Bola.com, Bangkok - 11 wakil Indonesia bertarung di babak 32 besar Thailand Masters 2024 hari ini, Rabu (31/1/2024). Sebanyak sembilan wakil tim Merah-putih melaju ke fase berikutnya alias 16 besar.
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan harus mengakui kekalahan dari wakil Belanda, Mark Caljouw. Dalam pertandingan yang digelar di Nimibutr Stadium, Bangkok, Thailand Alwi Farhan kalah dua gim sekaligus (15-21 dan 14-21).
Advertisement
Tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo melaju ke babak 16 besar Thailand Masters 2024 usai taklukkan wakil Taiwan, Liang Ting Yu (21-16, 16-21, dan 21-12). Komang Ayu Cahya Dewi kalah dari wakil Taiwan, Pai Yu PO (12-21, 17-21).
Yuk simak hasil lengkap wakil Indonesia di babak 32 besar Thailand Masters 2024 berikut ini.
===
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Moncer di Nomor Ganda
Kemenangan diraih ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat/Yeremia Rambitan saat mengalahkan ganda Thailand, Tanadon Punpanich/Wachirawit Sothon dua set sekaligus (21-15, 21-19)
Sementara Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, kembali tampil luar biasa dan berhasil menaklukkan wakil Taiwan, Ming Che Lu/Tang Kai We, di 32 besar Thailand Masters 2024, pada Rabu (31/1/2024) pagi WIB. Leo/Daniel pun bisa dikatakan menang mudah untuk bisa lolos ke babak 16 besar.
Kemudian Ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati tampil gemilang dengan menyingkirkan pasangan Denmark, Jesper Toft/Clara Graversen dua gim langsung dengan skor 21-11, 21-8 dalam tempo 29 menit.
Advertisement
Hasil Pertandingan
Hasil Thailand Masters 2024
Babak 32 Besar
Rabu, 31 Januari 2024
- Tanadon Punpanich/Wachirawit Sothon (Thailand) vs Rahmat Hidayat /Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan: 15-21, 19-21
- Adnan Maulana/Nita Violina (Indonesia) vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito: 15-21, 16-21
- Alwi Farhan vs Mark Caljouw (Belanda): 15-21, 14-21
- Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum vs Anastasia Khomich/Daria Zimnol (Polandia): 21-12, 22-20
- Pai Yu Po (Taiwan) vs Komang Ayu Cahya Dewi: 21-12, 21-17
- Mark Lamsfuss/Isabel Lohau (Jerman) vs Rinov Rivaldy/Pitha Mentari: 21-15, 21-15
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Ming Che Lu/Tang Kai Wei (Taiwan): 21-12, 21-16
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja vs Hee Yong Kai Terry/Tan Wei Han Jessica (Singapura): 21-13, 16-21, 21-16
- Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark) vs Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati: 11-21, 8-21
- Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang (Taiwan) vs Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata: 22-20, 17-21, 21-18
- Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Liang Ting Yu (Taiwan): 21-16, 16-21, 21-12