Bola.com, Jakarta - Membaca doa memohon ampunan dosa adalah bentuk pengakuan akan kesalahan yang telah diperbuat, serta komitmen untuk memperbaiki diri dan tidak mengulangi kesalahan yang sama di masa depan.
Memohon ampunan dosa merupakan satu di antara aspek penting dalam kehidupan spiritual setiap individu.
Baca Juga
Advertisement
Melalui doa, kita tidak hanya mendekatkan diri kepada Tuhan, tetapi juga membersihkan hati dan pikiran dari beban yang dapat menghambat perjalanan spiritual kita.
Setiap agama memiliki tradisi dan bacaan doa yang khusus untuk memohon ampunan dosa. Dalam Islam, misalnya, ada banyak doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad saw. untuk meminta ampunan dari Allah Swt.
Doa-doa ini tidak hanya menjadi sarana untuk mengakui kesalahan dan memohon pengampunan, tetapi juga sebagai pengingat untuk selalu introspeksi dan memperbaiki perilaku.
Bacaan doa memohon ampunan dosa juga mengajarkan kita tentang pentingnya ketulusan hati dan penyesalan yang mendalam dalam setiap permohonan yang kita panjatkan.
Dengan rutin memanjatkan doa memohon ampunan, kita dapat merasakan ketenangan batin dan kedamaian yang lebih dalam, serta mendapatkan kekuatan untuk menjalani kehidupan dengan hati yang bersih dan pikiran yang jernih.
Berikut bacaan doa memohon ampunan dosa kepada Allah Swt., Jumat (5/7/2024).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bacaan Doa Memohon Ampunan Dosa
Doa Mohon Ampun Atas Kekhilafan
Allahummaghfir li khathi'ati wa jahli, wa israfi fi amri, wa ma anta a'lamu bihi minni. Allahummaghfir li jiddi wa hazli, wa khatha’i wa ‘amdi. Wa kullu dzalika ‘indi. Allahummaghfir li ma qadamtu wa ma akhkhartu, wa ma asrartu, wa ma a‘lantu, wa ma anta a'lamu bihi minni. Antal muqaddimu wa antal mu’akhkhiru, wa anta ‘ala kulli syai’in qadirun.Artinya,
"Ya Tuhanku, ampunilah kekeliruan dan kebodohanku, kelewatan batasku dalam sebuah hal, dan dosaku yang mana Kau lebih tahu dariku. Tuhanku, ampunilah dosaku dalam serius dan gurauanku, kekeliruan dan kesengajaanku. Apa pun itu semua berasal dariku. Tuhanku, ampunilah dosaku yang terdahulu dan terkemudian, dosa yang kusembunyikan dan kunyatakan, dan dosa yang mana Kau lebih tahu dariku. Kau Maha Terdahulu. Kau Maha Terkemudian. Kau Mahakuasa ata segala sesuatu.”
Doa Mohon Ampun Atas Dosa yang Terulang
Allahumma inni astaghfiruka mimma tubtu ilaika minhu summa udtu fih wa astaghfiruka mimma ja’altahu ala nafsi summa la uffi bihi laka wa astaghfiruka mima za’amta anni aradtu bihi wajhaka fakhalata qalbi minhu ma qad amiltu.Artinya,
"Ya Tuhan, aku memohon ampun kepada-Mu dari apa-apa yang telah aku sesali lalu aku mengulanginya, dan aku memohon ampun atas apa yang telah Engkau tetapkan, tetapi aku tak melakukannnya, dan aku memohon ampun atas dugaanku terhadap-Mu yang membuat hatiku resah."
Advertisement
Bacaan Doa Memohon Ampunan
Doa Mohon Ampun dari Tindakan Berlebihan
Rabbanaghfir lana dzunuubana wa israfana fii amrina wa tsabbit aqdamana wansurna 'alal qaumil kafirin.
Artinya: "Ya Tuhan kami, ampunilah dosa-dosa kami dan tindakan-tindakan kami yang berlebih-lebihan dalam urusan kami dan tetapkanlah pendirian kami, dan tolonglah kami terhadap kaum yang kafir."
Doa Mohon Ampun karena Lalai
Rabbana la tuakhidzna innasina au akhthoqna, rabbana wa la takhmil 'alaina ishran kama khamaltahu alal ladzina min qoblina, rabbana wa la tukhammilna ma la thoqota lana bihi, wa'fu anna, waghfirlana, warkhamna anta maulana fanshurna 'alal qoumil kafirin.Artinya:
"Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami melakukan kesalahan. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebani kami dengan beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami, ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah pelindung kami maka tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir."
Yuk, baca artikel Islami lainnya dengan mengeklik tautan ini.