Bola.com, Jakarta - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, menelan kekalahan dari Lu Guang Zu pada 32 besar Indonesia Masters 2024. Pebulutangkis yang akrab disapa Jojo itu mengaku tak menduga bakal langsung kandas di turnamen level Super 500 tersebut.
Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (24/1/2024) siang WIB, Jonatan Christie mengawali laga dengan baik. Tunggal putra unggulan keempat itu mampu mengalahkan Lu Guang Zu pada gim pertama dengan skor 21-19.
Baca Juga
Advertisement
Masuk gim kedua, Jojo kesulitan mengimbangi permainan Lu dan akhirnya takluk 19-21. Pada gim penentuan, Jonatan Christie dibuat kewalahan oleh wakil China tersebut, dan kembali menyerah 19-21.
"Pastinya tetap bersyukur, puji Tuhan dengan apapun hasilnya. Memang tidak sesuai dengan ekspektasi saya sendiri, tidak sesuai dengan target saya sendiri juga," kata Jojo dalam konfrensi pers selepas laga.
"Saya merasa perlu ada yang diubah, dan ada juga yang perlu ditambah dari latihannya. Tetapi, overall hari ini saya berjuang sampai habis, saya berjuang sampai akhir dan ya mungkin masih belum bisa menang pada pertandingan kali ini," lanjut Jonatan Christie.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Kurang Oke
Kekalahan itu pun membuat Jonatan Christie menambah panjang hasil kurang oke pada awal 2024. Dari tiga turnamen yang sudah diikuti, Jojo selalu terhenti pada fase-fase awal.
Sebelumnya di Malaysia Open 2024, dia takluk dari wakil India, Kidambi Srikanth, pada 32 besar. Adapun di India Open 2024, langkah Jojo terhenti pada 16 besar setelah menyerah dari Lee Zi Jia asal Malaysia.
"Ini salah satu pembelajaran, salah satu pukulan untuk saya pribadi, karena pada tiga turnamen tahun ini hasilnya jauh dari harapan saya dan jauh dari target yang sudah saya tetapkan," ucap Jojo.
"Memang beberapa kali ada evaluasi dari Malaysia, India, maupun saat ini. Ada hal yang tidak bisa saya sampaikan di sini, itu bagian besarnya ada di bagian teknik," jelasnya.
Advertisement
Hasil dan Jadwal Pertandingan:
Rabu, 24 Januari 2024
Lapangan 1 - mulai pukul 08.00 WIB
- Laga ke-3: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Mads Vestergaard/Christine Busch (Denmark): 23-21, 24-22
- Laga ke-4: Putri Kusuma Wardani vs Karupathevan Letshanaa (Malaysia): 21-17, 21-12
- Laga ke-7: Jonatan Christie vs Lu Guang Zu (China): 21-19, 19-21, 19-21
- Laga ke-8: Gregoria Mariska Tunjung vs Yvonne Li (Jerman): 21-17, 21-17
- Laga ke-9: Anthony Sinisuka Ginting vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand): 21-13, 21-15
- Laga ke-14: Chico Aura Dwi Wardoyo vs Anders Antonsen (Denmark)
Lapangan 2 - mulai pukul 08.00 WIB
- Laga ke-2: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Zheng Si Wei/Huang Qiong (China): 14-21, 13-21
- Laga ke-6: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Adnan Maulana/Nita Violina Marwah: 21-9, 21-10
Lapangan 3 - mulai pukul 08.00 WIB
- Laga ke-11: Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Wen Yu Zhang (China): 21-16, 21-11
- Laga ke-12: Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata vs Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda): 18-21, 12-21