Sukses


Siap Bangkit, Lalu Muhammad Zohri Pasang Target Khusus di Olimpiade 2024

Bola.com, Jakarta - Sprinter Indonesia, Lalu Muhammad Zohri, masih setia mengusung target khususnya pada Olimpiade 2024 di Paris. Atlet asal Lombok, Nusa Tenggara Barat itu ingin menorehkan catatan lari 100 meter dengan catatan waktu di bawah 10 detik.

Zohri berhak tampil di Olimpiade 2024 pada nomor lari 100 meter putra, berkat alokasi University Place. Itu akan menjadi penampilan kedua Zohri di ajang Olimpiade.

Sebelumnya ia sudah pernah mengikuti Olimpiade 2020 dan terhenti di heat empat dengan catatan waktu 10,26 detik.

“Target saya sih tidak pernah berubah ya dari dulu. Dari 2019 saya targetkan karena banyak cedera jadi target itu belum saya capai sampai saat ini. Dan targetnya besok sih ya lari di bawah 10 detik lah,” kata Zohri, Kamis (27/6/2024). 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tidak Merasa Tertekan

Sewajarnya atlet yang tampil di pesta olahraga sebesar Olimpiade akan merasakan memikul beban yang sangat berat. Tetapi pelari asal Nusa Tenggara Barat itu mengaku tidak merasakan banyak tekanan.

Terlebih Zohri bukan sosok yang aktif bermain media sosial, sehingga merasa lebih mudah mengeliminasi gangguan-gangguan non teknis yang mungkin menerpanya.

“Menurut saya sih gak ada beban sebenarnya ke luar negeri gitu, apalagi bertanding. Ya saya di sini juga mempersiapkan punya latihan mental segala macam sudah saya persiapkan dari sini. Jadi di sana fokus tanding saja sih,” tutur Zohri.

 

3 dari 3 halaman

Siap Bangkit

Perihal pencapaiannya di Olimpiade Tokyo 2020 yang kurang maksimal, Zohri menyebut itu disebabkan beberapa cedera serius yang sempat menimpanya.

Namun kini ia siap bangkit untuk memberikan penampilan terbaik di Olimpiade Paris 2024.

“Kalau saya pribadi sih mengatasi itu ya apa namanya, saya sudah mencatat tujuan dan mimpi saya. Jadi saat saya mengalami cedera, bagaimana caranya saya bangkit lagi. Bisa mengejar mimpi itu,” ucap Zohri yang juga mewakili Indonesia pada Asian Games 2022 itu.

Indonesia sejauh ini telah meloloskan 27 atlet untuk berlaga di Olimpiade 2024.

Sumber: Antara

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer