Sukses


Kurang Memuaskan di Putaran Pertama, Rio Waida Hadapi Peselancar Afrika Selatan di Putaran Kedua Olimpiade 2024

Bola.com, Jakarta - Peselancar Indonesia, Rio Waida, harus puas berada di posisi buncit dalam heat 8 putaran pertama selancar putra Olimpiade 2024 yang berlangsung di Teahupo'o, Tahiti, Minggu (28/7/2024) dini hari WIB. Tetap lolos ke putaran kedua, Rio Waida akan berhadapan dengan peselancar asal Afrika Selatan untuk bisa lolos ke putaran ketiga.

Dalam heat 8 putaran pertama selancar putra Olimpiade 2024, Rio Waida bersaing dengan peselancar asal Italia, Leonardo Fioravanti, dan peselancar Jepang, Reo Inaba.

Dalam percobaan pertama, Leonardo Fioravanti yang lebih dulu berhasil mendapatkan gelombang dan mencatatkan 4,47 poin lewat aksinya yang terbilang gagal karena terjatuh.

Setelah itu, giliran Reo Inaba yang membuat gerakan luar biasa yang diakhiri dengan lompatan yang sempurna dan membuatnya mendapatkan 7,33 poin.

Rio Waida pun mendapatkan gelombang pertamanya dengan cukup baik walau tidak terlalu mengesankan. Juri pun memberinya nilai 5,17 untuk percobaan pertamanya.

Reo Inaba kemudian mendapatkan gelombang keduanya dan mendapatkan 5,43 poin, membuatnya unggul jauh dari dua pesaingnya. Kemudian Leonardo Fioravanti mendapatkan gelombang kedua dengan nilai yang tak lebih baik dari yang pertama, yaitu 4,17.

Sementara Rio Waida yang terus menunggu adanya gelombang besar, akhirnya mendapatkan kesempatan. Namun, ia tertimpa pecahan ombak dan akhirnya terjatuh tanpa aksi. Ia pun hanya mendapatkan 0,57 poin dari percobaan tersebut.

Berusaha mengincar gelombang lain, tapi hingga 20 menit waktu yang tersedia, tak ada ombak besar lagi yang bisa ditangkap oleh ketiga peselancar tersebut.

Pada akhirnya Reo Inaba pun mendapatkan total 12,76 poin dari dua gelombang terbaik yang didapatkan. Sementara Leonardo Fioravanti berada di posisi kedua dengan total 8,87 poin, dan Rio Waida ada di posisi buncit dengan 5,74 poin di putaran pertama selancar Olimpiade 2024.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Lolos ke Putaran Kedua, Hadapi Peselancar Afsel

Sesuai aturan, peselancar terbaik dari setiap heat pada putaran pertama akan langsung lolos ke putaran ketiga selancar Olimpiade 2024 yang akan digelar pada Selasa (30/7/2024) dini hari WIB.

Sementara itu, dua peselancar lainnya lolos ke putaran kedua yang digelar pada Senin (29/7/2024) dini hari WIB, dan harus bersaing satu lawan satu untuk bisa lolos ke putaran ketiga.

Bertanding di putaran kedua selancar Olimpiade 2024, Rio Waida akan berhadapan dengan peselancar asal Afrika Selatan, Jordy Smith. Pemilik poin terbaik akan lolos ke putaran ketiga.

Semangat Rio Waida! Kamu pasti bisa!

 
Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer