Bola.com, Jakarta - Penting bagi kita untuk mempelajari dan memahami mitos sebagai bagian dari kekayaan budaya bangsa.
Dengan mempelajari mitos, kita dapat memahami nilai-nilai dan kepercayaan yang dianut oleh masyarakat di masa lampau dan bagaimana nilai-nilai tersebut memengaruhi kehidupan mereka.
Baca Juga
Advertisement
Ada banyak mitos yang terdengar fantastis dan tidak masuk akal, tetapi cerita-cerita ini memiliki makna yang mendalam.
Satu di antaranya mitos lidah tergigit. Mitos ini diturunkan dari generasi ke generasi secara lisan dan mengandung nilai-nilai moral, budaya, dan sejarah. Lantas, apa arti mitos memelihara lidah tergigit?
Berikut tujuh mitos lidah tergigit yang populer di masyarakat, Rabu (15/5/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Mitos Lidah Tergigit
1. Pertanda Sial
Mitos ini mungkin yang paling terkenal. Banyak orang percaya bahwa lidah tergigit adalah pertanda sial yang akan membawa nasib buruk dalam waktu dekat.
Konon, sial ini bisa berupa kegagalan dalam pekerjaan, pertengkaran dengan orang lain, atau bahkan kecelakaan.
2. Berbohong
Mitos ini mengatakan bahwa lidah tergigit adalah hukuman bagi orang yang berbohong. Konon, gigitan tersebut merupakan simbol rasa pedih hati dan penyesalan atas kebohongan yang telah dilakukan.
Advertisement
Mitos Lidah Tergigit
3. Teringat Kekasih
Di beberapa daerah, lidah tergigit diartikan sebagai pertanda kamu sedang diingat atau dipikirkan oleh pasangan.
4. Akan Bertemu Jodoh
Mitos lainnya yang beredar adalah lidah tergigit bisa menjadi pertanda kamu akan segera bertemu jodoh.
5. Gangguan Roh Jahat
Beberapa budaya memercayai bahwa lidah tergigit bisa menjadi tanda adanya gangguan dari roh jahat atau energi negatif di sekitar kita.
Ini sering kali dikaitkan dengan kebutuhan untuk melakukan ritual tertentu untuk mengusir roh tersebut.
Mitos Lidah Tergigit
6. Dibicarakan Orang
Satu di antara mitos yang paling umum adalah jika lidahmu tergigit, itu berarti seseorang sedang membicarakanmu di belakangmu. Ini bisa berupa gosip atau obrolan yang kurang menyenangkan.
7. Karma Buruk
Ada kepercayaan bahwa menggigit lidah adalah akibat dari karma buruk. Hal ini berarti, tindakan atau ucapan buruk yang pernah dilakukan atau dikatakan akan kembali kepada kita dalam bentuk lidah tergigit.
Â
Dapatkan kumpulan artikel mitos lainnya dengan mengeklik tautan ini.
Advertisement