Sukses


PLN Mobile Proliga 2024: Jakarta Popsivo Polwan Tak Terbendung! Petrokimia Dipermalukan 0-3 di Kandang Sendiri

Bola.com, Gresik - Tim voli putri Gresik Petrokimia dipermalukan di kandang sendiri. Mereka dipaksa takluk 0-3 (21-25, 27-29, 23-25) saat menjamu Jakarta Popsivo Polwan dalam mengawali putaran kedua PLN Mobile Proliga 2024 di GOR Tri Dharma, Gresik, Minggu (19/5/2024).

Secara permainan, Petrokimia sebenarnya mampu memberi perlawanan ketat. Bahkan, set kedua sampai menunjukkan skor 29-27 untuk Popsivo. Jaraknya cukup tipis, tapi laga tetap dituntaskan Popsivo tiga set langsung.

Petrokimia tidak kuasa menghadapi serangan dua pemain asing Petrokimia, yakni Ivana Vanjak dan Irina Varankova. Dua nama ini rutin mendulang angka dan melahirkan laga yang berjalan sengit.

"Popsivo itu memang pemain asingnya luar biasa. Varankova ini bukan sembarangan. Vanjak juga bagus. Dengan dua orang itu, mereka menguasai. Sedangkan, kami punya sisi kelemahan," kata Risco Herlambang, pelatih Petrokimia.

Bukan cuma dua pemain asing itu, Popsivo juga banyak menyerang berkat outside hitter Arsela Nuari Purnama yang cukup merepotkan Petrokimia juga.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Performa Pemain Asing Petrokimia Menurun

Risco Herlambang merasa bahwa timnya sebenarnya mampu memberikan perlawanan. Hanya saja dua pemain asing mereka, Polina Rahimova dan Bogdana Anisova, memperlihatkan penurunan performa.

"Kami beberapa kali saat ada kesempatan diserang balik, kaget. Kami sebenarnya dudah tahu arahnya. Menurut saya setter mereka juga tidak terlalu bagus, gampang ditembus. Pemain lokal kami bagus, tapi asingnya kurang," imbuh Risco.

Hasil ini memaksa Petrokimia masih tertahan di peringkat keenam dengan empat poin saja dalam tujuh laga. Lebih perihnya, mereka selalu kalah saat menjadi tuan rumah seri keempat mengingat sebelumnya kalah 1-3 dari Jakarta BIN.

3 dari 3 halaman

Belum Terkalahkan

Sedangkan Posivo membukukan catatan impresif tidak pernah kalah di PLN Mobile Proliga 2024. Mereka mengoleksi 20 poin dari tujuh laga alias cuma kehilangan satu poin karena sempat sekali menang 3-2.

"Kami sudah berjuang maksimal. Saya harus mengucapkan banyak terima kasih untuk pemain saya. Kemenangan ini harus disyukuri dan semoga berlanjut sampai ke final," ujar Lardi, pelatih Popsivo.

"Semuanya punya peran, ini perjuangan pemakn-pemain dan ofisial juga. Di tim, kami saling menguatkan satu sama lain. Alhamdulillah bisa melaju sampai sejauh ini," ucapnya.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer