Bola.com, Solo - Kesatria Bengawan Solo merekrut pebasket asal Amerika Serikat, Chanceler James Gettys, untuk mengisi slot pemain asing pada lanjutan Indonesian Basketball League (IBL) 2024.
Kehadiran CJ Gettys diharapkan bisa menambah kekuatan Kesatria Bengawan Solo. Sebelumnya, satu slot pemain asing kembali lowong setelah tim asuhan Efri Meldi itu berpisah dengan Jason Henry Copman.
Advertisement
Manajer Kesatria Bengawan Solo, Arfinsa Gunawan, menyebut bahwa keputusan merekrut center kelahiran Ohio, Amerika Serikat, itu telah diputuskan antara manajemen dan jajaran tim pelatih.
“Setelah melalui pertimbangan matang dan berdiskusi dengan tim pelatih dan manajemen, kami resmi merekrut James sebagai pemain asing baru,” kata Arfinsa Gunawan, Senin (15/4/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Proses Adaptasi
Arfinsa meyakini, pemain berusia 30 tahun ini tak akan membutuhkan waktu yang lama untuk beradaptasi dengan Kentrell Barkley dkk. Sebab, sebelum direkrut KBS, dia sempat berkarier bersama klub Singapura.
CJ Gettys sempat bermain selama semusim bersama Singapore Slingers pada periode 2022-2023 di ajang ASEAN Basketball League. Pengalaman inilah yang jadi modal CJ Gettys memahami karakter permainan di kawasan Asia Tenggara.
“Kami optimistis dengan pengalamannya bermain di Singapura. Hal ini membuat James tidak butuh waktu lama untuk adaptasi. Semoga bisa langsung nyetel bareng tim,” ujar Arfinsa Gunawan.
Advertisement
Center Tertinggi
Salah satu keunggulan yang dimiliki pemain kelahiran 25 Januari 1994 itu ialah posturnya yang menjulang tinggi mencapai 213 cm. Angka ini menjadikan CJ Gettys sebagai salah satu pemain tertinggi di IBL 2024.
Karier profesionalnya dimulai bersama Cheshire Phoenix, klub kasta tertinggi di Liga Basket Inggris, pada 2017-2019, Setelah itu, dia bermain semusim bersama Newcastle Eagles (2019-2020).
Bersama klub tersebut, CJ Gettys sukses mengukuhkan namanya sebagai Most Valuable Player (MVP) karena menjadi pemain dengan jumlah poin serta assist tertinggi pada British Basketball League (BBL) 2019/2020.
Kariernya berlanjut bersama sejumlah klub asal Jepang seperti Toyoda Gosei Scorpions (2020-2022), Shinagawa City (2022), dan klub Spanyol, Forca Lleida Club Esportiu (2022), hingga Singapore Slingers (2022-2023).
Lengkapi Amunisi Asing
Sejauh ini, performa pemain asing milik Kesatria Bengawan Solo memang cukup memuaskan, terutama Kentrell Barkley dan Taylor Johns, yang kerap menjadi mesin penghasil poin pada delapan laga.
Tak seperti Jason Copman, keduanya mengukir menit bermain yang lebih melimpah karena keberadaannya di atas lapangan sangat signifikan. Mereka bahkan bisa bersaing dengan pemain asing lainnya di IBL 2024.
Barkley, misalnya, muncul sebagai pemain kedua dalam rerata jumlah poin tertinggi tiap laga dengan angka 25,75 poin per game. Jika berbicara catatan rebound, keduanya juga sangat istimewa.
Sebab, Johns duduk di urutan kedua dalam daftar top rebound IBL 2024 dengan rekor 14,25 rebounds per game, sedangkan Barkley menyusul di peringkat ketiga dengan catatan 13,25.
Advertisement