Bola.com, Jakarta - Puasa Senin-Kamis merupakan satu di antara amalan sunah yang sangat dianjurkan dalam agama Islam.
Puasa ini tidak hanya memberikan manfaat spiritual, tetapi juga memberikan banyak keuntungan bagi kesehatan fisik dan mental.
Baca Juga
Advertisement
Bagi umat muslim yang rutin melaksanakan puasa sunah ini, mengamalkan niat dan doa yang tepat menjadi bagian penting dalam menjalankan ibadah dengan khusyuk dan penuh keikhlasan.
Setiap amalan dalam Islam, termasuk puasa, dimulai dengan niat yang tulus. Niat menjadi dasar yang mengarahkan kita untuk menjalankan ibadah dengan penuh kesadaran dan tujuan yang jelas.
Selain niat, bacaan doa berbuka puasa memiliki peranan penting, sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah Swt. atas nikmat yang diberikan setelah menahan lapar dan dahaga sepanjang hari.
Bacaan niat dan doa buka puasa ini bukan hanya sekadar ritual, tetapi juga merupakan ungkapan kedekatan kita dengan Sang Pencipta.
Berikut bacaan niat dan doa buka puasa Senin-Kamis, Rabu (3/7/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bacaan Niat Puasa Senin-Kamis
Niat Puasa Senin
Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i sunnati yaumil itsnaini lillâhi ta‘âlâ.
Artinya: "Aku berniat puasa sunah hari Senin ini karena Allah ta'ala."
Niat Puasa Kamis
Nawaitu shauma hâdzal yaumi ‘an adâ’i sunnati yaumil khamîsi lillâhi ta‘âlâ.
Artinya: "Aku berniat puasa sunah hari Kamis ini karena Allah ta'ala."
Advertisement
Doa Buka Puasa Senin-Kamis
Dalam berpuasa, waktu berbuka adalah waktu yang ditunggu-tunggu. Namun, jangan lupa untuk membaca doa buka puasa Senin-Kamis untuk mengiringi buka puasa kita.
Doa buka puasa Senin-Kamis sebenarnya sama seperti doa buka puasa wajib atau puasa sunah lainnya. Berikut bacaan doa buka puasa Senin-Kamis yang sering dibaca oleh banyak umat muslim:
“Allahumma lakasumtu wabika aamantu wa’alaa rizqika afthortu birohmatika yaa arhamar roohimiin”
Artinya: “Ya Allah, untuk-Mu atau karena-Mu aku berpuasa, dengan-Mu aku beriman, dan atas rezeki-Mu aku berbuka, dengan rahmat-Mu, Ya Allah Tuhan Maha Pengasih.”
Yuk, baca artikel Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.