Sukses


Bacaan Zikir Penyembuh Segala Penyakit yang Bisa Diamalkan

Bola.com, Jakarta - Zikir dalam kehidupan umat muslim merupakan satu di antara ibadah yang sangat dianjurkan.

Dalam ajaran Islam, zikir merupakan ibadah dalam bentuk pengulangan kalimat yang bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah Swt.

Selain menjadi amalan ibadah, zikir memiliki kekuatan yang luar biasa dalam menyembuhkan segala penyakit yang dialami.

Rasulullah saw. pun telah memberikan pengajaran tentang kekuatan zikir dalam menyembuhkan segala macam penyakit.

Maka itu, penting bagi setiap muslim untuk rajin melaksanakan zikir-zikir ini untuk memperoleh kesehatan yang optimal, baik secara jasmani maupun rohani.

Semoga zikir ini dapat membawa kesembuhan dan kekuatan bagi umat muslim dalam menghadapi segala macam penyakit yang diderita.

Berikut bacaan zikir penyembuh segala penyakit yang bisa diamalkan umat muslim, Jumat (22/3/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Bacaan Zikir Penyembuh Segala Penyakit (1)

رَبَّهُۥٓ أَنِّى مَسَّنِيَ الضُّرُّ وَأَنتَ أَرْحَمُ الرّٰحِمِينَ

"Robbahuuu annii massaniyadh-dhurru wa angta ar-hamur-roohimiin."

"(Ya Tuhanku), sungguh, aku telah ditimpa penyakit, padahal Engkau Tuhan Yang Maha Penyayang dari semua yang penyayang." (QS. Al Anbiya: 83)

3 dari 4 halaman

Bacaan Zikir Penyembuh Segala Penyakit (2)

أَذْهِبْ الْبَاسَ رَبَّ النَّاسِ وَاشْفِ أَنْتَ الشَّافِي لَا شِفَاءَ إِلَّا شِفَاؤُكَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا

"Adzhibil ba’sa allahumma rabban naasi wasyfii anta syaafi laa syifaa’a illa syifaa’uka syifaa’an laa yughaadiru saqma."

"Hilangkanlah rasa sakit Ya Allah Rabb manusia, sembuhkanlah, sesungguhnya Engkau Zat yang Maha Menyembuhkan, tidak ada kesembuhan melainkan kesembuhan dari-Mu, yaitu kesembuhan yang tidak menyisakan rasa sakit." (HR. Bukhari)

4 dari 4 halaman

Bacaan Zikir Penyembuh Segala Penyakit (3)

بِسْمِ اللَّهِ

"Bismillah."

"Dengan nama Allah." (Dibaca sebanyak tiga kali)

أَعُوذُ بِاَللَّهِ وَقُدْرَتِهِ مِنْ شَرِّ مَا أَجِدُ وَأُحَاذِرُ

"A'ūdzu billāhi wa qudratihī min syarri mā ajidu wa uhādziru."

"Aku berlindung kepada Allah dan kuasa-Nya dari keburukan apa yang kurasakan dan kukhawatirkan." (Dibaca sebanyak tujuh kali)

 

Dapatkan artikel Islami berbagai tema lain dengan mengeklik tautan ini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer