Bola.com, Jakarta - Pembalap Indonesia, Sean Gelael tampil apik dengan naik podium kedua ajang balap ketahanan bergengsi 24 Hours of Le Mans di Circuit de la Sharte, Prancis, Sabtu (15/6) hingga Minggu.
Start dari P15, lalu sempat terperosok di P20 di kelas LMGT3, trio Team WRT 31, Sean Gelael-Augusto Farfus-Darren Leung di tengah lintasan kering dan basah, terang dan gelap, menaikkan posisi mereka hingga finis di posisi dua!
Advertisement
“Ya Allah, alhamdulillah. Terima kasih banyak buat semuanya yang sudah mendukung dan mendoakan saya sehingga bersama tim bisa finis kedua lagi di Le Mans. Ini jadi semacam kompensasi untuk banyak hal,” kata Sean.
Sementara itu Bos Team WRT, Vincent Vosse, mengakui balapan 24 Jam di Le Mans penuh suka-duka.
“Mobil Hypercar #20 berhenti di garasi, mobil #15 juga sama. Mobil LMGT3 #46 terpaksa DNF. Susah untuk menerimanya," katanya.
"Beruntung pada akhirnya podium berhasil diraih mobil #31 berkat kerja keras semua kru dan pebalap. Sebuah hasil yang pantas!” ucap bos tim asal Belgia itu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Samai Pencapaian 2021
Bagi Sean Gelael, finis P2 itu menyamai pencapaiannya pada 2021 saat masih tampil di kelas LMP2 bersama tim JOTA 28.
Sementara bagi Farfus walau belum menuntaskan puasa kemenangan di Le Mans sejak tampil pada 2010, hasil ini tetap saja membuat dirinya senang.
Leung apa lagi. Kegembiraannya sebagai rookie langsung mampu menang di 6H oh Imola menjadi berlipat dengan podium di balapan legendaris ini.
Berkat podium ini, perburuan gelar juara kelas LMGT3 menjadi menarik. Dua tim Manthey berada di posisi 1-2 dengan angka sama, 75, sementara WRT 31 di posisi tiga dengan 73. Putaran kelima FIA WEC adalah 6 Hours of Sao Paulo di Interlagos, Brasil, pada 14 Juli 2024.
Advertisement