis iklim yang satu ini terdapat di wilayah pegunungan/tinggi.
Pembagian Wilayah Benua Afrika
Benua Afrika Utara
• Aljazair, Libia, Maroko, Mesir, Sudan, Sudan Selatan, Sahara Barat, Tunisia.
Benua Afrika Barat
• Benin, Burkina Faso, Gambia, Ghana, Guinea, Guinea Bissau, Liberia, Mali, Mauritania, Niger, Nigeria, Pantai Gading, Senegal, Sierra Leone, Tanjung Verde, Togo.
Benua Afrika Tengah
• Angola, Chad, Gabon, Guinea Khatulistiwa, Kamerun, Republik Demokratik Kongo, Kongo, Republik Afrika Tengah, Saotome Principe.
Benua Afrika Timur
• Burundi, Djibouti, Eritrea, Ethiopia, Kenya, Komoro, Madagaskar, Malawi, Mauritius, Mozambik, Rwanda, Seychelles, Somalia, Tanzania, Uganda, Zambia.
Benua Afrika Selatan
• Afrika Selatan, Bostawa, Lesotho, Namibia, Swaziland, Zimbabwe
Â
Sumber: MGMP Pati
Baca artikel seputar edukasi lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement