Bola.com, Jakarta - Doa merupakan satu di antara amalan yang dianjurkan dalam agama Islam. Di kehidupan sehari-hari, umat muslim dapat mengucapkan doa-doa dalam berbagai situasi.
Doa-doa ini tidak hanya memiliki nilai religius, tetapi juga memiliki makna dan manfaat bagi kehidupan kita.
Baca Juga
Advertisement
Dalam setiap doa yang dilafalkan, terdapat makna yang dalam dan penting untuk dipahami sehingga doa tersebut dapat bermanfaat bagi kita.
Bagi pembaca yang baru mempelajari doa-doa harian, artikel di bawah ini akan menjadi panduan yang tepat dan mudah dipahami.
Sedangkan bagi para umat muslim yang sudah menghafal doa-doa tersebut, artikel ini dapat menjadi pengingat dan penambah wawasan tentang makna dari setiap doa.
Berikut bacaan doa yang bisa dilafalkan dalam kehidupan sehari-hari, Selasa (2/4/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bacaan Doa yang Bisa Diamalkan dalam Kehidupan Sehari-hari
1. Doa Keluar Rumah
Bismillaahi tawakkaltu 'alalloohi laa hawlaa walaa quwwata illaa bilaahi
Artinya: "Dengan menyebut nama Allah aku bertawakal kepada Allah, tiada daya kekuatan melainkan dengan pertolongan Allah."
2. Doa Masuk Rumah
Allahumma innii as-aluka khoirol mauliji wa khoirol makhroji bismillaahi wa lajnaa wa bismillaahi khorojnaa wa'alallohi robbina tawakkalnaa
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu baiknya tempat masuk dan baiknya tempat keluar dengan menyebut nama Allah kami masuk, dan dengan menyebut nama Allah kami keluar dan kepada Allah Tuhan kami, kami bertawakal."
3. Doa Memohon Ilmu Yang Bermanfaat
Allahumma innii as-aluka 'ilmaan naafi'aan wa rizqoon thoyyibaan wa 'amalaan mutaqobbalaan
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku mohon kepada-Mu ilmu yang berguna, rezeki yang baik dan amal yang baik Diterima." (H.R. Ibnu Majah)
4. Doa sebelum Belajar
Yaa robbi zidnii 'ilman warzuqnii fahmaa
Artinya: "Ya Allah, tambahkanlah aku ilmu dan berikanlah aku rizqi akan kepahaman."
5. Doa sesudah Belajar
Allaahumma innii astaudi'uka maa 'allamtaniihi fardud-hu ilayya 'inda haajatii wa laa tansaniihi yaa robbal 'alamiin
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku menitipkan kepada Engkau ilmu-ilmu yang telah Engkau ajarkan kepadaku, dan kembalikanlah kepadaku sewaktu aku butuh kembali dan janganlah Engkau lupakan aku kepada ilmu itu wahai Tuhan seru sekalian alam."
Advertisement
Bacaan Doa yang Bisa Dilafalkan dalam Kehidupan Sehari-Hari
6. Doa sebelum Tidur
Bismikallaahumma ahyaa wa ammuut
Artinya: "Dengan menyebut nama Allah, aku hidup dan aku mati."
7. Doa Bangun Tidur
Alhamdu lillahil ladzii ahyaanaa ba’da maa amaa tanaa wa ilahin nusyuuru
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah menghidupkan kami sesudah kami mati (membangunkan dari tidur) dan hanya kepada-Nya kami dikembalikan."
8. Doa Masuk Kamar Mandi
Allahumma Innii a'uudzubika minal khubutsi wal khoaaitsi
Artinya: "Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari godaan setan laki-laki dan setan perempuan."
9. Doa Keluar Kamar Mandi
Ghufraanakal hamdu lillaahil ladzii adzhaba 'annil adzaa wa 'aafaanii
Artinya: "Dengan mengharap ampunan-Mu, segala puji milik Allah yang telah menghilangkan kotoran dari badanku dan yang telah menyejahterakan."
10. Doa ketika Becermin
Alhamdulillaahi kamaa hassanta kholqii fahassin khuluqii
Artinya: "Segala puji bagi Allah, baguskanlah budi pekertiku sebagaimana Engkau telah membaguskan rupa wajahku."
Bacaan Doa yang Bisa Dilafalkan dalam Kehidupan Sehari-hari
11. Doa sebelum Wudu
Nawaitul whudu-a lirof'il hadatsii ashghori fardhon lillaahi ta'aalaa
Artinya: "Saya niat berwudu untuk menghilangkan hadas kecil fardu (wajib) karena Allah ta'ala."
12. Doa setelah Wudu
Asyhadu allaa ilaaha illalloohu wahdahuu laa syariika lahu wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhuuwa rosuuluhuu, alloohummaj’alnii minat tawwaabiina waj’alnii minal mutathohhiriina, waj'alnii min 'ibadikash shaalihiina.
Artinya: "Aku bersaksi, tidak ada Tuhan selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku mengaku bahwa Nabi Muhammad itu adalah hamba dan utusan Allah. Ya Allah, jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang bertaubat dan jadikanlah aku dari golongan orang-orang yang suci dan jadikanlah aku dari golongan hamba-hamba-Mu yang saleh."
Yuk, baca artikel Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement