Sukses


Byon Combat Showbiz Vol.3 Digelar di Tennis Indoor, Saksikan Duel Randy Pangalila Vs Jekson Karmela

Bola.com, Jakarta Byon Combat Showbiz (BCS) Vol.3 siap digelar. Kickboxing paling dinantikan tahun ini yang akan mempertemukan dua bintang besar, Randy Pangalila dan Jekson Karmela.

Byon Combat Showbiz (BCS) Vol.3 berlangsung di Tenis Indoor Senayan, Jakarta. BCS Vol.3 bertujuan untuk mengulang kesuksesan acara sebelumnya, Byon Combat Showbiz Vol.2, dengan mengangkat olahraga tinju di Indonesia ke level yang lebih tinggi.

Dalam rangkaian BCS Vol. 3 pertandingan Randy Pangalila melawan Jekson Karmela menjadi duel yang dinantikan.

CEO BCS Vol.3, Yoshua Marcellos, Mengatakan ajang ini, akan menjadi acara pay per view pertama Byon Combat. Vidio akan menjadi platform media utama dalam acara ini.

"Byon Combat Showbiz Vol.3 akan menjadi acara pay-per-view pertama dalam Byon Combat," kata Yoshua Marcellos saat konferensi pers di Tenis Indoor Senayan, Jakarta, Jumat (22/6/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Partai Puncak

Ajang ini juga menunjukkan peningkatan kualitas dalam penyelenggaraan olahraga tinju di Indonesia. BCS Vol.3 juga mendatangkan petinju internasional dari Thailand dan Filipina.

Total akan ada 22 fighter yang bertarung. Partai puncak yang paling dinantikan adalah duel antara Randy Pangalila melawan Jekson Karmela.

Pertandingan ini akan menggunakan aturan main Kickboxing dengan memperebutkan dua sabuk, yaitu Sabuk Nasional Kickboxing pertama dari ISKA Indonesia dan Sabuk K-1 dari Byon Combat, serta dua Belt dari WBC Asia. Pada acara Weight In, Jekson Karmela menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh pendukung dan memberikan semangat kepada Randy.

“Semangat Untuk Randy karena sudah latihan keras. Terima kasih untuk semua yang sudah datang untuk mendukung,” ucapnya.

3 dari 3 halaman

Angkat Pamor Tinju

Randy Pangalila juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Byon Combat yang telah mendatangkan ISKA. Dia berharap acara ini dapat meningkatkan minat terhadap kickboxing di kalangan anak muda Indonesia.

“Terima kasih sekali untuk Byon Combat Vol.3 sudah mendatangkan ISKA Nasional Belt pertama kali dalam sejarah di Indonesia. Ekspektasi saya di Byon Combat 3 ini, teman-teman semua bisa mencintai kickboxing dan atlet-atlet muda bisa semakin banyak di Indonesia,” tuturnya.

Pertandingan seru ini bisa disaksikan langsung di Tenis Indoor Senayan atau melalui platform Vidio Pay-Per-View. Byon Combat Showbiz Vol.3 diharapkan dapat terus mengangkat pamor olahraga tinju dan kickboxing di Indonesia serta melahirkan lebih banyak lagi atlet berbakat di masa mendatang. (Arraafi Adna Yudistira)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer